Kamu Bisa Cantik dan Fashionable Tanpa Harus Pintar Dandan. Asal 9 Cara Ini Kamu Lakukan!

Kalau kamu cukup jeli memperhatikan tren masa kini, kamu akan lebih melihat gaya fashion masa kini makin menuju kata simpel. Semakin polos, semakin mudah, dan semakin nyaman baju dipakai, maka semakin kekinian pulalah gaya tersebut. Jika di tahun-tahun lalu orang gemar menghabiskan waktu berjam-jam untuk berdandan, kini mereka semakin mempersingkat waktu untuk mempercantik diri, tetapi tetap menghasilkan tampilan yang cantik dan menarik.

Advertisement

Yang demikian itulah yang dinamai effortless beauty

Hipwee Style sebagai sumber inspirasi style pemuda dan pemudi warga negara Indonesia tentunya sepakat dengan tren penampilan yang effortless. Yang tak perlu banyak usaha, tak perlu ribet dan membutuhkan waktu sesingkat-singkatnya. Waktu kita terlalu berharga untuk melakukan hal-hal penting lainnya bukan? Ketimbang menghabiskan waktu untuk membentuk alis simetris lurus (dan itu setiap hari), kan lebih baik dipakai untuk membaca artikel Hipwee, sambil menambah pengetahuan. 😀

Inilah kiat-kiat jitu untuk terlihat cantik dan menarik tanpa perlu usaha besar.

Advertisement

1. Rawat kulitmu dengan baik. Agar kamu tak perlu repot-repot menutupi kekurangan kulit dengan makeup yang berat

Skin-Care

Rawat kulit agar tetap sehat via www.bukusehat.click

Kunci dari tampilan yang cantik dan flawless adalah kulit yang sehat terawat. Definisi kulit sehat nggak perlu muluk-muluk kok. Asalkan selalu bersih dan lembut, itu sudah masuk kulit sehat. Adapun masalah-masalah seperti jerawat, komedo, freckless, dan noda hitam itu bisa diakalin dengan penanganan yang teratur kok. Supaya kamu bisa tampil cantik dengan mudah, rawatlah kulitmu sesegera mungkin. Sehingga kamu tak akan memerlukan makeup banyak-banyak untuk menutupi kekurangan di kulitmu.

2. Sama seperti kulit, rambut juga harus terawat dengan baik. Waktumu untuk nyatok atau nge-blow bisa di-skip untuk melakukan hal lain

img_0091-color

Rambut terawat adalah koentji via agathasuci.com

Tahukah kamu, kegiatan menyisir, nyatok, dan nge-blow rambut itu membutuhkan waktu yang nggak sebentar. Oleh karena itu, untuk mempersingkat kegiatanmu yang satu itu, kamu perlu banget punya rambut yang sehat dan terawat seperti punya Agatha Suci ini. Kalau begini kan, kamu tak perlu lama-lama menata rambut. Tinggal disisir langsung bisa cuss pergi. Senang kan?

3. Untukmu yang berhijab, hindari pakai hijab dengan jarum yang banyak. Usahakan agar sesimpel mungkin

mega-iskanti-mengenakan-hijab-pashmina

Pakai pashmina tanpa banyak jarum via www.dream.co.id

Berhijab artinya kamu telah memutuskan untuk menambah effort menutupi kepala dengan lembaran kain untuk melengkapi harimu. Agar tidak terlihat ribet, gunakan hijab dengan tutorial sesimpel mungkin. Misalnya contoh dari Mega Iskanti di atas ini yang mengenakan pashmina sehelai tanpa banyak aksen. Cukup disampirkan ke bahu kanan dan kiri saja sudah cukup membuat tampilanmu maksimal kok.

Advertisement

4. Pakai baju dengan detail minimal, warna polos, dan nyaman dipakai

114562_large

baju dengan motif minimal via foto.okezone.com

Lagi-lagi Agatha Suci memberikan contoh berpakaian yang simpel tanpa banyak keribetan. Lihatlah paduan blazer panjang dengan dalaman warna hitam. Effortless, namun terlihat segar dan ‘bersih’. Kamu nggak perlu mencontoh gaya Syahrini yang cetar membahana jika hanya ingin tampil simpel dan cantik. Lagian, effortless beauty itu lebih cocok diterapkan di gaya masa kini lho.

