Ingin Menjadi Sukses Dan Luar Biasa? Ikuti Kebiasaan Para Orang Sukses Ini Yuk

Setiap orang sukses pasti punya kebiasaan-kebiasaan yang membuatnya bisa mencapai titik puncak yang mereka idam-idamkan. Nah kalau kebiasaannya orang yang luar biasa sukses apa saja ya? Cari tahu bareng-bareng yuk biar kita juga bisa sukses seperti mereka!

1. Mereka Tidak Membuat Plan B, Plan C, maupun Plan Z.

Rencana cadangan? Buang waktu aja!

Rencana cadangan? Buang waktu aja! via www.businessgreen.com

Advertisement

Berbeda dengan kebanyakan tips yang mengharuskanmu untuk membuat rencana cadangan untuk mengantisipasi kegagalan rencana utama, orang yang luar biasa sukses justru menantang diri mereka dengan tidak membuat rencana cadangan apapun. Tahu bahwa mereka tidak memiliki rencana cadangan membuat mereka berusaha lebih ngotot agar rencana itu berhasil.

Mereka paham konsekuensi yang harus mereka hadapi, dan mereka memang telah siap dengan kemungkinan terburuk. Para orang yang luar biasa sukses mengerti bahwa kemungkinan terburuk selalu tidak seburuk dalam bayangan mereka, dan akan selalu ada jalan keluar dari masalah tersebut selama mau berusaha.

Nah, sekarang nih, saatnya kamu uji nyali dan mental kamu! Kamu udah siap belum untuk hadapi kemungkinan terburuk?

Advertisement

2. Mereka Menuruti Kata Hatinya…

ikuti kata hati!

ikuti kata hati! via www.aha.li

Dimana-mana mayoritas orang yang sukses adalah orang yang berani mengikuti kata hatinya. Melakukan hal yang benar-benar mereka inginkan, tidak peduli dengan penilaian dan cemoohan orang lain terhadap mereka. Tak peduli berapa banyak orang yang mengatai mereka gila atau sinting, mereka tetap fokus mewujudkan mimpi-mimpinya.

Kamu gimana, udah siap buat ikuti dan membuat mimpimu jadi kenyataan?

3. …Menjalani Mimpi-Mimpinya….

ubah mimpi jadi kerjaan

ubah mimpi jadi kerjaan via entrepreneurfestival.co.id

Orang yang luar biasa sukses akan menjalani mimpi-mimpinya dengan sepenuh hati, mencoba untuk menjadikan mimpi mereka menjadi kenyataan dan berusaha keras agar dapat menjadi yang terbaik. Menjadi baik saja rasanya tidak akan pernah cukup untuk mereka. Jadi kalau kamu mau sukses, jangan terbiasa buang-buang waktu gitu, donk!

Advertisement

4. …Dan Terus Berusaha

terus bekerja

terus bekerja via kasakusuk.com

Untuk menjadi yang terbaik itu memang tidak semudah membalik telapak tangan, Bray!

Orang-orang yang luar biasa sukses itu nggak mungkin kerja sewajarnya, mereka bakalan mendedikasikan sebagian besar waktu mereka untuk bekerja. Ketiadaan rencana cadangan serta standar tinggi yang mereka tetapkan pada diri mereka sendiri memaksa mereka untuk selalu bekerja lebih keras daripada yang dilakukan oleh orang lain.

Hmmm, udah siap belum buat bekerja keras?

5. Mereka Tidak Takut Dan Tidak Malu Untuk Menjadi Beda

Berani beda!

Berani beda! via farm3.staticflickr.com

Orang yang luar biasa sukses tidak pernah malu dan takut untuk menjadi berbeda, justru ide mereka yang berbeda itu yang menciptakan peluang bagi kesuksesan mereka. Mereka kreatif melihat berbagai peluang yang tidak bisa terlihat oleh orang lain, kreativitas dan kecerdikan mereka inilah yang menjadi kunci sukses keberhasilan mereka.

6. Dan Berani Mengambil Resiko…

berani ambil resiko

berani ambil resiko via farm5.staticflickr.com

Tak akan ada orang sukses jika mereka tidak berani ambil resiko. Orang sukses mengerti dan paham dengan bahwa ada harga yang harus dibayar untuk sebuah kesuksesan, dan resiko menjadi salah satu harga yang harus mereka bayar.

