7 Tips Sehat Buatmu yang Mau Menggemukkan Badan. Karena Ini Bukan Cuma Soal Banyak Makan

Tubuh yang langsing dan sehat adalah idaman hampir semua orang. Tapi kalau “terlalu langsing”, agak repot juga. Selain mudah sakit, kamu juga kurang luwes untuk melakukan aktivitas-aktivitas yang berat.

Advertisement

Hmmm… Jadi gimana ya supaya berat badanmu bisa naik dengan cara yang sehat?

Sama seperti program pengurusan badan, program penggemukan badan ini juga nggak mudah. Banyak hal yang perlu kamu perhatikan untuk mendapatkan badan yang berisi tapi tetap sehat. Nggak usah pusing, Hipwee sudah mengumpulkannya untuk kamu di sini!

1. Gemuk yang sehat bersumber dari otot, bukan lemak. Untuk meningkatkan massa ototmu,

Angkat beban. Pakai dumbel

Angkat beban. Pakai dumbel juga bisa kok via answersforthefaith.com

Lemak memang bisa menambah berat badanmu. Tapi, ‘gemuk yang sehat’ nggak berasal dari lemak lho. Tubuh yang gemuk karena lemak selain terlihat kurang oke, juga berbahaya untuk kesehatan. Gemuk yang sehat dapat dilakukan dengan menambah massa ototmu melalui latihan beban.

Advertisement

Kalau kamu anak gym, kamu pasti akrab dengan berbagai macam latihan angkat beban mulai dari deadlift, squats, barbell rows, bench press, sampai bar dips. Dengan latihan tadi, serat ototmu akan bertambah, dan dengan demikian akan massa ototmu juga bertambah. Selain itu, latihan beban yang tadi itu bisa membuat otot-ototmu simetris.

Kalau kamu bukan anak gym, atau nggak punya waktu untuk ke gym, jangan sedih. Kamu bisa membuat beban sendiri di rumah dengan sederhana. Caranya, carilah dua kaleng cat atau kaleng bekas biskuit. Jangan lupa untuk menyiapkan pipa panjang untuk menghubunkan dua kaleng. Setelah itu, isi kaleng dengan semen. Barbel homemade kamu siap menemanimu olahraga. Kamu juga bisa membuat barbel homemade ini dalam berbagai ukuran, tergantung besar kaleng.

Jangan memaksa diri untuk langsung angkat beban yang paling berat, ya. Mulailah sesuai kemampuanmu agar tubuhmu terhindar dari cedera. Kasihan dong, udah kuyus harus cedera :'(

Advertisement

2. Kalau nggak mau angkat beban, senam aerobik juga bisa membantu mengencangkan otot dan melenturkan badan

aerobik: olahraga yang lengkap

aerobik: olahraga yang lengkap via healthytimes.co.id

Setelah menambah massa otot dengan latihan beban, kamu juga perlu menghilangkan lemak-lemak yang membuat tubuhmu bergelambir. Aerobik ini juaranya. Siapa bilang aerobik hanya untuk anak SD? Kamu harus mencoba aerobik untuk mendapatkan olahraga yang komplit diiringi musik yang kece.

Dengan aerobik, kamu nggak harus mengangkat yang berat-berat untuk bisa berkeringat. Menggerakkan tubuhmu sesuai pola juga akan membantu membakar lemak-lemak jenuh yang nggak diperlukan tubuhmu, Sehingga berat badanmu akan naik, tapi tubuhmu tetap kencang.

Selain itu, aerobik juga bagus untuk organ-organ dalammu lho. Dalam aerobik biasanya ada gerakan-gerakan yang memang dikhususkan untuk menyehatkan paru-paru, jantung, sampai saluran pernapasan.

Masih berpikir kalau aerobik itu hanya untuk anak SD dan ibu-ibu? Ah, kamu.

3. Tiap pagi, sediakan waktu 15 menit untuk push up, sit up, dan skot jump  di rumah

jangan mau kalah sama adik-adik ini

jangan mau kalah sama adik-adik ini via www.youtube.com

Mau ke gym tapi males? Jauh dari rumah? Nggak ada waktu? Jangan banyak alasan. Kamu bisa melakukan latihan-latihan sederhana seperti sit up, push up, skot jump di rumah. Jangan banyak alasan. Nggak butuh waktu lama untuk melakukan itu semua. Cukup sediakan waktu 15 menit di pagi hari. Lakukan masing-masing 20 kali ya!

