Assalammua'laikum….
Halo teman-teman, di bulan suci Ramadan ini menu apa yang paling kalian suka atau yang bikin ngangenin untuk disantap? Biasanya sih kolak, rujak, aci banjur dan lain-lain. Mungkin sebagian dari kalian merasa bosan dengan menu yang sering kalian temui di bulan ramadan ini, jika kalian bosan saya memiliki menu yang berbeda untuk berbuka maupun camilan di hari raya nanti. Simak yuk dan jangan lupa catat resepnya ya!
Pancake Rendang (Untuk 2 Porsi) :
Bahan Pancake : 100 gr tepung terigu, 200 ml susu cair, 1 butir telur ( pisahkan putih dan kuningnya), soda kue secukupnya, 2 sdt gula,garam secukupnya,margarine, dan rendang secukupnya.
Bahan Topping : Rendang, cabai rawit, tomat.
Cara Membuat Pancake : Pertama, Campurkan seluruh adonan pancake menggunakan mixer dengan kecepatan yang paling rendah atau bisa juga mencampurnya menggunakan spatula kayu jika tidak memiliki mixer. Kedua, Kocok putih telur hingga kaku, kemudian masukkan adonan pancake ke dalam adonan putih telur dan aduk rata, dalam mencampur adonan pancake ke dalam adonan putih telur bisa juga menggunakan teknik Pancing yaitu mengambil sedikit adonan putih telur ( sedikit demi sedikit) ke dalam adonan pancake lalu aduk rata, langkah ini menghindari adonan putih telur yang menggumpal.
Ketiga, panaskan teflon yang memiliki diameter paling kecil oles dengan margarine, kecilkan api. Keempat, tuang adonan sekitar setengah sendok sayur, tutup sebentar. Kelima, balik adonan jika bagian atas sudah kering dan bawahnya berwarna kecoklatan. Keenam, angkat pancake lalu beri topping (rendang, cabai rawit,dan potongan tomat), pancake rendang siap disantap.
Gimana nih rekomendasi menu camilannya enak bukan? Menu ini juga bisa dijadikan referensi buat kamu yang ingin berjualan makanan kekinian.
Konsep dari pembuatan pancake rendang ini adalah supaya konsumen dapat menikmati rendang tidak selalu bersama nasi tetapi juga bisa sebagai camilan yang tentunya sangat enak dan sehat
Terima kasih semoga bermanfaat.
Wassalammua'laikum Wr.Wb.
Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya
- 4 Masakan Simpel dari Daun Pepaya Jepang. Nggak Pahit, Bergizi, Cocok buat Santapan Keluarga
- 17 Destinasi Wisata Kuliner yang Wajib Kamu Sambangi di Solo. Maknyuss dan Menggugah Selera!
- Review YATS Colony: Hotel yang Terkenal di Kalangan Artis, Apa ya Daya Tariknya?
- Resep Membuat Kue Balok; Jajanan Khas Tanah Pasundan yang Lumer dan Meleleh di Mulut
- 6 Jajanan Pasar yang Bisa Dijadikan Ide Bisnis Bareng Teman. Besar Peluangnya Karena Jarang