5. Tak perlu pakai makeup yang tebal. Kamu cuma perlu pakai pelembap yang mengandung sunblock, dan sedikit bedak. Itu saja

tips-makeup-jika-bibir-anda-tipis

Cukup pelembap, sunblock, dan bedak tipis via tergila.com

Untuk wajah, lupakan sejenak BB Cream atau foundation yang cara pakainya dinilai cukup ribet. Kecuali kamu benar-benar membutuhkannya, tak perlu membebani dirimu dengan memakai alas bedak yang tebal kok. Justru pesonamu semakin memancar ketika memperlihatkan kulit alamimu tanpa banyak sapuan makeup. Kembali lagi ke poin nomor 1, bahwa di balik tampilan yang cantik, terdapat kulit yang sehat. Jadi akan lebih baik kalau kamu baguskan kulitmu dahulu.

6. Biarkan alismu tampil dengan alami. Tak perlu dicukur, juga tak perlu ditebalkan. Kecantikan alamimu datang dari alis yang alami

NEW1

Alis alami a la Mbak Isyana via the-mni.com

Kita sering sekali melihat banyak wanita dengan alis yang super tebal dan unblended! Padahal, alis alami (entah tebal ataupun tipis) akan memberi sentuhan natural untuk wajahmu. Tak perlu dinilai nggak kekinian. Justru merekalah yang membentuk alis dengan tebal dan terlihat ‘dandan’ banget itu yang lupa akan alasan kekinian. Alis 2016 lebih sering direpresentasikan sebagai alis yang alami dan dibiarkan apa adanya. Tak perlu sering-sering merasa insecure dengan alismu.

7. Sedikit blush on di pipimu akan membuatmu tampil lebih segar dan sehat. Bukankah penampilan cantik itu datang dari tubuh yang sehat?

4-cara-mudah-mendapat-pipi-penuh-merona-alami-tanpa-perlu-blush-on

Semu merah di pipimu via www.vemale.com

Berikan sedikit sentuhan blush on di pipimu. Memang sepertinya masih sedikit sekali cewek-cewek yang sadar akan pentingnya blush on, tapi jangan salah lho. Semu merah di pipimu itu adalah langkah pertama untuk membuat dirimu terlihat fresh dan ceria. Tak ada salahnya menginvestasikan satu blush on dengan warna natural agar kamu tak perlu takut terlalu lebay di pipi. Warna aman seperti peach dan salem bisa kamu jadikan pilihan ketimbang memakai warna pink cetar.

8. Pakai lipstik dengan warna natural dan semirip mungkin dengan warna asli bibir akan buatmu tampil stunning tanpa banyak usaha

CMs9n8JUEAAw0I6

Lipstik warna bibir a ala Agatha Suci via twitter.com

Bibir alami kamu bisa diakali dengan sapuan lipstik dengan warna bibir yang natural. Tampil cantik tak harus dengan warna bibir merah cetar atau bahkan ungu. Warna-warni berat itu akan lebih cocok dipakai ketika acara khusus saja. Untuk sehari-hari, cukup pakai warna nude pun bisa. Dan nggak gagal bikin kamu jadi cantik lho.

9. Maskara adalah wajib meskipun kamu tak mengenakan eyeshadow atau eyeliner. Dengannya kamu akan tampil dengan mata yang lebih terbuka

078375400_1444975188-5_exoticon_co

Maskara itu wajib via health.liputan6.com

Meskipun kamu nggak pakai eyeshadow ataupun eyeliner, mata kamu bisa dibikin cantik dengan sapuan maskara saja lho. Pilih yang waterproof agar tak habis disapu air wudhu. Dengan maskara, tak hanya bulu mata saja yang terkena pengaruh. Namun juga seluruh rona wajahmu jadi semakin cerah dengan mata yang lebih terbuka juga.

Nah, kira-kira waktu yang kamu butuhkan untuk berpenampilan seperti ini adalah:

  1. Pakai baju: 1 menit
  2. Pakai pelembap + bedak: 2 menit
  3. Blush on: 1 menit
  4. Maskara: 1 menit

Total: 5 menit saja. Cepat banget kan? Yakin nggak pengen coba?

Suka artikel ini? Yuk follow Hipwee di mig.me!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

@jenganten jenganten.com

CLOSE