5 Tips dari Para Beauty Vlogger untuk Makeup Wisuda Anti Luntur

Apapun look pilihan kamu, pastikan makeupnya awet ya! 

Buat kalian yang mau wisuda, selamat ya! Sudah mulai cari-cari inspirasi make up look untuk wisuda belum nih? Mau tampil cetar membahana atau simple look? Apapun look pilihan kamu, pastikan makeupnya awet ya! 

Nah, gimana sih caranya bikin make up tahan lama dan nggak gampang luntur? Simak yuk! 5 tips dari para Beauty Vloger Indonesia agar makeup kamu tidak gampang luntur dan pastinya tetap cantik walau keadaan gerah saat wisuda nanti.

Advertisement

1. Kiara Leswara, gunakan skincare dan primer

Gunakan Skin Care dan Primer Sebagai Base Make Up

Gunakan Skin Care dan Primer Sebagai Base Make Up via http://greatmakeuptutorials.com

Menurut Kiara, memakai rangkaian skin care rutin sebelum makeup ini sangat penting lho! Terutama buat yang ingin makeup tahan lama, full coverage, flawless, dan anti cracky. Mulai dari cuci muka, pakai toner, pelembap, eye cream, hingga sunscreen yang nggak boleh diskip ini adalah kunci untuk menghasilkan make up yang bagus.

Jadi, jangan sampai foundationnya mahal tapi kamunya lupa pakai skin care ya! Selain skin care, kalian juga perlu pakai primer. 

Advertisement

Ada beberapa primer yang kalian bisa gunakan agar hasil make upnya smooth dan awet. Pertama, kalian bisa gunakan primer cair atau setting spray seperti studio tropic.  

Setelah itu, pakai primer yang agak lengket seperti primer pixy agar make up bisa lebih nempel di kulit. Lalu, bagi yang kulitnya berminyak, kalian bisa tambahkan primer matte di bagian T-Zone atau area kulit yang sering berminyak.

2. Ratu Alifah Saelynda, memakai sheet mask sebelum makeup

Advertisement
Sheet Mask

Sheet Mask via http://youtube.com

Tips yang satu ini masih terkait dengan skin care nih. Seperti kata Kiara pada tips sebelumnya, makeup yang awet dan bagus itu tergantung pada base makeup dan skin carenya. 

Menurut Ratu, memakai sheet mask sebelum mulai makeup itu perlu lho! Dalam video Youtubenya, Ratu menggunakan sheet mask Emina Bright Stuff Essence selama 10 menit. Hal ini bertujuan agar kulit lebih siap untuk dirias. Kalian bisa coba pakai sheet mask merek apa pun yang kalian suka ya!

3. Suhay Salim, gunakan 2 jenis produk untuk alis, eyebrow pencil dan brow powder

Makeup Alis

Makeup Alis via http://youtube.com

Alis adalah bagian terpenting bagi para perempuan pada umumnya. Makeup tanpa alis tuh bisa diibaratkan bagaikan sayur tanpa garam! Supaya alis tetap on point saat wisuda nanti, Suhay menyarankan agar menggunakan brow powder setelah memakai eyebrow pencil. 

Dalam vlognya yang membahas tentang make up wisuda, Suhay menggunakan produk lokal La Tulipe Eyebrow Pencil berwarna hitam lalu ditimpa dengan BLP Brow Powder warna cokelat. Menurutnya, cara dan produk yang digunakan bisa membuat alis tahan lama saat wisuda. Jadi, boleh kalian coba nih!

4. Tasya Farasya, tambahkan compact powder setelah menghapus baking loose powder

Makeup Flawless & Tahan Lama

Makeup Flawless & Tahan Lama via http://soco.id

Setelah melakukan baking pada area T-Zone dengan menggunakan loose powder, sebaiknya tambahkan compact powder ya! Seperti yang dilakukan Tasya dalam videonya, setelah ia menghapus baking yang digunakan dengan loose powder Airspun, ia lanjut menambahkan compact powder dari Maybelline fit me set+smooth. 

Menurutnya, hal ini berfungsi agar foundation lebih full coverage. Selain itu, cara ini juga digunakan agar makeup tampak flawless meski wajah mulai berminyak.

5. Pauline Wahyuni, pastikan area mata tidak basah akibat foundation dan concealer

Perhatikan Makeup Mata

Perhatikan Makeup Mata via http://instagram.com

Menurut Pauline, pemilihan untuk makeup mata itu perlu diperhatikan. Sebab, area mata adalah salah satu area yang paling sering luntur dan berantakan. Lunturnya make up mata ini bikin bawah mata kita jadi hitam, dan pastinya jadi ganggu penampilan banget dong. Jadi, perhatikan area sekitar matamu sudah kering dari concealer dan foundation sebelum pakai eyeshadow yaa!

Sekian 5 tips makeup anti luntur dari para Beauty Vloger Indonesia, semoga bisa menginspirasi makeup kalian agar tetap awet dan tampil cantik saat wisuda nanti ya

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

An Aquarian Girl

CLOSE