Di era globalisasi saat ini banyak sekali kegiatan kegiatan yang dapat dilakukan melalui media sosial atau internet, untuk memudahkan membantu pekerjaan manusia banyak sekali aplikasi aplikasi penunjang yang ada di smartphone yang bisa di unduh sesuai dengan kebutuhan. Dari rating aplikasi yang diunduh tiktok masuk menjadi aplikasi teratas yang banyak diunduh oleh perangkat. Aplikasi TikTok kini menjadi salah satu platform sosial media yang cukup populer di kalangan masyarakat dunia. Dengan aplikasi ini, pengguna dapat membuat video pendek yang unik dengan cepat dan juga mudah untuk dibagikan dengan teman dan ke seluruh dunia. Mengingat banyaknya pengguna yang mengunduh aplikasi tersebut dari semua kalangan, penulis sempat mengambil sample dari beberapa kalangan usia mulai dari balita hingga dewasa masing masing mengunduh tiktok dengan fungsi yang berbeda beda, sehingga tiktok menjadi salah satu aplikasi teratas dengan 500 juta lebih yang mengunduh. Aplikasi yang memiliki rating 4.1 dari 16 juta ulasan ini mempu sangat populer karena berbagai faktor. Berikut adalah 6 alasan yang menyebabkan aplikasi TikTok sangat populer dan digemari.
1. Peminat TikTok di Kalangan Anak – anak
Photo by Mikhail Nilov on Pexels via https://www.pexels.com

Photo by Mikhail Nilov on Pexels via https://www.pexels.com
Pada anak anak kecil bahkan balita menggunakan tiktok sebagai media hiburan dan bermain gadget mereka cenderung menggunakan tiktok untuk membuat video lelucon, menstich video video menari ataupun parodi, dapat diambil kesimpulan bahwasanya tiktok adalah aplikasi pengganti ketika sudah bosan bermain game online, maka tidak heran lagi bahwa setiap mendengar lagu lagu yang mungkin popular di tiktok dengan berbagai koreo gerakan anak anak akan mudah untuk secara reflek menirukan gerakan-gerakan tersebut. Namun sebaiknya penggunaan tiktok bagi anak anak harus tetap dalam pengawasan dan jangkauan orang tua karena ada beberapa video yang kurang sesuai apabila dilihat dan diterapkan oleh usia usia anak anak, karena di masa ini anak mulai mengeksplore, rasa ingin tahu, dan menirukan apa yang sedang dilihat serta di umur yang masih dapat dibilang kecil mereka belum mampu untuk membedakan mana yang bisa mereka contoh dan mana yang tidak sesuai untuk ditiru.
2. Peminat TikTok Pada Usia Remaja
Photo by Artem Podrez on Pexels via https://www.pexels.com

Photo by Artem Podrez on Pexels via https://www.pexels.com
Menuju ke kalangan remaja yang biasa disebut dengan generasi zaman now dari beberapa sampling yang diambil hampir semua dari jenjang SD, SMP, SMA, dan mahasiswa rata rata memiliki aplikasi populer tiktok tersebut, bahkan tak jarang mereka menggunakan tiktok untuk mendapatkan pengasilan sebagai content creator/ yang sering disebut tiktok apabila video video menarik yang diunggah tembus FYP atau kependekan dari for your page, yang memiliki arti untuk halaman anda, memiliki like yang banyak dan views yang banyak maka akan mendapat komisi. Namun, semua kemballi lagi kepada diri masing masing remaja tentang bagaimana menggunakan aplikasi TikTok dengan baik yang akan berimbas positif atau malah sebaliknya. Karena tidak jarang juga banyak remaja yang memiliki kecanduan berlebihan bermain tiktok ataupun hanya sekedar menonton tiktok sehingga mengesampingkan kewajiban utamanya untuk belajar, mempunyai relasi, berorganisasi atau melakukan kegiatan yang bermanfaat lainnya. Jadi ada dampak positif dan negatif yang di dapatkan ketika bermain TikTok maka dari itu harus mampu mengambil semua hal hal positif dan meminimalisir hal negatifnya.
3. Peminat TikTok di Rentang Usia Dewasa
Photo by Anna Shvets on Pexels via https://www.pexels.com

