Kalimat-Kalimat Penggugur Dosa

Assalammualaikum viewers, apakah masih full nih keimanannya setelah ditinggalkan oleh Ramadhan? Nah, meskipun setelah ditinggalkan oleh ramadhan, pastinya keimanan kita harus tetap terjaga ya (Keep Istiqomah).

Advertisement

Banyak dijumpai apabila dalam bulan ramadhan tingkat keimanan benar-benar sangat diperhatikan. Mengingat bulan tersebut merupakan bulan diman dosa-dosa diampuni. Tetapi anehnya, setelah bulan ramadhan selesai banyak sekali orang yang menyudahi tingkat keimanannya juga. He he he, katanya ingin surga tapi kok setengah-setengah ya dalam memperbaiki diri. Harus konsisten dong viewers, kan Allah juga sudah konsisten sama kita.

Surga yang luasnya seluas langit dan bumi itu hanya untuk orang yang beriman. Okay viewers, langkah awal untuk menuju hal-hal tersebut dapat kita awali dengan menerapkan beberapa tips berikut. Sebelumnya apakah viewers tahu kalimat-kalimat yang dianjurkan untuk diucapkan dalam berkegiatan sehari-hari? Apalagi kalimat tersebut dapat menggugurkan dosa, waaah pahala banget.

Tenang viewers kalau pun masih banyak yang belum tahu tentang kalimat-kalimat penggugur dosa tersebut, di artikel ini akan dijelaskan kok. Insya Allah setelah menerapkan tips berikut dalam kegiatan sehari-hari dapat meningkatkan keimanan kita.

Advertisement

1. Mengawali setiap kegiatan dengan mengucapkan Bismillah.

2. Mengakhiri setiap kegiatan dengan mengucapkan Alhamdulillah.

Advertisement

3. Kalimat yang ketiga ini harus benar-benar diingat viewers, pastinya manusia itu suka bercerita apalagi kalau para ukhtifillah (perempuan) pasti banyak ngomongnya he he he. Apabila viewers tidak sengaja mengatakan perkataan yang tidak baik atau tidak sopan, segera berucap istigfar (Astagfirullah).

4. Kalau para viewers sering kali lupa atau sibuk dalam waktunya, [pastinya viewers akan membuat janji. Nah, kalau begitu jangan lupa mengucapkan Insya Allah yaaa viewers.

5. Apabila viewers melihat sesuatu yang tidak disukai atau tidak diingini ucapkan La haula wala kuwwata illa billah.

6. Dalam hidup ini Allah pasti memberi kita ujian atau musibah. Tetapi ingat, Allah memberikan kita ujian itu untuk meningkatkan derajat keimanan loh dan pasti Allah memberikan kita ujian sesuai dengan kemampuan diri kita untuk menghadapinya. Nah, kalimat yang dianjurkan untuk dikatakan adalah Innalillahi wa inna ilaihi rojiun.

7. Agar diri kita tetap tenang dan tenteram dalam menjalani kegiatan sehari-hari dalam kehidupan ini adalah dengan memperbanyak dzikrullah. Ucapkan La ilaha illa Allah Muhammad Rasulullah, sehingga tak terpisah dari mulut serta lidah dalam bertutur kata.

Itulah beberapa kalimat yang Insya Allah nantinya akan membuat viewers bisa meningkatkan keimanan dalam diri agar menjadi pribadi yang konsisten dengan ISLAM. Amin ya robbal 'alamin. Semoga bermanfaat ya viewers. Waassalammualaikum.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Colleger at State Polytechnic of Jember. Focus in study program of Agroindustry Management. Lived in Kediri, East Java-Indonesia. 19th years old.

CLOSE