Serunya Travelling Ke Luar Negeri Pertama Kali Tanpa Guide

Travelling keluar negeri sepertinya sudah menjadi mimpi bagi sebagian orang, khususnya kalangan anak muda yang masih mempunyai semangat dan kekuatan menggebu-gebu dalam melakukan aktivitas. Travelling menjadi salah satu pelampiasan ornag-orang untuk refreshing dari berbagai kejenuhan dan rutinitas harian. Satu hal yang menjadi bagian terpenting ketika traveling keluar negeri apalagi untuk pertama kalinya adalah dengan menggunakan jasa guide. Namun, travelling dengan menggunakan jasa guide itu hal yang biasa. Travelling yang dimaksud disini bukan berarti solo travelling yaa tapi travelling berdua, bertiga, berempat atau rombongan tapi tanpa guide. Travelling tanpa guide inilah yang luar biasa keseruannya.

 <>1. Bebas kemanapun kita ingin pergi tanpa dibatasi oleh waktu

Tanpa guide, tidak ada batasan waktu bagi kita untuk menikmati lokasi wisata yang ingin dikunjungi. Lama ataupun cepatnya, semua tergantung kita sendiri. Pintar-pintarnya kita aja dalam mengatur waktu selama travelling.

<>2. Tersesat adalah hal yang rutin terjadi walaupun disitulah awal mula kita berinteraksi dengan warga lokal
Kalau mau tersesat yaa jalan saja

Kalau mau tersesat yaa jalan saja via http://www.semutinfo.com

Nah ini dia hal yang tak bisa terhindar ketika bepergian keluar negeri tanpa ada guide, tersesat itu adalah keniscayaan. Memang awalnya akan sering tersesat tapi lama kelamaan akan terbiasa sendiri dengan lokasi yang sering dikunjungi. Dari kejadian tersesat ini justru menimbulkan interaksi social dengan warga local. Kalau sudah sampai disini, yaa jangan malu untuk bertanya dengan orang-ornag sekitar. Kalau tidak bisa berbahasa inggris, gunakan bahasa tubuh untuk saling berinteraksi.

<>3. Belajar menganalisa tempat melalui peta
perhatikan baik-baik setiap detil gambar ayang ada di peta

perhatikan baik-baik setiap detil gambar ayang ada di peta via http://www.idntimes.com

Peta adalah teman sejati ketika bepergian tanpa guide. Peta ini sangat membantu kita untuk mengunjungi tempat-tempat wisata yang menarik di negara tujuan. Terkadang penginapan juga menyediakan peta yang akan diberikan kepada tamu sehingga memudahkan traveler dalam menjelajah Negara tujuan.

<>4. Melalui kebiasaan, kita dapat mempelajari situasi dan kondisi lingkungan sekitar
memperhatikan keadaan sekitar

memperhatikan keadaan sekitar via http://kaktips.blogspot.co.id

Tanpa kita sadari, ketika kita berwisata tanpa guide, semua indera keenam kita akan berfungsi dengan tajam. Hal ini disebabkan karena kita telah dipaksa oleh situasi yang mengaruskan kita untuk mengetahui kondisisekitar. Lama kelamaan kita akan terbiasa dengan kebiaasaan warga local dan terkadang justru tertular kepada diri kita sendiri misalnya dari segi bahasa,.

<>5. Menguji ingatan mengenai arah jalan, tempat penginapan dan lokasi wisata di negeri orang
ingat arah jalan yaa

ingat arah jalan yaa via http://global.liputan6.com

Ketika kita lupa membawa peta, maka disinilah ingatan kita akan diuji. Kalau sudahberkali-kali mendatangi jalan yang sama pasti sudah ingat dengan lokasi tujuan. Terutama jalan menuju tempat penginapan, segala sisi baik dari arah depan, belakang, kanan dan kiri penginapan harus diingat betul jalannya, jangan sampai tersesat berkali-kali, tempat penginapan sudah dekat tapi kitanya yang berkeliling tidak jelas karena tidak mengetahui secara detail lokasi penginapan dari berbagai arah. Karena tempat penginapan bagaikan rumah kita sendiri ketika berada di negeri orang.

<>6. Belajar mandiri dengan mengatur pengeluaran sendiri
mandiri untuk mengatur uang sendiri

mandiri untuk mengatur uang sendiri via http://blog.hulaa.com

Konsekuensi ketika bepergian tanpa guide, berbagai hal dari transportasi, akomodasi, konsumsi kita sendiri yang atur, jadi disinilah dilatih kemandirian kita. Jangan terlalu boros dalam mengeluarkan uang di awal perjalanan. Kalau perlu kita berhemat dulu dan ketika sudah ingin kembali ke tanah air, sehari dua hari sebelumya kita bebas membelanjakan uang kita bahkan dengan membeli oleh-oleh untuk dibawa pulang.

<>7. Seakan tak ada beban, travelling tanpa guide seperti tinggal dirumah tanpa ada omelan dari orang tua hehehe
bebas, lepas, kutinggalkan semua penat yang ada di hatiku

bebas, lepas, kutinggalkan semua penat yang ada di hatiku via http://www.traveller.com.au

Travelling tanpa guide, tanpa ada orang tua serasa tak ada beban. Apalagi hanya bareng sahabat, maka dunia seakan indah pada waktunya. Mau lama pulang, cepat pulang tak aka nada omelan dari orang tua ataupun guide yang membatasi waktu kita. Tapi, sebaiknya kalo cewek pulangnya jangan larut malam yaa

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

CLOSE