7. Mereka Selalu Menetapkan Tujuan Akhir…

tetapkan tujuan akhir!

tetapkan tujuan akhir! via farm4.staticflickr.com

Suksesmu ditentukan dari target yang telah kamu tentukan dari awal. Dan orang yang sukses luar biasa tentu saja tidak main-main menentukan tujuan akhir mereka. Sama juga seperti ungkapan yang sering dikatakan pada kita sejak kecil, “Gantungkan cita-citamu setinggi langit,” maka seting juga tujuan akhirmu sebesar mungkin.

Semakin besar mimpimu, maka kamu akan berusaha lebih keras lagi untuk mewujudkannya, kan?

8. … Namun Mereka Tidak Berhenti Sampai Di Situ

Dan mereka tidak berhenti sampai di situ

Dan mereka tidak berhenti sampai di situ via farm3.staticflickr.com

Orang yang luar biasa sukses tidak akan berhenti setelah dia mencapai targetnya. Bahkan capaian tersebut akan membuatnya mencari target yang lain, mimpi besar lain yang menarik minat dan passionnya. Jadi jika kamu udah bisa mencapai target hidupmu, maka cari dan tentukan lagi target hidupmu yang lainnya.

Jangan biarkan hidupmu terlena dalam zona nyaman yang akan mematikan langkahmu dan membuatmu berhenti berkembang!

9.  Mereka Bisa Bekerjasama Dengan Orang Lain

Lupakan poin ini jika kamu merasa kamu adalah orang yang luar biasa genius, kreatif, serba bisa dan tahan banting!

Jika tidak perhatikan poin ini. Mereka yang luar biasa sukses akan sangat mengerti bahwa mereka tidak akan dapat mencapai titik tertinggi tanpa bantuan orang lain. Mereka memandang orang lain adalah rekan dan kawan yang akan membuatnya meraih mimpi-mimpinya.

Bayangkan saja jika kamu harus mengelola usahamu sendiri tanpa bantuan dari orang lain. Mulai dari produksi, hingga pemasaraan kamu sendiri yang melakukannya. Bukannya berkembang, yang ada usahamu akan stagnan dan nggak bakal berkembang sama sekali kan?

10. Mereka Tidak Cepat Merasa Puas

Tidak cepat puas

Tidak cepat puas via lh3.googleusercontent.com

Nah, Steve Jobs aja sadar lho, kalau kita mau jadi yang terbaik maka jangan cepat merasa puas. Berpuas diri akan apa yang telah kamu raih adalah salah satu momok tak terlihat yang akan mematikan keinginanmu untuk berkembang. Jadi seperti kata Steve Jobs: “Let’s Stay Hungry, Stay Foolish.” Dan terus kembangkan bakat-bakat yang kamu miliki!

Pengen sukses dan berhasil seperti Steve Jobs kan?!

11. Mereka Belajar Dari Kesalahan Dan Kegagalan

belajar dari kesalahan

belajar dari kesalahan via www.oneaccordnonprofit.com

Dalam hidup ini, kita tidak mungkin terlepas dari kesalahan kan? Melakukan kesalahan pada dasarnya adalah sebuah hal yang baik, sepanjang kamu bisa mengerti dimana letak kesalahanmu dan belajar dari semua kesalahan yang kamu lakukan.

Begitu juga dengan mereka yang super sukses. Adalah sebuah hal yang mustahil jika mereka yang sukses dan terkenal itu tidak pernah melakukan kesalahan dan mengalami kegagalan dalam hidupnya. Kesalahan dan kegagalan bagi mereka calon orang sukses adalah kesempatan emas untuk belajar dan berkembang menjadi lebih baik lagi. Lagipula kegagalan merupakan keberhasilan yang tertunda kan?

Jadi jangan pernah patah semangat, guys! Mari lakukan kesalahan, mari rasakan pahitnya kegagalan agar keberhasilan dan kesuksesan kita terasa lebih manis dan lebih berharga kelak.

Nah, itu dia 11 kebiasaan orang yang luar biasa sukses yang bisa kamu mulai lakukan mulai dari sekarang. Sekarang guys, sekarang! Detik dalam hidupmu itu terlalu berharga untuk disia-siakan. Mau sukses kan?!

Baca sepuasnya konten-konten pembelajaran Masterclass Hipwee, bebas dari iklan, dengan berlangganan Hipwee Premium.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Pecinta kopi dan pengagum bintang. Traveling, fotografi, design dan musik adalah hal - hal yang sering menyita perhatiannya.

CLOSE