6 Menu Makanan Sehat untuk Sarapan Suami dan Anak. Enak dan Nggak Ribet Bikinnya!

Siapa sih yang nggak senang kalau dibuatkan sarapan oleh orang kesayangan setiap harinya? Terutama buatmu, cewek yang sudah berkeluarga, menyiapkan sarapan untuk keluarga merupakan salah satu wujud cinta dan perhatian yang bisa diberikan. Bagaimana tidak? Sarapan sangat diperlukan tubuh agar bisa melakukan aktivitas harian dengan lancar dan maksimal. Karenanya, kamu wajib cermat dalam memilihkan sarapan untuk suami dan juga si buah hati. Nggak cuma soal rasanya, kamu juga wajib memerhatikan kandungan gizi dan juga nutrisinya.

Advertisement

Bagimu para (calon) ibu muda yang ingin mencurahkan segenap perhatian lewat sepiring energi untuk orang tersayang, berikut Hipwee berikan inspirasi menu sarapan sederhana yang mudah dibikin dalam waktu singkat, tapi juga memenuhi kebutuhan nutrisi. Yuk, cek selengkapnya!

1. Agar dadar telur lebih memiliki kandungan gizi, kamu bisa membuat Omelet Sayur untuk disajikan sebagai menu sarapan praktis dan sehat

Omelet Sayur via jbeancuisine.com

Bahan-bahan:

  • 6 butir telur
  • 150 gram sosis, potong bulat-bulat
  • 100 gram wortel, cincang kasar, rebus sebentar
  • 200 gram bayam, iris kasar
  • 1 buah bawang bombay, potong kasar
  • ½ sdt garam
  • ½ sdt merica bubuk
  • 400 cc susu cair tanpa gula
  • 3 sdm margarin
Advertisement

Cara memasaknya:

  1. Lelehkan margarin, masukkan bawang bombay, tumis hingga harum. Masukkan bayam, merica bubuk, garam, dan susu ke dalam tumisan, tumis hingga susu mengering.
  2. Masukan sosis dan wortel, aduk hingga merata lalu sisihkan hingga uap panasnya menghilang.
  3. Kocok lepas telur di dalam sebuah wadah, masukkan tumisan tadi ke dalam kocokan telur.
  4. Lelehkan margarin, masukkan adonan telur, pastikan isian merata di seluruh bagian omelet.
  5. Masak dengan api kecil hingga semua bagian omelet matang. Angkat dan sajikan selagi hangat.

2. Nasi goreng memang jadi menu sarapan favorit yang mudah dibuatnya. Sebagai variasi, Nasi Goreng Kornet bisa jadi pilihan

Nasi Goreng Kornet via www.simplelivingeating.com

Bahan-bahan:

  • 600 gram nasi putih
  • 100 gram kornet
  • 100 gram mixed vegetable
  • 2 butir telur, kocok lepas
  • 3 siung bawang putih, cincang kasar
  • 1 1/2 sdt kecap ikan
  • 1/4 sdt garam
  • 1/4 sdt merica bubuk
  • 1/2 sdt kaldu ayam bubuk
  • 1 batang daun bawang, diiris miring
  • Minyak goreng untuk menumis

Cara membuatnya:

  1. Panaskan minyak, tumis bawang putih hingga harum, masukkan kornet, aduk-aduk sampai kornet terasa berbutir kasar.
  2. Tambahkan mixed vegetable, aduk rata. Masukkan telur hingga setengah matang.
  3. Masukkan nasi putih, kecap ikan, kaldu ayam bubuk, garam dan merica bubuk. Aduk rata dan masak sampai matang.
  4. Terakhir, masukkan daun bawang. Aduk rata. Angkat dan sajikan dengan bahan pelengkap sesuai selera.
Advertisement

3. Jika kamu dan keluarga lebih suka makan roti ketimbang nasi, olahan Sandwich sangat cocok disajikan untuk tambahan asupan energi di pagi hari

Sandwich via www.saladworks.com

Bahan-bahan:

  • 6 buah roti tawar
  • Tomat yang diiris tipis
  • Mentimun yang diiris tipis
  • Selada secukupnya
  • Keju lembaran secukupnya
  • Daging asap lembaran secukupnya
  • 3 butir telur
  • Minyak goreng secukupnya
  • Mayones secukupnya

Cara mengolahnya:

  1. Goreng telur dengan bentuk mata sapi satu persatu, sisihkan.
  2. Matangkan daging asap tanpa minyak, sisihkan.
  3. Ambil roti tawar, tumpuk dengan irisan tomat, irisan mentimun, selada, keju lembaran, daging asap, telur, dan mayones. Jika ingin lebih tebal, lakukan langkah ini hingga dua kali.
  4. Tumpuk kembali dengan menggunakan selembar roti tawar.
  5. Potong roti membentuk segitiga dan sajikan sandwich di atas piring saji.

