Inilah Menu Makanan Buka Puasa yang Menggugah Selera

Buka puasa adalah kenikmatan yang tak tergantikan karena sudah menahan rasa lapar dan dahaga seharian penuh. Akan lebih nikmat lagi kalau menu makanan buka puasanya sangat istimewa, jadi sebagai ibu rumah tangga harus membuat daftar menu makanan dan menyiapkannya saat berbuka puasa dengan sebaik mungkin untuk keluarganya.

Advertisement

Ketika sedang berpuasa kita selalu berandai-andai ingin makan banyak saat berbuka nanti, namun hal itu jarang terpenuhi karena sudah kekenyangan. Jadi sebagai ibu rumah tangga harus bisa membuat makanan yang tidak berlebihan agar tidak mubazir, karena mubazir itu adalah perbuatan setan, selain itu juga masih banyak orang di luar sana yang membutuhkan makanan.

Ada tiga macam menu buka puasa yaitu hidangan pembuka, hidangan inti dan hidangan penutup.

Biasanya hidangan pembuka di buat dengan rasa manis seperti kolak pisang, dawet, kurma, martabak, dan nagasari. Hidangan tersebut biasanya di makan sebelum sholat magrib dan kalau bisa hindari minum es karena tidak baik untuk kesehatan kita.

Advertisement

Untuk hidangan inti kalian bisa langsung memakan menu-menu berat seperti nasi dan sebaiknya di lakukan setelah sholat magrib supaya perut tidak terasa penuh. Sedangkan untuk hidangan penutup kalian bisa memakan menu ringan seperti puding atau buah-buahan.

Berikut ini menu makanan buka puasa yang bisa kalian coba di rumah.

Advertisement

1. Pais Nangka

Bahan-bahan :


  • 15 buah nangka

  • 1 ¼ butir kelapa diambil santan kentalnya

  • 1 ½ sendok teh gula pasir

  • Garam dan vanili secukupnya

  • 1 butir telur dikocok

  • 1 ikat daun pisang

  • Lidi untuk menyemat

  • Gula merah cair secukupnya

Cara membuatnya :


  • Nangka diiris kecil-kecil lalu dicampur dengan santan kental.

  • Campurkan dengan gula pasir, garam, vanili, dan telur yang telah dikocok. Aduk hingga rata.

  • Biarkan lima menit supaya meresap pada nangka.

  • Ambil daun pisang, isi dengan adonan sebanyak 2 sendok sayur. Bungkus dan semat dengan lidi.

  • Kukus sampai matang dan daun berubah warna menjadi coklat. Lalu angkat.

  • Siram dengan gula cair sesuai selera.

  • Pais nangka yang penuh gizi siap untuk dihidangkan.

2. Setup Jambu Biji

Bahan-bahan :


  • 6 buah jambu biji besar yang mengkal (matang agak keras)

  • 4 gelas air putih

  • ½ kg gula pasir

  • 2 batang kayu manis

  • 3 butir cengkeh

Cara membuatnya :


  • Potong buah jambu menjadi bagian kecil-kecil. Sisihkan.

  • Panaskan air, gula pasir, kayu manis, serta cengkeh sampai airnya menjadi sedikit kental.

  • Masukkan potongan jambu biji. Rebus kira-kira 10 menit. Matikan api.

  • Setup lebih nikmat dinikmati dalam keadaan dingin.

3. Kue Lumpur

Bahan-bahan :


  • 5 kuning telur dan 2 putih telur

  • 100 gram gula pasir

  • Vanili secukupnya

  • 50 gram tepung terigu

  • 250 gram kentang. Dikukus kemudian dihaluskan.

  • 1 buah kelapa diambil santan kentalnya kira-kira dua gelas. Masak lalu dinginkan.

  • 1 sendok makan mentega dicairkan

  • Kelapa muda yang dikerok

  • 100 gram kismis

Cara Membuatnya :


  • Telur, gula pasir, dan vanili dikocok tetapi jangan sampai berbusa.

  • Campurkan terigu dengan kentang yang telah dihaluskan dalam satu wadah lain. Lalu masukkan santan kental ke dalamnya. Aduk rata.

  • Tambahkan telur yang telah dikocok beserta mentega cair.

  • Masukkan pula kelapa muda yang telah dikerok beserta kismis.

  • Sementara itu siapkan cetakan kue lumpur. Panaskan di atas api kecil. Setelah agak panas, masukkan adonan ke dalam cetakan.

  • Masak sampai kue matang.

  • Angkatlah, maka kue lumpur siap untuk dihidangkan.

Demikianlah artikel yang dapat kami sampaikan hari ini, semoga bermanfaat dan jangan lupa untuk mencobanya di rumah kalian masing-masing.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Sebaik-baiknya orang adalah yang bermanfaat bagi orang lain.

CLOSE