Setelah Apartemennya Terbakar, Ashanty Juga Terjebak di Tengah Penembakan di Kanada. Sabar Ya Bunda

Ashanty Toronto

Sudah hampir seminggu pasangan selebritas Ashanty dan Anang Hermansyah berlibur ke Kanada bersama anak-anak mereka dan asisten rumah tangga. Berbagai keseruan mewarnai perjalanan itu. Bahkan, Ashanty memborong mainan seharga Rp 17,1 juta.

Advertisement

Di tengah-tengah liburan yang idealnya penuh keasyikan dan momen seru, sayangnya Bunda Ashanty dan keluarga justru harus mengalami tragedi dalam waktu yang berdekatan. Saat berada di Vancouver, apartemen yang mereka tinggali terbakar. Lalu mereka terjebak dalam penembakan di Toronto.

Duh, kasihan ya Bunda Ashanty. Mau liburan malah tertimpa musibah. Untungnya, Ashanty sekeluarga selamat karena mengikuti instruksi keamanan setempat. Mau tahu seperti apa ceritanya? Yuk kita simak beragam cuplikan Instagram Stories Ashanty.

Tragedi pertama adalah kebakaran di apartemen. Sedang istirahat di lantai 27, apartemen yang ditinggali Ashanty malah terbakar. Langsung panik!

Ashanty panik saat apartemennya terbakar via www.instagram.com

Suatu malam di Vancouver, terjadi kebakaran di apartemen yang sedang dihuni keluarga Ashanty. Dengan panik, Ashanty menggiring anak-anaknya untuk turun ke lantai dasar. Padahal saat itu mereka berada di lantai 27! Duh, nggak terbayang ya, pasti capek banget. Untung mereka semua selamat.

Advertisement

“Tiba-tiba ada alarm bunyi, kita enggak pakai sendal, pakai daster semua. Kita harus turun, anak-anak juga udah turun dari lantai 27 karena ada kebakaran di apartemen,” kata Ashanty dalam Instagram Stories yang dibuat pada Sabtu (15/6).

Setelah insiden kebakaran, Ashanty sekeluarga terjebak dalam penembakan. Korban yang luka ada 4 orang!

Ashanty lega karena selamat dari penembakan di Toronto via www.instagram.com

Saat Ashanty berada di Toronto, kebetulan Toronto Raptors menjadi tim Kanada pertama yang menjuarai NBA. Pada Senin (17/6), dua juta orang tumpah ruah di jalanan utama kota. Mereka hendak menyambut arak-arakan kepulangan tim Raptors. Awalnya Ashanty merasa senang saat melihat keramaian para suporter di dekat hotelnya. Tapi tiba-tiba saja, perayaan itu berubah menjadi penembakan! Suasana langsung kacau.

Advertisement

“Haduh ngeri banget. Gara-gara Raptors lagi pada merayakan kemenangan, sampai tembak-tembakan, kita semua diungsiin di sini,” kata Ashanty melalui Instagram Stories dengan latar belakang bagian dalam suatu gedung.

Akibat insiden penembakan itu, empat orang menderita luka tembak. Tiga orang ditangkap sebagai tersangka pelaku penembakan. Pihak kepolisian mengonfirmasi bahwa tidak ada korban jiwa. Syukurlah, apalagi perayaan itu turut dihadiri Kawhi Leonard, sosok jagoan Raptors. Juga turut hadir para pejabat penting seperti Perdana Menteri Kanada, Justin Trudeau, dan Walikota Toronto, John Tory. Untunglah mereka semua dan juga keluarga Ashanty selamat dari penembakan.

Kalau terjebak musibah saat liburan seperti Ashanty, apa yang harus dilakukan?

Patuhi petugas ya kalau ada musibah via www.firehouse.com

Ashanty dan keluarganya berhasil selamat dari musibah karena mengikuti instruksi keamanan dengan tertib. Bisa ditiru tuh! Kalau mengalami musibah, patuhi pihak kepolisian, keamanan, dan pemadam kebakaran ya. Segera cari jalan keluar dari tempat itu dan ungsikan diri ke tempat yang aman. Boleh saja panik, tapi usahakan tetap rasional.

Semoga liburan Ashanty dan keluarganya berlanjut dengan aman. Hati-hati ya Bunda!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Tinggal di hutan dan suka makan bambu

Editor

Learn to love everything there is about life, love to learn a bit more every passing day

CLOSE