Jadikan Perbedaan Sebagai Keunikan Bangsa Indonesia

Indonesia merupakan negara yang dikenal dunia dengan multikulturnya.

Indonesia merupakan negara yang dikenal dunia dengan multikulturnya. Dari budaya, suku, agama, bahkan bahasa yang beragam walaupun masih satu wilayah di Indonesia. Hal ini merupakan kelebihan dari Indonesia, walaupun berbeda beda tapi tetap bersatu sebagai bangsa Indonesia, sesuai dengan semboyan bangsa Indonesia, yaitu “Bhinneka Tunggal Ika”. Namun, dengan banyaknya keragaman yang ada di Indonesia, terdapat kesulitan agar bisa selalu rukun dan bersatu, seringkali terjadi perdebatan hanya karena perbedaan.

Advertisement

Keragaman yang ada di Indonesia merupakan hal yang melekat pada bangsa Indonesia, atau seringkali disebut dengan identitas nasional. Identitas nasional merupakan keunikan atau kekhasan suatu negara sehingga dapat dikenali oleh orang–orang di dunia. Dengan adanya identitas nasonal, masyarakat akan lebih memahami negaranya sendiri dan dapat menguatkan intergritas dan juga ketahanan nasional di Indonesia.

Lagu Indonesia Raya, Bahasa Indonesia, semboyan Bhinneka Tunggal Ika, bendera merah putih, dan Pancasila merupakan identitas yang hanya dimiliki oleh negara Indonesia. Identitas nasional ini juga dijadikan sebagai acuan dalam berbangsa dan bernegara, karena merepresentasikan bangsa Indonesia yang satu, atas seluruh perbedaan yang ada di Indonesia.

Terdapat banyak perbedaan, namun bisa dibanggakan di Indonesia. Misalnya saja, perbedaan kebudayaan antara wilayah Yogyakarta dan Bali, dimana Yogyakarta masih memiliki kerajaan yang sudah berjalan sejak dulu dan masih bisa tetap bertahan, dan di Bali memiliki kebudayaan, yaitu upacara adat bernama Ngaben yang hanya ada di Bali. Perbedaan–perbedaan tersebut merupakan hal yang unik, yang hanya ada di Indonesia sehingga menjadi daya tarik tersendiri.

Advertisement

Bukan hanya dari kebudayaan, terdapat beragam agama di Indonesia yang masing –masing pemeluknya dapat menjalankan ibadah dengan tenang dan dapat hidup berdampingan dengan pemeluk agama lain, bahkan saat nilai–nilai luhur Indonesia diterapkan, seperti gotong royong, masyarakat tidak lagi saling menolong hanya karena berbeda agamanya, tetapi karena memang ingin mengamalkan nilai nilai luhur Indonesia yang dapat selalu menyatukan bangsa Indonesia.

Di sisi lainpun terdapat banyak sekali suku yang berbeda di setiap wilayah, di setiap suku dan wilayah itu pula terdapat perbedaan bahasa. Namun hal tersebut bisa teratasi dengan adanya Bahasa Indonesia sebagai bahasa nasional, sehingga semua orang di setiap wilayah di Indonesia, walaupun berbeda bahasa asalnya, tetap bisa berkomunikasi dengan Bahasa Indonesia.

Advertisement

Hal–hal seperti itu sudah diantisipasi oleh pahlawan pahlawan Indonesia sejak dulu. Semua perbedaan dapat disatukan sesuai dengan isi sumpah pemuda yang diserukan pada tanggal 28 Oktober 1928. Sumpah pemuda berisikan tentang pengakuan masyarakat Indonesia yang bertumpah darah satu, tanah air Indonesia, berbangsa satu, bangsa Indonesia, dan menjunjung bahasa persatuan, bahasa Indonesia.

Dari Isi sumpah pemuda tersebut, dapat terlihat bahwa memang Indonesia memiliki keberagaman, namun semua tetap bersatu di atas segala perbedaan yang ada demi Indonesia itu sendiri. Ditambah, perumus dari sumpah pemuda adalah pemuda–pemuda dari organisasi dari seluruh wilayah Indonesia, seperti Jong Java, Jong Celebes, Jong Sumatranen Bong, Jong Batak, Jong Islamieten Bond, dan lain sebagainya, di mana pastinya orang–orang tersebut memiliki perbedaan dari agama, bahasa, suku, dan lain sebagainya. Namun, hal tersebut tidak mengurungkan niat para pemuda untuk menyatukan Indonesia, karena mereka menyadari bahwa Negara Indonesia sangat penting untuk bersatu.

Namun, pada saat ini masyarakat semakin mudah untuk dipecah belah karena perbedaan yang dimiliki. Entah karena perbedaan agama, suku, kebudayaan ataupun aspek yang lain. Masyarakat semakin sensitif, hal ini mungkin dikarenakan karena nilai–nilai primodialisme, yaitu mementingkan kepentingan golongan berdasarkan suku, agama, ras, kebudayaan atau golongan yang masih tinggi, sehingga jika ada perbedaan yang tidak sesuai, mereka akan mudah tersulut dan akan terjadi kericuhan.

Hal ini seharusnya tidak terjadi, apalagi di era globalisasi saat ini masyarakat perlu untuk berpikiran terbuka terhadap perbedaan. Jika masyarakat terus mengisolasi dirinya terhadap perbedaan dan menganggap golongannya adalah yang paling baik dan benar, integritas di Indonesia akan meluntur dan sulit untuk mempertahankan Negara Indonesia.

Untuk itu, para pemuda Indonesia mari kita saling menghargai satu sama lain dengan mangamalkan nilai – nilai Bhinneka Tunggal Ika, Sumpah Pemuda dan juga nilai – nilai Pancasila. Karena semua hal tersebut telah dirancang dan dibuat oleh para pendahulu kita, para pahlawan dengan banyak pertimbangan, dan pastinya memiliki tujuan yang baik, yaitu menyatukan Bangsa Indonesia.

Sebagai penerus bangsa, yang kita perlu lakukan hanyalah melanjutkan perjuangan mereka dengan mengamalkan semua hal yang sudah disebutkan di atas. Tidak sulit, karena tidak perlu untuk bertempur dan tidak sulit, karena tidak perlu untuk merumuskan hal–hal yang berkaitan dengan kepentingan seluruh masyarakat Indonesia.

Jadikan perbedaan yang ada di Indonesia sebagai keunikan Indonesia. Keunikan yang hanya ada di Indonesia, dan tidak dimiliki negara lain. Tunjukkan kepada dunia walaupun banyak perbedaan, Indonesia tetap bisa bersatu bahkan semakin erat, dan tunjukkan bahwa perbedaan adalah daya tarik tersendiri di Indonesia, dan tunjukkan bahwa perbedaan bukanlah penghalang masyarkatnya untuk tetap berbuat kebaikan dan tetap ramah.

Dengan menghargai perbedaan, kehidupan berbangsa dan bernegara akan terasa lebih baik.Menyadari bahwa Indonesia unik karena adanya perbedaan juga penting, karena bisa menumbuhkan rasa bangga terhadap Indonesia. Di saat masyarakat di negara lain berusaha untuk menghilankan perbedaan, di Indonesia justru mempertahankan agar perbedaan tetap ada.

Karena sebenarnya, perbedaan bukanlah hal yang perlu dihapuskan, tetapi suatu hal yang memang harus diterima karena di dunia ini tidak mungkin tidak ada perbedaan. Untuk itu banggalah menjadi bagian dari Indonesia, karena Indonesia memiliki banyak perbedaan, dan perbedaan itu unik.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

CLOSE