4. Kamu juga bisa mencoba kreasi dari pancake dengan memodifikasinya dengan topping pisang supaya nggak bosan dan lebih menggugah selera

Pancake Pisang via www.honeyandbirch.com

Bahan-bahannya:

  • 1 butir telur
  • 200 gram tepung terigu
  • 2 buah pisang ambon atau raja, potong-potong sesuai selera
  • 25 gram gula pasir
  • 200 ml susu cair
  • Margarin dan garam secukupnya

Cara membuat:

  1. Campurkan tepung terigu, gula dan garam di sebuah wadah lalu aduk rata.
  2. Kocok telur di wadah berbeda hingga mengembang, lalu masukkan susu cair dan kocok kembali.
  3. Masukkan campuran tepung terigu ke dalam susu cair dan telur yang sudah dikocok bersama. Aduk rata.
  4. Masukkan pisang ke dalam adonan dan kembali aduk rata.
  5. Panaskan teflon yang telah diberi olesan margarin dan tuangkan adonan sedikit saja kira-kira 2 sdm. Masak dengan api kecil sampai pancake matang. Agar nggak gosong, jangan lupa untuk membolak-balikkan pancake saat proses memasak berlangsung.
  6. Pancake pisang pun sudah jadi dan siap disajikan.

5. Mengandalkan kentang sebagai bahan utama untuk diolah menjadi Salad Kentang Mayones, sarapan pagimu dan keluarga pun kini bisa lebih bervariasi daripada biasanya

Salad Kentang Mayones via realfood.tesco.com

Meskipun menu sarapan yang satu ini non nasi, tapi jangan khawatir kerena kebutuhan karbohidrat keluarga akan terpenuhi untuk bisa melakukan segala aktivitas dengan lancar tanpa mudah lapar.

Bahan-bahannya:

  • 250 gram kentang, kukus, potong dadu
  • 4 butir ayam rebus, kupas, belah dua
  • 150 gram mayones
  • 1 siung bawang putih, memarkan, cincang halus
  • 1 sdt mustard
  • Garam dan gula pasir secukupnya
  • 1/2 sdt perasan jeruk lemon
  • Asparagus, potong-potong
  • Lada hitam bubuk secukupnya
  • 2 sdm keju cheddar yang sudah diparut

Cara membuatnya:

  1. Masukkan mayones, bawang putih, mustard, gula dan garam serta perasan jeruk lemon, aduk sampai tercampur rata, sisihkan.
  2. Masukkan kentang dan telur rebus, aduk rata.
  3. Tambahkan pelengkap seperti asparagus, lada hitam, dan keju cheddar di atasnya. Salad Kentang Mayones pun sudah siap dinikmati.

6. Nah kalau mau yang bergizi dan gampang dibuat, GoWell solusinya. Praktis dibuat, rasanya enak, gizinya dapat!

Bahan-bahannya:

  • Satu sachet GoWell
  • Air hangat secukupnya

Cara membuatnya:

  1. Seduh GoWell di mangkuk dengan air hangat, aduk rata.
  2. Anda bisa menambahkan buah sebagai topping susu sereal.

Di antara semuanya, inilah sarapan yang paling praktis dengan rasa dan kandungan gizi yang tak kalah. Hanya butuh effort untuk menyeduh sereal GoWell dan memotong buah. Selain menambah rasa, buah yang ditambahkan dalam sereal juga mengandung sejumlah gizi yang baik untuk tubuh.

Nah, dengan sereal instan GoWell , menu sarapan keluarga nggak akan jadi biasa-biasa saja. Karena selain rasanya yang enak, GoWell juga sarat kandungan Extra Vit (11 Vitamin & 5 mineral) yang bisa menjaga nutrisi keluarga. Dengan kandungan gandum asli yang lebih banyak, mau rasa vanila atau cokelat, GoWell bisa bikin kenyang sampai siang lho. Menambahkan potongan pisang, taburan kismis, atau buah-buahan lainnya memang akan memberikan variasi rasa. Tapi di seduh dengan susu saja juga tak masalah. Sereal susu GoWell memang bisa dinikmati dengan berbagai cara. Mau ditambah dengan buah atau cukup diseduh saja, GoWell bisa jadi pilihan tepat untuk sarapan yang cepat, sehat, dan kenyang!

Jadi, sudahkah kamu sarapan pagi ini?

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

CLOSE