6 Tips Menyewa Mobil untuk Liburanmu

Tips penting menyewa mobil rental– Menyewa mobil mugkin sudah menjadi agenda wajib disaat akhir pekan untuk berlibur keluar kota. Dengan menyewa mobil, anda lebih leluasa untuk mengatur waktu dan destinasi wisata tujuan anda. Namun ada beberapa hal penting yang harus diperhatikan sebelum menyewa mobil dan jangan sembarangan untuk menentukan pilihan, sebab perjalanan yang anda tempuh karakter jalanya tidak sama dengan keadaan dalam kota yang biasa anda lalui

Berikut ini 6 tips penting menyewa mobil rental.

1.Mentukan jenis mobil sesuai dengan kebutuhan anda

Langkah awal yang harus anda lakukan sebelum menyewa mobil adalah menentukan jenis mobil yang akan anda sewa. Bila anda termasuk keluarga kecil, yang terdiri dari anda, anak dan istri , sebaiknya anda memilih mobil jenis keluarga kecil atau Low Multi Purpose Vehicle (MPV). Jika anda termasuk keluarga besar anda bias memilih mobil yang berkapasitas cukup besar seperti ELF yang dapat menampung kapasitas sebanyak 15 orang.

2. Cek kondisi mobil

Lakukan pengecekan bagian exterior mobil bersama pemilik perusahaan penyedia jasa rental. Dengan begitu anda dapat melihat body yang penyok atau lecet yang terdapat pada mobil tersebut. Untuk berjaga-jaga anda dapat memfoto bagian mana yang penyok supaya anda dapat membuktikan jika pemilik perusahaan jasa rental mencoba claim atas penyok/ lecet yang ada di mobil padahal bukan anda yang melakukanya.

Pilih mobil dengan kondisi yang prima, biasanya kondisi mobil yang masih prima berusia maksimal emam tahun kebawah

lakukan pengecekan kondisi REM, kelistrikan, mesin, ban, serta kestabilan mobil. Kondisi kelistrikan bisa menggunakan alat bantu volt meter untuk mengecek sumber listrik baik alternator maupun aki.

Begitu pun dengan mesin, bila dihidupkan dalam beberap menit tersengal-sengal berarti mesin mobil tersebut sudah tidak sehat. Pastikan kondisi ban dengan melihat ukiran kembangan masih dalam kondisi bagus atau minimal 70 persen.

3. Lakukan pembandingan harga

Jangan terpikat dengan harga murah tetapi juga jangan setuju saja dengan harga yang ditawarkan terlalu tinggi karena di musim liburan banyak modus untuk melakukan penipuan. Agar anda mendapatkan harga yang pas, sebaiknya anda melakukan survey kepada beberapa perusahaan penyedia jasa rental.

4. Pelajari perjanjian sewa dengan cermat

Pelajari perjanjian sewa yang disodorkan oleh perusahaan rental mobil ketika kita ingin menyewa, menyangkut beberapa hal tentang hak dan kewajiban penyewa. Hal lain yang patut ditanyakan adalah, bila terjadi keterlambatan pengembalian mobil. Hal ini perlu diajukan, mengingat kondisi jalan selama arus mudik atau balik tidak menentu. Kemacetan berjam-jam bisa saja terjadi.

5. Tanyakan manfaat asuransi

Jika perusahaan tempat anda menyewa menerapkan biaya asuransi, anda dapat menanyakan dengan jelas tentang jenis arusansi, manfaat yang diperoleh, serta cakupan perlindungan dan berapa uang pertangunggungan yang akan diperoleh. Hal itu penting ditanyakan untuk mengantisipasi bila terjadi risiko yang tidak kita inginkan. Pasalnya, bahasa dan kalimat di dalam perjanjian asuransi biasanya kerap menimbulkan salah tafsir, sehingga harus dipelajari kalimat demi kalimat.

6. Mintalah nomer telepon yang bisa dihubungi

Bila semua urusan persyaratan telah selesai dan anda sudah sepakat untuk menyewanya, jangan lupa meminta nomor telepon perusahaan tempat anda menyewa yang bisa dihubungi setiap saat. Hal itu untuk mengantisipasi bila terjadi peristiwa yang tidak diinginkan di jalan yang berkaitan dengan mobil dan anda bisa menanyakan kondisi itu kepada petugas di perusahaan tersebut.

semoga 6 tips penting menyewa mobil rental dapat bermanfaat bagi anda

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

iacewisata.com merupakan perusahan yang bergerak dibidang jasa transportasi dan penyelengagara kepariwisataan sejak tahun 2012 sebagai salah satu upaya menjunjung tinggi komitmen dalam menggembangkan usaha, hiace wisata bernaung di Ceria Wisata Transindo yang berdiri pada tahun 2007 Komitmen kami adalah menjadi mitra kerja aktif bagi pemerintah, perusahaan, institusi, dan organisasi khususnya dalam pemenuhan kebutuhan transportasi dan penyelenggaraan kepariwisataan