Bukan Sok Kaya, Surya Insomnia Ngaku Tak Punya Cicilan. Pilih Jalani Hidup Sesuai Kemampuan

Setiap orang memiliki prinsip hidupnya masing-masing agar tenang dalam menjalani kehidupan. Beda orang maka beda pula prinsip yang dijalani. Karena pada dasarnya, kebutuhan setiap orang tidak sama dengan kebutuhan orang lain. Begitu pula dengan gaya hidup masing-masing orang yang beragam.

Advertisement

Berbicara tentang prinsip hidup, yang kini sedang ramai dibicarakan adalah komedian Surya Insomnia yang diketahui memiliki pegangan hidup sendiri. Pada suatu kesempatan, Surya menuturkan bahwa ia termasuk orang yang enggan untuk memiliki cicilan.

Selain tidak memiliki cicilan, Surya juga mengaku bahwa dia tidak pernah membuat self-appreciate dan selalu mengutamakan dana simpanan. Bagaimana ceritanya? Simak penjelasannya di bawah ini,

Surya Insomnia mengaku saat ini ia nggak punya cicilan sama sekali

Soal Surya yang tidak punya cicilan

Soal Surya yang tidak punya cicilan | Foto dari hasil screenshot Channel Youtube The Leonardo’s

Melalui channel Youtube The Leonardo’s pada Selasa (24/1), Surya mengungkapkan bahwa ia merupakan orang yang tidak mau memiliki cicilan. Meskipun zaman sekarang orang-orang seolah berlomba-lomba untuk memiliki barang-barang untuk memenuhi hasrat konsumtif dan belanja secara impulsif dengan sistem cicilan, Surya justru memilih untuk seminimal mungkin dalam memiliki cicilan.

Advertisement

“Ada orang bilang kan, kalo lu gak ngredit, lu gak punya. Gue ngredit, gue nyicil, cuman periodenya gue kecilin. Ada yang bilang kalo lu punya banyak cicilan, bisa memacu lu buat kerja lebih giat,” ungkap Surya.

Bahkan, pemain Lapor Pak ini mengungkapkan bahwa saat ini ia tidak memiliki cicilan sama sekali. Hal itulah yang membuat Surya bisa lebih menikma hidupnya, karena nggak harus memenuhi kewajiban untuk membayar cicilan. Wah, keren banget ya, SoHip! Biasanya kan, semakin besar pendapatan semakin besar pula cicilannya~

Advertisement

“Sampe sekarang percaya atau nggak, gue nggak punya cicilan sama sekali, nol. That’s how I enjoy my life,” lanjut pemilik nama lengkap Surya Dini ini.

Melihat karir sukses apalagi saat ini mantan DJ itu sedang naik daun sebagai komedian, sudah bisa dipastikan Surya mampu membeli apa saja yang ia inginkan. Namun, untuk perkara ia tidak punya cicilan, Surya membantah kalau hal itu bukan berarti karena dia mampu dan sekaya yang dibayangkan orang. Hal itu karena prinsip hidupnya yang memang tidak suka punya cicilan.

Surya Insomnia jarang sekali membeli barang sebagai self-reward atas pencapaiannya

Surya tidak memiliki self appreciate

Surya tidak memiliki self appreciate | Foto dari Instagram @suryainsomnia

Setiap orang yang bekerja, pasti ada saat di mana ingin have fun, membahagiakan diri sendiri, atau berbelanja barang-barang impian. Lain halnya bagi Surya, ia bahkan mengaku tidak mengenal apa itu self-appreciate atau self-reward yang biasanya orang lakukan untuk mengapresiasi diri sendiri atas pencapaian yang sudah diraih.

Di saat orang lain berusaha untuk menyenangkan dirinya sendiri dengan self-reward, Surya justru mengaku memiliki level kepuasan diri yang rendah. Ia merasa bila kerja kerasnya dilakukan untuk mencapai self-reward itu justru akan membuat dirinya kelelahan. Karena level kepuasan yang rendah itulah pria kelahiran tahun 1986 ini tidak mau terbebani dengan pilihan-pilihan yang ia buat sendiri

“Kerja capek. Terus lu bikin hal-hal kayak gitu buat kepuasan lu. Karena level satisfied gue serendah itu. Karena level satisfied gue  itu rendah banget, gue nggak mau terbebani sama pilihan yang gue buat sendiri” singgung Surya.

Lebih lanjut, Surya mengaku tidak terbiasa memberikan self-reward untuk dirinya sendiri. Bahkan Surya baru sesekali memberikan self-reward setelah menikah, karena diingatkan oleh sang istri, tentang pentingnya hal itu. Padahal buat kita-kita yang gajinya UMR atau bahkan di bawahnya, setiap weekend tuh rasanya pengen healing atau berbelanja, ya!

“Gini, cuman gue itu bukan tipikal orang yang bisa memberikan self-award buat diri sendiri. Gue baru belajar itu ketika gue nikah sama bini gue,” katanya.

Surya juga menerapkan kebiasaan untuk menyimpan dana jika sewaktu-waktu dibutuhkan. Surya bertekad untuk membeli barang jika uangnya sudah cukup. Ia mengumpamakannya seperti ia hendak membeli sebuah mobil. Ia akan membelinya jika sudah sesuai dengan pendapatannya. Selebihnya, maka ia memilih untuk menabung.

“Menurut gue, gue punya 100 juta, gue beli mobil yang 20 juta aja, 80 jutanya gue simpen. Takut nanti ada apa-apa. Gue selalu kayak gitu,” tutur suami dari Tyara Renata ini.

Self-reward memang penting sebagai apresiasi untuk diri sendiri setelah bekerja keras. Namun, seringnya pada keblabasan, dikit-dikit self-reward yang akhirnya berujung konsumtif. Setelah menyadari pentingnya self-reward, Surya pun tetap melakukannya sesuai kemampuan dan penghasilannya. Dia berusaha pengeluarannya nggak lebih banyak dari dana yang untuk disimpan.

Tentunya prinsip keuangan dan soal pencapaian tiap orang beda-beda ya SoHip. Tapi kalau melihat bagaimana prinsip Surya dalam mengendalikan keuangan dan nggak sekadar gaya-gayaan di tengah gempuran kartu kredit, playlater, dan sebagainya, Surya emang keren sih. Ada yang tertarik ikut prinsip hidup enjoy ala Surya Insomnia ini?

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Introvert

Editor

Penikmat buku dan perjalanan

CLOSE