8 Inspirasi Baju Pernikahan Stylish Agar Kamu Lebih Gagah dan Menawan Sebagai Mempelai Pria

Meski hanya dihelat dalam satu hingga dua hari saja, pernikahan adalah momen berharga. Orang yang menjadi mempelainya akan mencurahkan segenap daya upaya untuk menggelar pesta yang indah. Tak hanya dekorasi saja, pesta yang indah ini juga perihal busana yang dikenakan mempelai. Bukan hanya gaun pengantin mempelai wanita saja yang jadi fokusnya, kamu para pria yang sudah siap melepas masa bujangan juga kudu memperhatikan penampilanmu sepanjang pesta.

Advertisement

Nah, jika kamu berencana melaksanakan pernikahan tema nasional atau internasional, busana pengantin pria yang stylish ini bisa jadi pilihan untuk disandang di hari bahagia. Dijamin kamu akan tampil lebih gagah dan tampan.

1. Hari pernikahan semakin sakral dengan setelan jas warna putih yang cerah. Jangan lupa tambahkan topi fedora agar lebih santai.

Busana pengantin cowok

Busana pengantin cowok via www.kapanlagi.com

Warna putih memang paling bisa memberikan kesan sakral pada momen spesial. Jadi tak ada salahnya kamu  pilih warna ini sebagai warna setelan jas yang kamu gunakan. Selain itu, jangan lupa gunakan rompi agar terlihat lebih rapi. Nah jika kamu ingin terlihat lebih santai dan asyik tanpa harus meninggalkan kesakralan hari resepsi, gunakan topi model fedora dengan warna senada. Dijamin ketampananmu akan berlipat ganda.

2. Suspender tak melulu cuma bisa dipakai buat santai. Sekarang kamu juga bisa mengenakannya saat jadi mempelai.

Busana pernikahan cowok keren

Busana pernikahan cowok keren via www.intimateweddings.com

Kamu menggelar pernikahan outdoor bertema santai? Tanpa harus mengenakan jas, kamu bisa kenakan kemeja formal dengan tambahan suspender sebagai aksesoris tambahan. Biar terlihat lebih resmi, kenakan dasi kupu-kupu kecil dengan warna senada. Selain itu, jangan lupa pilih sepatu resmi semacam tipe cap toe balmoral. Dengan pasangan gaun pengantin warna putih, kalian akan sukses menjadi ratu-raja sehari.

Advertisement

3. Kenakan setelan kemeja, rompi dan dasi. Mempelai wanita pasti makin jatuh hati pada pesonamu kini.

Baju pengantin cowok keren

Baju pengantin cowok keren via www.stillmusician.com

Agar pernikahanmu lebih menyenangkan, gak ada salahnya kamu berdandan dan kenakan pakaian yang indah. Kenakan saja setelan kemeja berwarna lembut. Lalu gunakan dasi panjang dengan warna senda. Selain itu, tambahkan rompi polos sebagai luaran. Dan jangan lupa selipkan bunga kecil di saku dada, misalnya saja lili atau aster. Dengan tambahan aura bahagia, mempelai wanita pasti bisa makin terpesona.

4. Jika pasanganmu sudah menyiapkan gaun cantik, saatnya kamu pakai tailcoat yang resmi. Dijamin kalian bisa serasa ratu dan raja sehari.

Busana pengantin cowok yang keren

Busana pengantin cowok yang keren via www.bridestory.com

Kamu ingin tampil menawan bersama pasangan di hari pernikahan? Gampang kok. Selain mempelai wanita mengenakan gaun yang indah, kamu sebagai mempelai pria bisa kenakan jas ala Eropa di zaman Victoria, tailcoat yang indah. Agar tidak tidak terlihat seperti pesulap, pilihlah warna selain hitam. Lalu tambahkan dasi panjang dan rompi di bagian dalam. Berjalan dengan orang tersayang yang mengenakan gaun putih: kalian pasti menarik perhatian layaknya raja dan ratu di dunia khayal.

5. Kalau kamu ingin tampil maskulin dan gagah di hari bahagia, jas hitam dengan dasi kupu-kupu bisa menjadi andalan.

Busana pernikahan cowok mempelai pria

Busana pernikahan cowok mempelai pria via www.pinterest.com

Menikah adalah momen penting yang diharapkan terjadi sekali sumur hidup. Agar lebih terkenang, gak ada salahnya kamu kenakan setelan jas indah sebagai busana. Nah, jika kamu ingin tampil gagah seperti pria kebanyakan dengan jas hitam, jangan lupa tambahkan dasi kupu-kupu di leher. Agar lebih stylish, pilihlah jas dengan satu kancing saja dan sematkan bunga kecil di saku dada. Dengan paduan sepatu yang tak kalah klimis, kamu bisa terlihat lebih maskulin.

Advertisement

6. Kamu gak perlu ragu memilih jas bermotif tweed, berpasangan dengan dia yang menggunakan gaun justru lebih nyentrik.

Inspirasi busana pernikahan untuk mempelai pria

Inspirasi busana pernikahan untuk mempelai pria via theproposalwedding.blogspot.it

Jas pengantin itu gak melulu kudu polosan kok, kamu bahkan bisa juga pilih yang bermotif. Namun pastikan motifnya gak norak ya, motif tweed seperti di atas misalnya. Setelan jas ini lebih cocok dipasangkan dengan rompi dan dasi panjang. Tanpa perlu aksesoris tambahan, kamu terlihat lebih menawan saat jalan berdua dengan mempelai wanita yang mengenakan gaun indah.

7. Kamu ingin menggelar pesta dengan teman-teman dekat saja? Kenakan saja setelan santai tapi tetap stylish ini.

Busana pernikahan mempelai pria

Busana pernikahan mempelai pria via pin.thenews17.net

Mungkin kamu berencana menggelar pesta private yang hanya dihadiri teman-teman dekat. Agar acara tak kaku, kenakan saja baju yang tidak terlalu formal. Misalnya, gunakan celana jeans gelap, kemeja polosan, rompi, dan suspender. Selain itu, kenakan aksesoris tambahan, topi model flatcap. Dan jangan lupa kenakan sepatu pantovel atau wingtip. Dengan tampilan seperti ini, private party-mu bisa lebih asyik dan bersahabat.

8. Setelan baju pernikahan itu gak melulu harus satu warna. Jika kamu pandai mix and match, gak mustahil penampilanmu tampak lebih keren.

Jas cowok

Jas cowok via www.pinterest.com

Gak sedikit dari kita yang kadang takut memadupadankan warna yang berbeda. Padahal trik ini justru bikin kamu tambil beda dan keren lho. Misalnya gabung jas warna coklat bermotif grid tipis dengan celana merah bata. Tak hanya itu saja, tambahkan topi model derby di kepala. Dengan setelan ini, gak mustahil kamu bisa tampil lebih gaya dan stylish lagi.

Pernikahan adalah milik mempelai wanita dan mempelai pria. Meski sebagai pria kamu gak suka dandan, 8 baju pengantin ini bisa menjadi pilihan untuk tampil menawan dan gaya di hari bahagia.

Semoga langgeng ya.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Pluviophile

CLOSE