Inspirasi Baju Kondangan untuk Cewek Berhijab yang Mampu Memberikan Efek Kurus

Model baju pesta berhijab

Seorang wanita yang memakai hijab biasanya sulit untuk menemukan pakaian yang tepat untuk bepergian. Apalagi untuk pergi ke acara pesta, kita harus bisa memilih pakaian yang tepat dan juga mengombinasikannya dengan warna jilbab. Memilih pakaian bagi wanita berhijab untuk pergi ke acara pesta sebenarnya tidak sulit, asalkan kalian bisa memilih warna yang tepat dan juga model yang tepat, serta warna yang dipilih harus matching. Berikut beberapa baju yang cocok digunakan wanita berhijab untuk pergi ke acara pesta yang simple dan mewah.

Advertisement

1. Kebaya Kutu Baru

Kebaya kutu baru merupakan salah satu kebaya tradisional yang sudah ada sejak zaman dahulu. Tetapi, sekarang sudah banyak dipakai lagi oleh para wanita untuk pergi ke acara undangan pernikahan dengan sedikit ada perubahan model mengikuti tren zaman sekarang.

Biasanya, kebaya kutu baru ini digunakan oleh wanita yang tidak menggunakan hijab karena bentuk dada yang sangat terbuka. Tapi, sekarang kebaya kutu baru sudah bisa digunakan untuk wanita berhijab dengan model yang lebih trendi. Kebaya kutu baru ini sangat cocok dipadukan dengan rok batik.

Advertisement

2. Kebaya Modern

Kebaya modern ini bisa menjadi alternatif kalian yang ingin meggunakan kebaya tetapi tidak ingin model yang tradisional. Desain kebaya ini sudah sangat tradisional dan sangat cocok dipakai untuk para wanita remaja. Dengan menggunakan model peplum pada bagian pinggang, dan juga bagian lengan dengan menggunakan model lonceng atau model terompet yang lebar.

3. Tunik

Tunik bisa menjadi salah satu pilihan yang bisa kalian gunakan untuk acara undangan pernikahan dengan model yang sangat sederhana dan tidak ribet. Model ini terlihat sangat anggun dan simple karena bisa dipadukan dengan celana ataupun rok. Untuk wanita berhijab sebaiknya pilih tunik yang sedikit longgar agar terlihat kebih sopan.

4. Kaftan

Wanita berhijab yang tidak terlalu suka menggunakan baju pesta yang terlalu membentuk badan, Kaftan ini menjadi solusinya. Kaftan merupakan salah satu baju yang bisa digunakan untuk ke acara pernikahan dengan model yang sangat longgar sehingga nyaman dipakai untuk waktu yang cukup lama. Pilihlah Kaftan dengan menggunakan hiasan payet model Kristal yang sedikit besar-besar yang membuat penampilan kalian semakin simple dan mewah.

Advertisement

5. Gaun Brokat

Gaun brokat ini merupakan pakain yang sangat populer di kalangan wanita yang digunakan untuk ke acara pernikahan. Ada banyak model gaun Brokat yang bisa kalian pilih sesuai dengan selera. Pilihlah model gaun Brokat yang sesederhana mungkin, yang tidak terlalu banyak model dan bisa digunakan agar terlihat lebih elegan dan mewah.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Editor

Not that millennial in digital era.

CLOSE