5 Ide Out of the Box Liburan di Rumah. Tetap Memorable Meski Nggak ke Mana-Mana

Liburan di Rumah

Dulu, bulan Desember selalu dipenuhi dengan aura liburan. Jauh-jauh hari kamu sudah mengajukan cuti demi memperpanjang masa libur barang satu atau dua hari. Rencananya pun banyak sekali, mulai dari family trip, mengunjungi saudara di kampung halaman, sampai liburan bareng teman-teman. Namun, Desember kali ini nggak bisa begitu. Jangankan liburan, mau keluar rumah saja kamu masih was-was. 

Lihat kabar seliweran di media sosial tentang rencana pemangkasan cuti bersama pun nggak ngasih pengaruh apa-apa buatmu. Mau dipangkas atau nggak, toh kamu juga cuma bakalan di rumah aja. Duh, kenapa berasa suram banget, ya, liburan kali ini? Eits, nggak usah merana gitu. Liburan di rumah itu nggak harus boring dan suram, kok. Malahan kamu bisa ciptakan momen happy versimu sendiri. Teruntuk kamu yang liburan akhir tahun ini nggak ke mana-mana, coba deh lakukan kegiatan ini biar liburanmu tetap bikin bahagia.

1. Akhir tahun waktu yang tepat untuk siapin sesuatu yang baru. Gimana kalau mendekor ulang rumahmu?

mendekor ulang rumah (foto: rawpixel) via www.istockphoto.com

Mungkin sebenarnya yang paling kamu takutkan dari liburan di rumah adalah waktu berlalu sia-sia. Rasanya gabut dan nggak produktif banget kalau menghabiskan liburan cuma dengan rebahan. Padahal, nggak harus begitu, lho. Liburan di rumah bisa jadi kesempatanmu mewujudkan rencana yang belum terwujud. Misalnya mendekorasi ulang rumah atau kamar kos mu. Sudah berapa lama rencana itu tertunda karena kesibukan yang tiada habisnya? Nah, liburan inilah saatnya. Jadi, nanti kamu bisa posting di media sosial dengan caption “tahun baru, rumah baru”. Hehe

2. Meski tahun ini nggak bisa nge-trip bareng teman-teman, kamu bisa bikin turnamen game online dan mabar semalaman

Mabar bareng teman (foto: RyanKing999) via www.istockphoto.com

Kangen sih memang mengingat masa-masa bisa nge-trip bareng teman seperti dulu. Kangen juga proses perdebatan buat menyamakan suara untuk menentukan destinasi. Sekarang, kalian cuma bisa ngobrol di chat dan ketemuan online sesekali. Tapi nggak ke mana-mana itu bukan berarti nggak bisa liburan bareng, lho. Gimana kalau kalian janjian mabar atau bikin saja turnamen game online? Tapi pastikan kuota internetmu aman, ya. Nggak lucu ‘kan kalau pas asyik-asyiknya nge-push rank atau party, eh malah kehabisan paket data? Bukannya happy, malah bete tuh pasti.

3. Siapkan camilan dan manfaatkan TV di rumah jadi bioskop dadakan. Pastikan kuotamu aman biar nggak kentang di tengah jalan

Bikin bioskop mini (foto: Deagreez) via www.istockphoto.com

Pengin nonton ulang film lama yang menurutmu never dies? Punya list film dan drakor yang udah pengin banget ditonton tapi belum punya waktu? Inilah saatnya, Guys! Kamu bisa nonton semalaman tanpa takut besoknya bangun kesiangan. Biar makin afdal, buat rumah atau kamarmu jadi bioskop mini. Siapkan minuman dan camilan favorit biar nonton makin seru. Tapi sebelumnya, jangan lupa isi ulang internet dulu dengan Kuota Happy dari 3 Indonesia, ya. Kuota Happy bikin kamu auto happy deh pokoknya. Soalnya kuota ini 100% bisa kamu pakai sesukamu, buat aplikasi apa pun, nggak ada lagi kuota dibagi-bagi untuk aplikasi nggak perlu dan jam-jam tertentu. Jangan sampe kejadian lagi enak-enak nonton, eh, kuota streaming habis. Padahal buat aplikasi lain masih banyak. Kentang, euy!

