Minder Karena Bau Badan? Coba Deh Ikuti Tips Sederhana dan Alami Ini untuk Bantu Hilangkan Bau Badan

Bau badan yang berlebih pada seorang tentu dapat menganggu pergaulan dan penampilan. Sebenarnya, banyak cara yang dapat dilakukan untuk menghilangkan, mencegah dan mengatasi bau badan misalnya dengan menggunakan bedak, parfume, cologne, dll. Namun, cara tersebut hanya dapat mencegah bau badan dari luar tubuh dan hanya bersifat sementara saja. Ketika bedak mulai luntur, parfume dan cologne mulai menguap, bau badan akan kembali timbul.

Nah, berikut adalah tips menghilangkan bau badan. Simak yuk!

1. Dengan menggunakan daun sirih

Advertisement

Mungkin kita lebih mengenal daun sirih itu baik untuk perawatan daerah organ kewanitaan. Namun ternyata selain itu, kandungan antibakterial dan antiseptik dalam daun herbal ini juga baik untuk mengatasi bau badan kamu.

Caranya cukup rebus daun sirih dan konsumsi air rebusannya secara rutin. Tidak hanya membantu mengatasi bau badan, tetapi air rebusan tersebut juga baik untuk mencegah bau ginjal.

2. Dengan menggunakan daun kemangi

Daun kemangi

Daun kemangi via https://www.google.co.id

Aromanya yang khas dari daun kemangi sangatlah baik untuk menghilangkan bau mulut. Selain itu, kandungan mineral dan antibakterial pada daun kemangi juga dipercaya dapat membantu mengatasi bau badan.

Advertisement

Caranya cukup mudah kok, kamu hanya perlu mengonsumsi daun kemangi secara rutin. Apabila kurang suka, kamu dapat mengonsumsinya bersama dengan makanan lain seperti layaknya lalapan pada umumnya.

3. Dengan menggunakan cengkeh

Berbicara mengenai kandungan antibakterial, cengkeh juga termasuk ke dalam bahan tradisional yang mengandung senyawa tersebut.

Caranya, rendam cengkeh dengan menggunakan air hangat. Kemudian, minum rendaman cengkeh tersebut secara rutin 3x seminggu.

Advertisement

4. Dengan menggunakan jahe

Jahe bagi orang Indonesia merupakan rempah yang kaya akan manfaat. Biasanya rempah satu ini dimanfaatkan untuk penghangat tubuh, tapi ternyata konsumsi wedang jahe secara rutin juga baik untuk menghilangkan bau badan. Konsumsilah wedang jahe secara rutin 1x sehari setiap malam sebelum tidur. Apabila tidak ada wedang jahe, kamu bisa merebus jahe kemudian menambahkan sedikit gula agar lebih nikmat.

5. Tips lain

Sayuran dan buah-buahan

Sayuran dan buah-buahan via https://www.google.co.id

Selain tips di atas, kamu juga disarankan untuk mengonsumsi jenis makanan yang tidak mudah menimbulkan bau badan. Jika kamu mengkonsumsi daging maka pilihlah jenis daging putih seperti daging ayam dan ikan, bukan daging merah seperti sapi dan kambing. Perbanyak mengonsumsi buah dan sayuran juga sangat baik untuk kesehatan tubuh dan menjaga bau badan agar tetap sehat dan segar setiap hari.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

CLOSE