Photo by Anna Shvets on Pexels via https://www.pexels.com
Setelah dari anak anak, generasi remaja milenial, orang orang dewasa juga menggunakan aplikasi populer tersebut sebagai media hiburan dan informasi. Orang tua penulis mempunyai aplikasi tersebut yang digunakan di sela sela mereka bekerja sebagai hiburan. Tak hanya itu saja, banyak ibu ibu rumah tangga yang menjadi content creator untuk menambah pendapatan suami biasanya content yang dibuat seperti memasak, menshare prduk produk jualannya sebagai promosi gratis, a day in life, dan konten bersih bersih rumah apabila video video yang dibuat memnuhi FYP,like yang banyak, dan viewers yang banyak pasti akan mendapatkan keuntungan berupa komisi uang dari TikTok.
4. Serba – Serbi TikTok
Photo by Sinto on Tribun Lombok via https://cdn-2.tstatic.net

Photo by Sinto on Tribun Lombok via https://cdn-2.tstatic.net
Banyak sekali serba-serbi TikTok yang sangat khas. Contohnya trend mandi lumpur yang sempat viral. Ketika kita ingat pada tahun 2022 lalu aksi seorang content creator yang menggemparkan adalah live streaming mandi lumpur yang dimana dalam live tersebut seorang anak yang dapat dikatakan dewasa memaksa ibunya yang sudah berumur lansia untuk disiram dengan air lumpur apabila mendapat gift dari yang melihat live tersebut yang mana hal tersebut melanggar hak asasi manusia dengan tidak memanusiakan manusia dan masuk kedalam kategori ekspoitasi manusia. Hal ini sempat menarik simpati banyak pihak yang melihatnya karena merasa iba dengan kondisi ibunya yang terlihat kedinginan dan menggigil, seorang anak tega melakukan hal tersebut untuk mendapatkan uang, isu hal tersebut masuk ke dalam berita televisi yang membuat banyak oknum mengkritik untuk tidak melakukan live streaming yang membahayakan kesehatan ibu dari content creator tersebut.
5. Tiktok Sebagai Media Penyampaian Kritik dan Aspirasi
Photo by @awbimax on Instagram via https://www.instagram.com

Photo by @awbimax on Instagram via https://www.instagram.com
Sebagai contoh kasus Bima Yudhoyono Saputro atau yang memiliki nama username TikTok @awbimaxreborn seorang tiktokers dari Lampung yang menyampaikan kritik dan aplikasinya melalui platform tersebut mengenai jalanan- jalanan yang ada di daerah Lampung dengan kerusakan parah, pada salah satu video yang diunggah ia menyebutkan bahwa kondisi jalanan sudah bertahun tahun memprihatinkan namun belum ada respon dan tanggapan dari Pemda Lampung sehingga ia berfikir untuk menyampaikan aspirasinya melalui tiktok dengan harapan dilihat dan ada tindakan dari Pemerintah Pusat. Tindakan yang dilakukan Bima ternyata sesuai dengan target yang mana Presiden Jokowi datang untuk melihat kondisi keadaan jalan Di Lampung. Hal ini membuktikan bahwa Tiktok mampu untuk menjadi media / fasilitas untuk menyampaikan aspirasi/ kritikan.
6. Tiktokshop dan Live Streaming Berniaga
Photo by Joycelyn Tan on Vulcan post via https://vulcanpost.com

Photo by Joycelyn Tan on Vulcan post via https://vulcanpost.com
Tiktokshop dan live streaming berniaga merupakan serba serbi fitur di Tiktok yang sangat menarik dimana kita dapat melalukan belanja secara online dan apabila sebagai produsen kita dapat memasarkan jualan dan mempromosikan jualan di media TikTok secara gratis. Karena di era yang serba modern mempromosikan melalui media sosial lebih efektif daripada harus menyebar poster atau baleho tentang suatu produk. Sebagai customer pasti ingin mendapat barang yang bagus namun dengan harga yang discount platform Tiktok biasanya juga memberikan subsidi berupa potongan harga dengan syarat syarat tertentu yang membuat aplikasi ini digemari oleh rata rata masyarakat di berbagai kalangan.
Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya
“
“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”
”