Ketika Kisah Indahku Berakhir dengan Air Mata Kesedihan, Saat Itulah Perpisahan Tak Terelakkan

Semua orang punya mimpi. Mimpi indah yang mungkin tak satupun ingin mengakhirinya. Mungkin bagi kebanyakan wanita pernikahan adalah mimpi yang paling indah. Mempunyai pasangan, anak yang lucu dan keluarga bahagia. Tak ada yang ingin mimpi itu berakhir, apalagi berakhir dengan sesuatu yang tidak menyenangkan, perceraian, termasuk aku. Aku mengawali mimpiku ketika aku bertemu dengan seseorang, yang kupikir dewasa, bisa mengalah dan membimbing aku menjadi lebih baik. Karena umurnya yang beda jauh dari ku. Pernikahan pun berlangsung dengan kilaunya. Gelak tawa dan senyum bahagia.

Pernikahanku dikaruniai satu orang anak. Anak yang tumbuh pintar dan lucu. Lama-lama pernikahan yang awalnya baik-baik saja mulai terjadi masalah. Suamiku tidak bisa memenuhi kebutuhan keluarga karena hutang yang berlipat, tidak perhatian bahkan terhadap anak, anak yang dari awal dia yang menginginkannya. Pernah ku memohon agar dia lebih perhatian terhadap anak, hanya perhatian tidak perlu materi yang berlebih. Pernah kucoba pergi bersama agar dia bisa dekat dengan anaknya. Tapi semua yang kulakukan sia-sia, bahkan usaha yang disertai air mata. Semua sia-sia. Lelah aku selalu mencoba tapi tak ada hasil. Dia semakin hari semakin tak peduli. Entah apa yang ada dipikirannya, aku tak pernah mengerti, Bahkan sampai 7 tahun pernikahan kami. Tak ada satupun di dunia ini yang menginginkan perpisahan. Siapapun itu. Apalagi untuk pasangan yang sudah menikah dan memiliki anak. Terkadang bertahan di atas perihnya kehidupan pernikahan adalah pilihan yang paling berat. Yang harus dijalani demi semuanya, anak, keluarga besar. Tapi rupanya karang yang begitu kokoh dan tegar berdiri hancur, hancur karena sikap tak peduli.

Sekarang semua sudah hancur. Hati sudah terlalu beku. Dia, dia yang dulu aku pertahankan malah berjanji akan berubah, sayang hati ini bahkan sudah mati untuk merasakan apapun. Apapun kata-katanya, apapun sikapnya, apapun itu, sudah tak bisa membuat hatiku goyah untuk berpisah. Karena yang kualami selama ini, yang terjadi bahkan sampai dia berjanji saat ini, tidak ada perubahan dari sikapnya, hanya kata-kata yang kulihat, hanya keegoisan memikirkan kenyamanannya sendiri.


Belajarlah untuk menghargai jika inging dihargai, belajarlah untuk mengormati jika ingin dihormati


Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Aku hanya ingin menulis, bercerita tentang hidupku. Aku hanya manusia biasa yang kadang moodku jelek dan hanya ingin melakukan sesuatu untuk menyalurkan apa yang ada dihatiku. Jadi maaf kalau tulisanku masih banyak kurangnya.

One Comments

  1. SabanAbdina berkata:

    Hallo bride and groom to be! Masih bingung cari tempat untuk hari special kalian?
    Aku mau kasih rekomendasi tempat yang MEWAH dan ELEGAN di sekitar Jakarta Barat nih, namanya HIS GRAND SLIPI. Dengan paket pernikahan kita yang sudah ALL IN PACKAGE kalian nggak perlu repot lagi untuk mempersiapkan pernikahan kalian sendirian. Karena kita sudah cover :
    – Venue yang elegan (full carpet, ac central, dan kapasitas besar)
    – Buffet & Foostall / pondok makanan
    – Dekorasi yang cantik
    – Rias dan Busana untuk pengantin dan keluarga
    – Photo & videography serta LIVE Music (termasuk 1 wedding singer)
    – MC, Jasa WO dan Wedding car (Alphard untuk 8 jam pemakaian daerah JADEBOTABEK)
    – Wedding Consultant yang akan membantu dan memandu anda dari tahap persiapan hingga resepsi.
    Lengkap bangetkan? Eiittss! Masih banyak bonus lainnya lho! Seperti Honeymoon di : Maldives, Bali, Thailand atau Handphone Iphone XS MAX LANGSUNG TANPA DIUNDI! Jadi jangan ragu untuk hubungi aku ya, Insya Allah akan membantu sebisaku untuk mewujudkan pernikahan impian kalian. Hub ke : 0817711393 (TLP/WA). Tanya-tanya dulu juga boleh lho 