Reza Arap Dapat Donasi 1 M Saat Live Streaming Game, Sosok Doni Salmanan jadi Sorotan

Reza Arap dapat 1 M dari Doni Salmanan

Streamer game sekaligus YouTuber Reza ‘Arap’ Oktovian baru saja menghebohkan publik lantaran mendapatkan donasi dalam jumlah yang besar dari salah satu penggemar. Kabar tersebut ia bagikan di media sosial Instagram dan Twitter-nya. Terlihat suami dari Wendy Meilina Leo itu kaget dan nggak percaya dengan uang yang didapatkan selama 2 jam live streaming video game.

Advertisement

Dalam kicauannya, ia mengaku awalnya dapat donasi Rp10 juta hingga mencapai angka Rp50 juta. Namun, donasi tersebut terus berlanjut hingga nominalnya menjadi Rp1 miliar. Reza Arap pun menyebut salah satu orang yang mendonasikan adalah Doni Salmanan.

Terkait kabar yang mengejutkan banyak pihak ini, nama Reza Arap beserta Doni Salmanan pun trending di Twitter. Banyak yang penasaran alasan penggemar tersebut rela membagikan uang secara cuma-cuma untuk Reza Arap. Tak sedikit yang pengin mengetahui latar belakang sang pemberi donasi. Lantas siapakah sosok tersebut? Berikut ini Hipwee berikan rangkumannya.

Saking tak percaya, Reza Arap menghubungi sosok bersangkutan dan bertanya apa uangnya mau dibalikkan kembali?

Advertisement

Salah satu pendapatan dari streamer game adalah donasi. Sistemnya seperti saweran di mana penggemar bisa memberikan sejumlah uang sebagai bentuk dukungan bagi content creator atas karya yang telah diberikan. Entah karena telah menghibur, edukasi, menjelaskan trik bermain dan sebagainya.

Tindakan dari penggemar itu pun sempat dicuitkan Reza Arap di Twitter yang merasa tak menyangka. “Aku dapat donasi dari laki-laki namanya Doni Salmanan 400 juta rupiah dalam waktu 15 menit live streaming,” tulis personel Weird Genius dalam akun Twitter bernama YB itu, Sabtu (3/4/2021).

Advertisement

Setelah mengumumkan, ia kembali mengutarakan keresahannya karena donasi yang diberikan terus bertambah. Reza sempat meminta Doni berhenti namun donasi secara bertahap terus diberikannya.  “Doni Salmanan, stop 1 miliar itu nggak lucu sama sekali. For you not for me,” pungkasnya.

Jumlah yang diberikan sang penggemar pun bervariasi. Mulai dari Rp25 juta, Rp50 juta, Rp55 juta hingga Rp100 juta. Arap mengaku total yang didapatkan adalah Rp1 miliar. Pria berusia 33 tahun itu kemudian menuliskan kebahagiannya. “Life is weird. Kadang bangun di pagi hari seruput kopi, menonton anime. Dan kadang cuma duduk, live streaming dan tiba-tiba dapat donasi Rp1 miliar. Yea, it’s my life,” lanjutnya dalam cuitan yang sama.

Sosok Doni Salmanan kemudian trending topic. Ternyata ia merupakan seorang trader dan CEO sebuah perusahaan bernama Salmanan Group

Doni Salmanan langsung ramai dibicarakan dan masuk trending Twitter usai mendonasikan Rp1 miliar kepada Reza Arap secara cuma-cuma. Ternyata tak hanya Arap yang penasaran dengan sosoknya, tak sedikit warganet yang ikut penasaran soal latar belakang dan donatur. Dari laman Instagram resminya, Doni diketahui merupakan founder dari Salmanan Group. Di usianya yang baru menginjak 23 tahun ia sudah menunjukkan mobil Lamborgini yang dibeli dengan uangnya sendiri.

Doni Salmanan juga merupakan trader dan YouTuber sukses yang kerap membagikan tips soal trading. Sebagai YouTuber ia memiliki dua kanal YouTube, yakni Salmanan Vlog dan King Salmanan. Yang satu soal kehidupannya sehari-hari dan lainnya membahas tips trading yang sesuai dengan keahliannya. Masing-masing kanal YouTube sudah memiliki 546 ribu dan 428 subcriber.

Saat dikonfirmasi oleh Reza Arap soal uang yang diberikan, Doni mengaku ikhlas lantaran sudah menggemari konten-konten yang dibuat Arap dari dulu.

“Dari dulu suka konten Reza Arap. Gift itu benar-benar ikhlas nggak ada niat apa-apa. Saya suka ekspresi kamu sangat menghibur,” paparnya dalam tayangan video call.

Beberapa cuitan warganet justru mengundang gelak tawa. Banyak yang tak menyangka seseorang bisa dengan mudahnya memberikan uang dalam jumlah yang fantastis secara cuma-cuma.

“Doni Salmanan nggak mau berdonasi ke saya juga gitu, ya?,” kata @goawe***

“Doni Salmanan 0-nya nggak kebanyakan apa?,” tulis @disawa***

“Gabutnya Doni Salmanan donasiin Rp1 M,” papar yang lain.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Editor

Learn to love everything there is about life, love to learn a bit more every passing day

CLOSE