Yakinkah Bahwa Dialah yang Akan Kau Sebut Cinta ?

Jatuh cinta jelas indah. Ya, meskipun semua yang "jatuh" seringnya menimbulkan rasa sakit, namun jatuh cinta apalagi dijatuhi cinta tentu menimbulkan sensasi berbeda, terutama pada awalnya. Setelah berjalan cukup lama, rasa itu tak lagi disebut "jatuh cinta" namun berubah hanya menjadi "cinta", karena getarnya mungkin sudah lebih stabil, tak lagi meledak-ledak, dan sudah mulai tampak tak hanya baiknya saja tapi juga buruknya.

Lalu, setelah sampai pada tahap tersebut, seyakin apakah bahwa orang yang kita ajak menjalin "cinta" itu setidaknya memang cukup pantas mendampingi kita?

1. Dia mampu membuatmu jatuh cinta setiap hari

Advertisement

Bukan. Ini bukan hanya tugasnya yang harus mampu membuat kamu kembali jatuh cinta setiap hari seperti saat awal kalian bertemu. Namun ini melibatkan hal mendasar dari sebuah hubungan, yaitu kecocokan hati. Artinya, apapun yang dia lakukan, hatimu akan selalu menemukan alasan untuk tetap menyukai dan mencintainya. Lagi. Setiap hari.

2. Dia membuatmu nyaman menjadi dirimu sendiri

Nyaman bersama

Nyaman bersama via http://www.seruni.id

Dia, entah bagaimana, mampu dengan mudah membuatmu merasa nyaman hanya dengan menjadi dirimu apa adanya. Sebab, rasanya akan sangat melelahkan jika kita harus terus menjaga sikap demi disukai oleh orang lain. Jadi ketika kita menemukan cinta, bukankah akan sangat menyenangkan untuk membuka semua topeng, kembali menjadi diri sendiri, bersantai, dan memiliki seseorang yang tidak keberatan dengan semua itu?

3. Dia tidak menyuruh, namun memotivasi

Mendukung kamu

Mendukung kamu via http://dailywomen.co.id

Dia mungkin tampak menginginkan banyak hal, namun jika dia memang sungguh mencintaimu, dia tidak akan membuatmu kewalahan dengan menuntut dan menyuruh, melainkan dia akan menunjukkan padamu hal positif yang dapat kamu lakukan, mendukung kamu untuk menggali potensi terbaikmu, serta memotivasi kamu untuk terus maju meskipun terkadang ada halangan yang harus kamu hadapi. Dan tentunya, hasil yang kamu capai, adalah bukan semata untuk kesenangan dirinya, tapi juga untuk kebaikan kalian berdua.

Advertisement

4. Dia menerima kamu dalam kondisi terburuk sekalipun

Saat terburuk sekalipun

Saat terburuk sekalipun via https://www.biblicalministries.org

Dia yang sungguh ingin menghabiskan sisa waktu hidupnya bersamamu, tidak akan pergi meninggalkanmu pada saat kamu mengalami atau berada dalam kondisi terburukmu. Cinta tidak hanya menerima segala yang baik dan lebih saja, namun tetap setia dan bertahan meski keadaannya tak terlalu menyenangkan. Lagipula, kita bisa menemukan banyak cinta yang mau berada di sekitar kita saat kita berada di atas awan, namun hanya cinta sejatilah yang teruji dan masih menemani saat kita sedang terjatuh.

5. Dia percaya dan bukannya cemburu buta

Percaya padamu

Percaya padamu via https://c1.staticflickr.com

Pondasi dasar dari sebuah hubungan tak hanya cinta, namun juga rasa percaya. Jika dia sungguh mencintaimu, dia akan sepenuhnya percaya padamu, bahwa yang kamu lakukan tentu saja dengan tetap mempertimbangkan dan menghargai keberadaannya. Dia tidak mudah cemburu, dan akan segera bertanya jika ada yang dirasa mengganggu. Tapi jangan sampai kepercayaan itu hilang hanya karena kamu merasa semuanya tampak mudah untuk melakukannya.

Advertisement


Kamu tak ingin kehilangan kesempatan untuk memiliki cinta sejati dalam hidupmu, bukan?


Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

The real scorpion... No, you wouldn't know me from what i wrote here, not even with the days you spend with me... I'm the book you have to read till the last page..

4 Comments

  1. Erica Tjahjadi berkata:

    hey, dapatkan kejutan menarik dari kami,
    kunjungi www(dot)Dewa168(dot)com

CLOSE