4. Sebel karena belum bisa nongkrong dan jajan makanan kekinian? Yuk, coba cari resepnya di YouTube dan coba bikin sendiri

Bikin Jajanan kekinian (foto: antosetiawan) via www.istockphoto.com

Inget nggak sih dulu kamu sering berburu kuliner bareng keluarga atau teman? Mulai dari kuliner favorit sampai jajanan kekinian yang setiap hari selalu ada saja yang baru. Namun, sejak pandemi, kamu terpaksa mengurangi kegiatan jajan-jajan ini. Kangen nggak sih makan jajanan kekinian? Tenang, Guys, karena ada YouTube yang punya solusi atas segalanya. Kalau nggak bisa jajan di luar, kenapa nggak bikin sendiri saja? Mumpung sedang liburan, kamu bisa coba membuat jajanan kekinian yang kamu inginkan. Cari resepnya di YouTube dan beli bahan-bahannya secara online. Praktis, ‘kan?

5. Kalau ada spot pewe di sekitar rumah, bisa juga sesekali camping bareng keluarga

Camping di sekitar rumah (foto: digitalskilled) via www.istockphoto.com

Liburan seru itu nggak harus pergi ke sana ke mari dan menginap di hotel mahal, lho. Di rumah pun kamu bisa menikmati liburan yang fun dengan keluarga. Salah satunya dengan cara camping di sekitar rumah. Manfaatkan spot pewe yang ada di sekitar rumahmu, dan rasakan tidur satu malam di tengah area yang terbuka. Kalau perlu, kamu juga bisa menggelar pesta barbeque sederhana. Meski nggak ke mana-mana, bonding dengan keluarga tetap jalan. 

Liburan nggak ke mana-mana nggak selalu berarti nggak happy, kok. Karena liburan di rumah pun kamu bisa ciptakan momen happy versimu sendiri. Biar liburanmu semakin happy, manfaatkan Kuota Happy dari 3 Indonesia yang memang mengerti kita banget. Dengan mengisi ulang paket internet Happy seharga mulai dari Rp12.000,-, kamu akan mendapatkan 100% kuota utama yang bebas digunakan kapan pun di jaringan 3 apa pun di seluruh Indonesia. Jadi, mau streaming film, berburu tutorial memasak di YouTube, mabar bareng teman, atau ikut kursus online, semuanya bisa dengan paket Happy dari 3. Leluasa, nggak ribet, dan bikin momen liburan happy-mu makin paripurna ‘kan? Nggak ada tuh ceritanya liburan di rumah membosankan kalau kamu punya kuota Happy dari 3. Yuk, enjoy internetan sepuasnya buat semua aplikasi sesukamu, karena kuotanya bikin kamu happy, bisa dipakai kapan saja dan nggak dibagi-bagi untuk aplikasi nggak penting.

Beli paket Happy-mu melalui aplikasi Bima+ dan untuk informasi lebih lanjut kunjungi Paket HAPPY dari 3 . Kamu juga bisa menghubungi atau hubungi Customer Care Tri Indonesia melalui Twitter @3CareIndonesia, WhatsApp di nomor 08999800123, Telegram @TriIndonesiaCare_bot, email ke 3care@three.co.id, telepon ke 123 (dari nomor 3) / 089644000123 (dari nomor selain 3), atau kunjungi 3Store terdekat.

Meski liburan cuma di rumah, kamu nggak mesti jadi orang paling gabut sedunia kok. Ada banyak kegiatan seru yang bisa kamu dilakukan. Jadi, apa rencana kegiatanmu saat liburan akhir tahun, ini?

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Penikmat kopi dan aktivis imajinasi