Serba-serbi Laga Pingpong VDKaTe Besutan Vindes, Ada Ariel Noah vs Dikta, lo!

Olahraga pingpong alias tenis meja menjadi salah satu jenis olehraga yang difavoritkan oleh masyarakat. Nggak heran kalau VINDES akhirnya mengadakan Pingpong VDKaTe. Pertandingan ini dijadikan sebagai peresmian VDKaTe di bawah naungan media VINDES milik presenter kenamaan Vincent Rompies dan Desta Mahendra.

Advertisement

VDKaTe sendiri merupakan komunitas Vivin Dedes (sebutan untuk penggemar Vincent dan Desta) sebagai wadah untuk berkumpulnya para penggemar. Para penggemar tersebut berasal dari berbagai kalangan dan dari 10 kota di Indonesia, lo.

Meski dibawah naungan VINDES, namun pingkong VDKaTe beda dengan kegiatan Vindes Sport sebelumnya yang bertajuk Tiba-Tiba Tenis untuk pertandingan tenis lapangan dan Tepok Bulu untuk pertandingan bulutangkis, ya. Meski beginta pertandingan ini tetap curi perhatian, apalagi ada Dikta dan Ariel Noah. Lalu, bagaimana keseruan saat peresmian VDKaTe yang bertajuk Meresmilah VDKaTe ini?

VDKaTe didirikan sebagai wadah untuk berbagai passionĀ para penggemar Vincent dan Desta

Pembina Kesenian, Kesehatan Jasmani, dan Kesehatan Rohani dari VDKaTe, Sugeng menjelaskan tujuan didirikannya VDKaTe ini. Dilansir darikanal YouTube VINDES, Vincent dan Desta memang ingin bisa mengenal lebih dekat kepada penggemar yang sama-sama memiliki passionĀ di bidang seni,Ā fashion,Ā dan olahraga.

Advertisement

ā€œTujuannya adalah mengenal lebih dekat Vivin Dedes khususnya yang memiliki hobi yang sama di bidang seni,Ā fashion,Ā dan olahraga,ā€ kata Sugeng.

Komunitas VDKaTe ini diketuai oleh Vincent dan Desta. Sementara itu, Abdel Achrian dan Indra Jegel bertindak sebagai wakil ketua. Lalu Ebel Cobra ditunjuk sebagai koordinator VDKaTe.

Pertandingan Pingpong VDKaTe jadi penanda diresmikannya komunitas penggemar Vincet dan Desta

VDKaTe

VDKaTe diresmikan dengan permainan pingpong | Foto dari hasil screenshot channel YouTube Vindes

Advertisement

Bukan Vincent dan Desta kalau ngga punya cara unik dalam menyelenggarakan sebuah acara bertema olahraga. Usai sukses dengan Tepok Bulu dan Tiba-Tiba Tenis, mereka membuat Pingpong VDKaTe sebagai acara peresmian komunitas penggemar pada Minggu (5/3) dan disiarkan langsung di kanal YouTube Vindes.

Selebritis ternama tanah air pun nggak ketinggalan dalam acara peresmian itu. Sebut saja Andre Taulany, Desta Mahendra, Dikta Wicaksono, dan Ariel Noah. Tidak hanya itu, para selebritis tersebut pun juga turut mengajak keluarganya seperti anak dan istri.

Ketika Desta menang setelah melawan Andre, Desta sontak menghampiri keluarganya yang ikut menonton. Anak-anak Desta terlihat bahagia saat ayahnya berhasil memenangkan pertandingan. Mereka tampak bahagia dengan diiringi sorak sorai penonton.

Tidak hanya Desta, Ariel Noah juga diketahui mengajak anaknya yaitu Alleia Anata. Ariel yang menang setelah melawan Dikta, langsung menhampiri anaknya di kursi penonton dan memeluknya. Hal itu pun mencuri perhatian penonton dan warganet.

