Rayakan Kelulusan Ivan, ini Harapan Inul Daratista untuk Anak Semata Wayangnya

Anak Inul lulus sekolah

Anak adalah rezeki yang diturunkan Tuhan untuk pasangan suami istri. Memiliki seorang anak berarti bertanggung jawab pada seluruh kehidupan sang anak sampai ia dewasa dan bisa mandiri menentukan pilihan hidup. Karena hal tersebut, kebutuhan dasar seorang anak harus disediakan oleh orang tua, salah satunya adalah pendidikan.

Advertisement

Kendati begitu, seorang anak juga punya tanggung jawab untuk memaksimalkan apa yang diberikan oleh orang tua. Nggak sedikit anak yang tidak bertanggung jawab dan menghindari dari pendidikan  yang telah disediakan oleh orang. Hal ini kerap terjadi bagi anak-anak selebritas, yang telah memiliki pamor sejak mereka kecil. Nggak sedikit anak-anak artis yang lebih memilih karier daripada pendidikannya.

Inul Daratista dan Adam Suseno merayakan kelulusan anaknya, Yusuf Ivander Damares

Inul Daratista dan Adam Suseno adalah pasangan artis yang serasi dan jadi panutan banyak orang. Kita mengetahui perjuangan Inul dan Adam untuk memiliki anak. Setelah memiliki seorang anak laki-laki bernama Yusuf Ivander Damares, Inul dan Adam Suseno terkenal fokus menyediakan dan membesarkan anak semata wayangnya. Mereka juga kerap mengunggah kemesraan, prestasi dan kegiatan Ivander.

Advertisement

Baru-baru ini, Ivander menjadi sorotan warganet. Hal ini bermula dari unggahan Inul yang memperlihatkan kebanggannya pada sang anak. Nggak terasa, Ivander mulai beranjak remaja dan kini telah lulus Sekolah Dasar. Dalam unggahan tersebut, terlihat Inul dan Adam Suseno yang mendampingi Ivan mendengarkan pengumuman kelulusan yang diadakan secara daring. Ketiganya terlihat fokus, bahkan Adam Suseno dan Inul nggak bisa menyembunyikan rasa bahagia yang menyelimuti mereka.

Inul menuliskan kebanggan dan harapan untuk Ivan agar bisa menempuh pendidikan setinggi-tingginya

Advertisement

Kelulusan seorang anak dalam menempuh pendidikan tentu menjadi hal yang membahagiakan bagi orang tua. Begitupun bagi Inul dan Adam Suseno. Apalagi, Ivander adalah anak semata wayang yang didapatkan Inul dengan susah payah. Mengiringi unggahan tersebut, Inul mencurahkan isi hati dan kebanggannya karena Ivan dinyatakan lulus sekolah dasar dan hendak masuk ke Sekolah Menengah Pertama. “Nggak terasa cintaku sdh menginjak SMP. Waktu cepat berlalu, teruslah jadi kesayangan mama yang berprestasi dan membanggakan,” tulis Inul mengiringi unggahannya.

Selain mencurahkan isi hatinya, Inul juga menyematkan doa dan harapan bagi Ivander dalam menempuh pendidikan. Inul ingin sang anak bisa menempuh pendidikan tinggi dengan serius. “Ya Allah, semoga kami diberikan sehat panjang umur sebagai orang tua agar bisa menemani putra kami tercinta menempuh SMP 3 tahun dan SMA 3 tahun sampai kuliah dan menikah,” tutup Inul.

Unggahan Inul ini tentu menjadi sorotan banyak warganet dan sejumlah figur publik. Banyak orang yang memuji dan turut berbahagia atas kelulusan Ivander. Nggak sedikit juga yang mendoakan kesuksesan Ivander.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Represent

Editor

Pemerhati Tanda-Tanda Sesederhana Titik Dua Tutup Kurung

CLOSE