12+ Ide Kepang Unik Braided Rose yang Wajib Dilirik. Siap-siap Rambutmu Jadi Cantik!

ide dan tutorial braided rose hairstyle

Rambut adalah mahkota bagi wanita, yang selayaknya dijaga dan dirawat senantiasa. Sayangnya, rambut seringkali terabaikan, padahal nih kunci penampilan paripurna perempuan nggak hanya terletak di tubuh dan wajah, tapi juga pada teknik perawatan dan styling rambutmu. Selain digerai, teknik mengepang rambut bisa jadi ide ciamik untuk mempercantik rambutmu.

Nah, terutama untukmu yang berambut panjang, mengepang rambut bisa jadi solusi seru lho. Apalagi kalau kamu mencoba tren mengepang rambut terbaru, yaitu braided rose di mana kepangan rambut dibentuk kreatif menyerupai sekuntum bunga mawar. Dipopulerkan oleh Alison Valsamis, panata rambut asal Connecticut, dilansir dari boredpanda.com, tren kepang rambut mawar ini pas banget buat dicoba, karena cantik banget untuk menghadirkan nuansa musim semi. Biar nggak penasaran, cek nih inspirasinya!

1. Trend rambut braided rose ini dipopulerkan  Alison Valsamis, yang mengatakan kalau gaya rambut ini merupakan perpaduan fishtail braid dan Dutch fishtails braid yang dibentuk menyerupai bunga mawar

2. Trend rambut dengan kepang mawar braided rose ini bakal terlihat lebih apik dan menarik pada rambut yang di-highlight karena memberikan kesan lebih kontras dan bergradasi

Unik ya? via www.boredpanda.com

3. Nggak cuma sekuntum mawar, kamupun bisa menyontek gaya rambut beberapa mawar yang seperti memahkotai kepala ini. Super cantik!

Bak mahkota~ via www.boredpanda.com

4. Gaya rambut braided rose ini terlihat sulit dan rumit, tapi kalau kamu menguasai teknik dasar  kepang rambut dan gaya fishtail braid kamu pasti bisa mengkreasikan rambut ini

Daripada digelung biasa, ini bisa jadi variasi yang ciamik lho via www.boredpanda.com

5. Buat setiap mata terpana dan terpesona melihat rambutmu yang tertata sempurna dalam bentuk buket mawar dengan aksen pita yang memukau

Makin ciamik kalau warna rambutmu merah muda, hehe via www.revelist.com

6. Buat yang suka bergaya nyentrik, teknik braided rose di rambut warna biru dan ungu seperti ini bakal terlihat super kece. Berani coba?

Kayak permen neon ya? via www.revelist.com

7. Untuk momen istimewa, seperti pernikahan atau pas hadir di kondangan jadi bridesmaid, tatanan rambut ciamik ini wajib dilirik

Girly banget~ via www.youtube.com

8. Buat yang bingung mau model sanggul rambut seperti apa, gaya sanggul kepang seperti ini bisa jadi variasi cantik yang instagrammable. Lucu ‘kan?

Manis abis! via www.pinterest.co.uk

9. Half updo dengan aksen braided rose seperti ini nggak akan gagal membuatmu terlihat cantik dan manis. Makin terlihat feminin kalau mencoba tatanan rambut ini

So sweet~ via www.pinterest.co.uk

10. Variasi braided rose dengan ujung yang dikepang standar sampai bawah terlihat super ciamik di foto. Hayo, kamu pun pasti penasaran mau mencoba ‘kan?

11. Coba deh gaya rambut half up do yang lucu dan terlihat simpel ini. Cocok untuk acara-acara semi formal yang mengharuskanmu dandan manis

Super feminin dan manis via www.pinterest.co.uk

12. Terkesan sedikit messy, braided rose ini akan melengkapi penampilan rambut panjangmu jadi semakin cantik dan ciamik. Manisnya nggak ada obat!

Unch dan gemas! via www.pinterest.co.uk

13. Bosan dengan low ponytail yang begitu-gitu saja? Coba nih gaya pony tail dengan aksen braided rose yang manis dan sederhana. Sedikit berantakan, nggak apa-apa

14. Coba deh teknik braided rose yang membentuk setangkai mawar ini. Unik dan dapat menjadi ‘mahkota’ cantik menghias kepala

Unik maksimal via www.pinterest.co.uk

15. Terlihat susah? Tenang, coba deh praktikkan teknik kepang rambut braided rose di tutorial ini. Sering-sering latihan akan membuatmu makin jago dan fasih!

Tertarik mencoba? Untukmu yang berambut pendek jangan galau, karena dengan bantuan hair clip atau hair extension kamu pun bisa mencoba berkreasi dengan gaya rambut ini. Yuk, coba praktikkan di rumah!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

An avid reader and bookshop lover.

CLOSE