Untukmu Wanita yang Akan Melangsungkan Pernikahan, dengan Laki – Laki yang Katanya Pernah Mencintaiku

Untukmu wanita yang akan membuat dongeng baru, dengan laki – laki yang katanya pernah mencintaiku,

Advertisement

Entah ini sebuah permainan manusia atau mungkin memang takdir yang sudah pencipta sediakan sejak dulu

Tapi yang aku ketahui dari semua ini adalah semacam permainan sebuah perasaan.

Bicara tentang Takdir
Memang kita tidak pernah tahu tentang takdir

Advertisement

Kata orang nasib bisa dirubah

Sedangkan takdir, tidak ada yang bisa merubah takdir kecuali kekuatan do’a.

Advertisement

Jika takdir yang terjadi tidak sesuai dengan apa yang kita harapkan mungkinkah do’a yang selama ini dipanjatkan tidak terkabul atau mungkin memang Allah sedang mempersiapkan yang lebih baik dari do’a yang sebelumnya aku minta.

Apa yang aku tulis hari ini adalah tentang sebuah hati yang tak pernah mereka mengerti

Saat manusia memutuskan untuk mengambil keputusan yang dalam hidupnya hanya sekali seumur hidup

Saat manusia memutuskan mengambil keputusan yang menurutnya baik

Apakah semua itu sudah cukup baik untuk yang lain,

Apakah manusia itu sudah bisa disebut sebagai manusia yang paling bijak saat mengambil keputusan tanpa mempertimbangkan yang lain.

Saat sebuah pertanyaan diajukan pada orang satu namun dihadapan orang banyak,

Saat jawaban tidak lagi dibutuhkan

Saat hati ingin berontak namun tidak bisa

Saat mulut ingin berucap namun aku takut menyakiti hati mereka yang saat ini baru akan merasakan bahagia.

Jika ratusan purnama harus berlalu tanpa sebuah penjelasan lalu kisah seseorang harus berakhir dengan tragis.

Jika sebuah penantian harus sia – sia, masihkah kita mau menanti, masihkah kita mau menunggu

Lalu apa yang lebih berarti dari sebuah penantian dan dari kata menunggu, jika ternyata apa yang kita tunggu sedang menuju pada orang lain.

Lalu kata apa yang paling tepat selain kata “Ikhlas”

Setelah sekian banyak usaha yang dilakukan namun ternyata Allah berkehendak lain.

Apakah kita bisa menentang takdirNYA

Apakah kita bisa menghindar dari esok yang sudah direncanakan.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

CLOSE