4. Kalau bosan olahraga sendiri, coba ajak teman-temanmu untuk main futsal atau basket

futsal: seru dan sehat

futsal: seru dan sehat via www.amikom.ac.id

Ada kalanya kamu bosan karena olahraga sendiri kurang seru. Sesekali kamu bisa mengajak teman-temanmu untuk olahraga bareng. Kalau nggak bisa seminggu sekali, dua minggu sekali juga nggak masalah. Kalian bisa main futsal, atau main basket.

Sebelum permainan dimulai, biasanya kamu juga akan pemanasan dulu dengan jogging-jogging kecil atau melakukan sit up dan push up. Sekali rengkuh, dua pulau terlampaui kaan? Bukan hanya menyehatkan, futsal dan basket yang seru juga akan mengeratkan ikatan pertemanan kalian.

5. Selain olahraga, kamu juga harus memperhatikan pola makan. Makanlah makanan kaya karbohidrat dan protein

pilih menu yang cocok untuk program dietmu

pilih menu yang cocok untuk program dietmu via liabatumarta.blogspot.co.id

Mungkin banyak yang berpikir sederhana bahwa untuk gemuk, tinggal makan saja yang banyak. Hmm… ini salah ya. Menambah porsi makan memang perlu, tapi nggak selamanya signifikan. Makanan-makanan yang salah justru hanya membuat lemakmu bertambah.

Perhatikan pola makanmu. Makan teratur jelas perlu. Tapi perhatikan pula kandungan makanannya. Usahakan memilih menu yang mengandung banyak protein dan kalori. Kamu suka ngemil? Pilihlah cemilan yang sehat. Kalau untuk yang satu ini, gorengan jelas nggak masuk lho ya. Sebelumnya Hipwee sudah pernah memberikan tips jus yang cocok untuk membuat badan gemuk tapi tetap sehat. Sudah dibaca?

6. Perhatikan pola tidurmu. Begadang juga akan membuatmu semakin kurus dan kusam

jaga pola tidur

jaga pola tidur via www.dreamers.id

Urusan gemuk/kurus nggak semata-mata soal makanan. Ada faktor lain yang bisa mempengaruhi berat badanmu. Pola tidur. Yap, kamu mungkin sering mengabaikan hal satu ini, tapi sebenarnya berdampak sengat besar.

Beberapa penelitian memang menyebutkan bahwa begadang bisa membuat tubuhmu melar. Itu Karena terjaga di kala malam akan meningkatkan hormon Ghrelin, yaitu hormon yang mempengaruhi nafsu makanmu. Kalau begadang, kamu pasti pengin nyemil kan? Bisa bikin gemuk sih, tapi ya nggak sehat.

Tapi di samping itu semua, begadang juga bisa menurunkan berat badanmu lho, karena tubuhmu dipaksa beraktivitas terus sampai malam. Selain itu, saat kamu tidur tubuhmu akan memproduksi hormon pertumbuhan alami yang akan memperbaiki otot-ototmu yang rusak. Kalau kamu melewatkan ini, bagaimana kamu bisa gemuk?

7. Kurus atau gemuk, air putih adalah kebutuhan utama tubuhmu yang harus kamu perhatikan

minum air putih itu harus

minum air putih itu harus via www.vemale.com

Kamu ingat kan bahwa 70% tubuhmu terdiri atas cairan? Jadi, air putih adalah kebutuhan utama yang harus kamu perhatikan. Kekurangan air putih bisa berdampak buruk bagi kesehatanmu. Sementara konsumsi air putih yang pas akan membawa manfaat baik seperti memperlancar proses pencernaan dan metabolism tubuhmu.

Usahakan minum air putih 8-10 gelas sehari. Tapi yang perlu kamu perhatikan, jangan minum air putih sebelum makan. Hal itu akan membuatmu lekas kenyang, padahal nutrisi yang masuk tubuhmu belum cukup banyak.

Sudah jelas kan kalau usaha menggemukan badan nggak semudah asal makan banyak saja? Tapi dengan tips-tips di atas, kamu akan bisa mewujudkannya. Selamat mencoba!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Penikmat kopi dan aktivis imajinasi

CLOSE