Pertandingan Pingpong VDKaTe seru, Ariel Noah vs Dikta dan Desta vs Andre Taulany

VDKate

Momen Andre di VDKaTe | Foto dari hasil screenshot channel YouTube Vindes

Pertandingan Pinpong VDKaTe dibuka satu lawan satu yaitu Ariel Noah dengan Dikta Wicaksana. Dalam pertandingan tersebut, Ariel Noah mengungguli Dikta dengan skor 2:1. Pertandingan kedua mainkan oleh Desta melawan Andre Taulany. Dua orang komedian sekaligus presenter ternama ini mengisi pertandingan dengan berbagai kelakar kocak yang sukses menghibur penonton. Dalam pertandingan tersebut, Desta berhasil mengalahkan Andre dengan skor 11-6.

Pertandingan antara Andre dan Desta hampir selalu diwarnai oleh aksi kocak. Seperti saat Andre mencoba untuk menipu Desta ketika melakukanĀ serve.Ā Bukannya memukul bola, Andre justru malah melakukan sulap.

ā€œItu tadiĀ serveĀ Lapor Pak!ā€ kata Indra Jegel selaku komentator seperti dikutip dari Detik.

Desta terlihat lebih lihai dari pada Andre. Terbukti dariĀ serve-nya yang tidak bisa dikembalikan oleh Andre. Andre yang mulai emosi, memukul bola pingpong denganĀ smashĀ keras hingga mengenai wajah Desta dan membuatnya terjatuh. Andre pun pamit dari pertandingan.

ā€œSepertinya H. Andre izin untuk meninggalkan pertandingan. Jangan dulu dong, kan belum selesai ini,ā€ canda Abdel.

Ocaknya Andre Taulany kedapatan membawa piala sendiri

Meskipun telah kalah dalam pertandingan Pingpong VDKaTe, Andre Taulany tidak tinggal diam. Di akhir acara pertandingan saat pemenang mendapatkan medali, Andre Taulany justru kedapatan membawa piala sendiri. Bahkan, piala tersebut ukurannya lebih besar daripada piala milik Desta, lawan mainnya.

ā€œOh, dia bawa piala sendiri. Waduh, lebih besar lagi. Bagusan dia lagi pialanya,ā€ seru Vincent dikutip dari channel YouTube VINDES.

Momen kocak itu pun diunggah oleh Andre di akun Instagramnya @andreastaulany. Andre menuliskanĀ captionĀ yang menandakan bahwa ia bersyukur karena mendapatkan piala. Meskipun piala itu sebenarnya ia bawa sendiri dari rumah, hehehe.

ā€œAlhamdulillah dapet piala,ā€ tulis Andre diĀ captionĀ Instagramnya.

Pertandingan final pingpong VDKaTe, Desta keluar jadi juara

Usai pertandingan pertama, digelar pertandingan final Pingpong VDKATE antara Dikta dan Andre Taulany pada hari yang sama. Perebutan juaraĀ  ketiga tersebut berlangsung seru. Awalnya, Dikta merasa kesulitan melawan Andre karena Andre sempat memimpin skor 5-3 atas Dikta. Namun di akhir set pertama, Dikta berhasil memimpin skor 11-9. Pada set kedua, skor sempat seri yaitu 16-16. Namun, akhirnya Andre harus mengalah dari Dikta dengan skor akhir 18-16.

Selanjutnya pertandingan final antara Desta dan Ariel Noah yang dilaksanakan jam 21:35 WIB. Pertandingan ini berlangsung menggunakan sistemĀ best of five. Artinya, mereka harus menang langsung tiga set hingga lima set.

Desta selalu mengungguli Ariel karena serve-nya seringkali mengecoh Ariel. Di pertandingan final yang digelar, Desta berhasil mengalahkan Ariel Noah. Dengan begitu, Desta berhasil menjadi juara pertama di laga eksibisi Pingpong VDKaTe ini dengan skor akhir 11-7. Sementara Ariel Noah juara kedua dan Dikta juara ketiga.

Buat SoHip yang penasaran dengan pertandingan itu, silakan bisa ditonton ulang di kanal YouTube Vindes ya!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Introvert

Editor

Penikmat buku dan perjalanan

CLOSE