5 Tokoh yang Sukses Besar setelah Usianya Lewat 40 Tahun. Bukti Kalau Kesuksesan Butuh Proses

Orang sukses umur 40 tahun

Konon kesuksesan seseorang tidak ditentukan oleh umurnya. Pernyataan itu sangat cocok untuk sejumlah tokoh penting yang meraih sukses ketika sudah tua. Selama bertahun-tahun, mereka merintis usahanya tanpa kenal lelah. Masa muda dihabiskan untuk bekerja dan berkarya. Berkat perjuangan tersebut, akhirnya mereka bisa mencicipi manisnya kesuksesan.

Advertisement

Yuk simak beberapa tokoh penting yang meraih sukses saat berusia di atas 40 tahun. Setelah membaca kisah mereka, kita akan paham kalau usaha tak pernah mengkhinati hasil. Walau membutuhkan waktu yang lama, kelak kita akan sukses juga. Siapa saja ya para tokoh ini?

1. Sekarang jadi salah satu restoran franchise paling terkenal di dunia, ternyata Kolonel Sanders baru membangun KFC saat berusia 62 tahun. Perjuangannya bukan main

Kolonel Sanders via nypost.com

Banyak orang yang menyukai ayam goreng KFC karena rasanya lezat. Bahkan cabang restorannya telah dibuka di berbagai negara. Ini merupakan hasil perjuangan Harland David Sanders yang akrab dipanggil Kolonel Sanders sejak lama. Dengan keahlian memasaknya, dia pernah membuka kafe, tetapi akhirnya bangkrut. Kemudian Sanders menciptakan resep ayam goreng KFC dan menawarkannya ke orang-orang. Namun dia ditolak sebanyak 1.009 kali! Barulah Sanders berhasil mendirikan KFC pada 1952 saat berusia 62 tahun. Bayangkan kalau dia menyerah setelah ditolak 3-4 kali saja, mungkin sekarang tak ada KFC.

2. Soichiro Honda membantu ayahnya dalam bisnis reparasi sepeda sejak kecil. Perlahan-lahan, dia pun membangun perusahaan Honda saat berusia 42 tahun

Soichiro Honda via crownmyinfo.com

Kendaraan bermerek Honda dapat kamu temui di kota mana pun di Indonesia. Pendirinya Soichiro Honda sejak kecil mempunyai ketertarikan di bidang otomotif. Saat berusia 16 tahun, dia pindah ke Tokyo dan magang di bengkel pada 1922. Barulah dia memulai bisnis reparasi mobil sendiri enam tahun kemudian. Namun perjuangannya mengalami jatuh bangun. Akhirnya pada 1948, dia mendirikan perusahaan Honda Corporation yang memproduksi sepeda motor. Perlahan bisnisnya berkembang ke berbagai negara dan Honda menjadi kaya raya.

Advertisement

3. Siapa yang suka makan di McDonald’s? Bisnis franchise ini didirikan oleh Ray Kroc saat berusia 52 tahun

Ray Croc via tirto.id

Dilansir dari laman resmi McDonald’s , Kroc meraih sukses saat berusia 52 tahun setelah berjuang keras selama 30 tahun. Awalnya dia menjadi salesman selama belasan tahun. Saat menjual mixer, dia bertemu dengan Dic dan Mac bersaudara yang membuka sebuah restoran cepat saji bernama McDonald. Mereka menjual hamburger yang sangat lezat. Kroc pun menawarkan diri untuk mengembangkan restoran itu dengan konsep franchise dan sukses besar. Kini restoran McDonald’s telah didirikan di berbagai negara.

4. Adi Dassler belajar membuat sepatu sejak kecil. Setelah berjuang lama, barulah dia mendirikan Adidas saat berusia 49 tahun

Adi Dassler via www.gqmiddleeast.com

Selama bertahun-tahun, Adi Dassler belajar membuat sepatu sehingga keahliannya terus meningkat. Pada 1924, dia memulai bisnis sepatu di dapur ibunya yang ditujukan untuk para atlet. Bisnisnya mengalami jatuh bangun berkali-kali. Namun dia tak pernah menyerah dan terus berjuang. Dilansir dari laman resmi Adidas , dia mendirikan Adidas pada 1949 saat berusia 49 tahun. Pada 1954, sepatu Adidas dipakai oleh para pemain sepakbola Jerman dan memenangkan piala dunia. Sejak itulah merek Adidas semakin melambung.

5. Aktif di dunia jurnalistik sejak muda, Arianna Huffington mendirikan Huffington Post saat berusia 55 tahun. Kini media tersebut sangat terkenal

Advertisement

Arianna Huffington via www.aim.org

Arianna Huffington sudah menekuni dunia jurnalistik sejak muda. Selain menulis artikel untuk media, Arianna juga pernah membuat biografi tokoh-tokoh terkenal seperti Maria Callas dan Pablo Picasso. Bahkan dia menulis dua buku tentang pengembangan diri yang menjadi best-seller. Dengan pengalamannya selama bertahun-tahun, Arianna mendirikan Huffington Post pada 2005 saat berusia 55 tahun. Dia mengolah berbagai konten bersama timnya yang luar biasa. Pada 2012, Huffington Post menjadi perusahaan komersil pertama di Amerika Serikat dalam bidang media digital yang memenangkan Hadiah Pulitzer. Hebat banget!

Itulah para tokoh terkenal yang meraih sukses saat berusia di atas 40 tahun. Mereka membuktikan kalau kesuksesan membutuhkan waktu yang lama untuk dicapai. Jadi kalau saat ini kamu masih berjuang, jangan cepat menyerah ya! Teruslah berusaha seperti para tokoh ini.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Tinggal di hutan dan suka makan bambu

Editor

Learn to love everything there is about life, love to learn a bit more every passing day

CLOSE