Katy Perry Menyesal Pernah Tolak Kolaborasi Bareng Billie Eilish, Begini Alasannya

Kolaborasi dalam bidang apapun sangat lumrah dilakukan. Tak terkecuali kolaborasi antarmusisi. Selain untuk meningkatkan antusias para penggemar, kolaborasi bisa menjadi cara untuk saling membangun chemistry antarmusisi. Sehingga diharapkan karya yang dihasilkan nanti semakin berkualitas untuk membawa pengaruh besar dalam karier mereka kedepannya. Namun tidak semua musisi berkenan berkolaborasi secara sembarangan.

Advertisement

Seperti kejadian yang dialami Katy Perry saat dulu pernah menolak Billie Eilish untuk kolaborasi dengannya. Katy Perry merasa menyesal karena saat itu Billie Eilish merupakan penyanyi pendatang baru dengan satu single lagu yang berjudul Ocean Eyes.

Lantas seperti apa cerita awal Katty Perry sampai menolak berkolaborasi dengan Billie Eilish?

Katy Perry saat itu masih merasa Billie Eilish hanyalah cewek biasa saja

Katy Perry

Katy Perry | Credit: @katyperry on Instagram via www.hipwee.com

Kala itu Katy Perry mendapatkan rekomendasi dari rekannya di Capitol Records mengenai karya Billie Eilish. Rekannya itu meminta Katy untuk mengecek email yang dikirim kepadanya, yang berisikan tentang mengajak kolaborasi dengan Billie Eilish. Namun Katy merasa saat itu Billie Eilish adalah cewek blonde biasa. Ia mengaku langsung berkata jika itu membosankan.

Advertisement

“Rekan kerjaku mengirimkan email berisikan, ‘Hey coba cek artis baru ini, aku ingin kita kerja sama dengan dia’. Saat itu lagunya berjudul Ocean Eyes, dan dia hanyalah cewek blonde biasa aja. Aku langsung berkata ‘Meh, membosankan,” cerita Perry di sebuah helatan milik KIIS FM, Sabtu 28 Januari 2023, dikutip dari CNN Indonesia (31/01/2023)

Katy Perry menyesal sempat meremehkan Billie Eilish

Katy Perry mengaku sangat menyesal pernah menolak berkolaborasi dengan Billie Eilish. Apalagi Ocean Eyes kini menjadi salah satu lagu Billie Eilish yang paling populer hingga saat ini, yang dengan mudah mendorongnya menjadi bintang global. Bahkan lagunya tersebut berhasil menjadi soundtrack orisinil untul film Everything, Everything (2017) dan meraih 21 sertifikat Platinum di tujuh negara. Katy juga mengaku jika itu merupakan kesalahan besarnya.

“Kesalahan besar. Itu kesalahan besar! Jangan biarkan ini menjadi sensasi di internet,” kelakar Katy.

Advertisement

Billie Eilish telah mengantongi 7 Grammy Awards, Golden Globe, dan Academy Awards (Oscar)

Billie Eilish

Penghargaan Billie Eilish | Credit: @billieeilish on Instagram via www.hipwee.com

Tak lama setelah perilisan Ocean Eyes, Billie Eilish menjelma menjadi penyanyi yang telah mengantongi 7 Grammy Awards, Golden Globe hingga Academy Awards (Oscar). Semua dicapai Billie Eilish kurang dari sedekade setelah kemunculannya bersama Ocean Eyes. Meski saat itu ia masih menjadi pendatang baru, namun Billie Eilish mampu membuktikan bahwa lagunya tersebut menjadi favorit bagi para pendengar bahkan sejumlah artis diketahui sampai meng-cover lagunya tersebut.

Meski dulu sempat gagal untuk berkolaborasi, Katy Perry dan Billie Eilish pun menjalin pertemanan seperti yang terlihat dalam film dokumenter Billie Eilish: The World’s A Little Blurry (2021). Dalam salah satu adegan, nampak Katy Perry menarik Eilish ke sisi panggung sebelum melakoni debutnya di Coachella di tahun 2019. Katy disitu memberikan nasihatnya serta menjamin jika Billie Eilish bisa menghubunginya kapan pun, supaya kedepannya dapat beradaptasi dalam menghadapi popularitas hiburan yang kejam.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Bukan sekedar hobi, melainkan memberi arti~

Editor

Writing...

CLOSE