Kamar Tidur Itu Tempat Sakral. Supaya Tetap Nyaman, 9 Kesalahan Ini Wajib Kamu Hindari!

Kamar tidur adalah tempat yang sakral. Gak cuma untuk beristirahat, ada banyak aktivitas lain yang bisa kamu lakukan di dalamnya. Dari baca buku, nonton film, ngerjain tugas, sampai bahkan olahraga, kamarmu sudah menjadi pusat segala aktivitasmu sehari-hari.

Advertisement

Tapi, pernahkah kamarmu jadi berhenti terasa nyaman? Kamu susah tidur, malas melakukan aktivitas, baca buku dan nonton film pun terdistraksi. Sekeliling terasa sempit, sesak, atau tidak menarik.

Jika itu terjadi, coba deh perhatikan kamarmu lagi. Sudahkah kamu menghindari kesalahan-kesalahan di bawah ini?

1. Mengecat kamar dengan warna favoritmu? Hati-hati, gak semua warna cocok menghiasi dinding tempat sakralmu ini

warna putih membuat kamar sempitmu lebih luas

warna putih membuat kamar sempitmu lebih luas via hunianrumah.com

Tidak ada salahnya kamu menerapkan warna favorit untuk kamarmu. Tapi kamu harus tahu, tidak semua warna cocok dengan kondisi kamarmu. Warna bisa mengubah persepsi kita terhadap ruangan. Meskipun cuma tampaknya saja, warna bisa seolah-olah mengubah luas kamar.

Advertisement

Warna-warna gelap bisa kamu terapkan kalau kamar tidurmu luas, tapi tidak kalau kamarmu cuma berukuran kamar kos mahasiswa. Warna dinding yang gelap akan membuat kamar sempit semakin terasa sempit.

Kalau bingung mau pakai warna apa, pilihlah warna netral seperti putih atau krem. Warna ini cocok dengan semua kondisi ruangan, tak peduli seberapa sempit atau luasnya.

2. Coba deh sesuaikan furnitur dengan luasnya kamar. Apakah jangan-jangan, lemari atau tempat tidurmu terlalu besar?

tata letak kamar simple dan minimalis

komposisi kamar yang proposional via www.pinterest.com

Salah satu yang wajib diperhatikan saat mendekor kamar adalah komposisi barang-barang yang akan ada di kamar. Kalau kamarmu berukuran kecil, dan kamu punya banyak buku yang ingin kamu simpan dalam kamar, memaksa memakai ranjang ukuran king size tentu bukan pilihan yang oke. Mau ditaruh di mana lemari untuk koleksi baju dan sepatumu yang seabrek?

Advertisement

3. Kesalahan penempatan furniture

tata letak barang yang kurang pas

tata letak barang harus pas via id.ibilik.com

Jika komposisi kamarmu sudah proporsional, tapi kamu masih merasa nggak nyaman, coba perhatikan tata letak barang-barangmu. Cek apakah kamu sudah menaruh barang-barang itu di tempat yang paling pas? Pastikan kamu sudah memaksimalkan penempatan barang-barang di kamar sehingga tidak ada spot yang terlalu penuh dan spot yang terlalu kosong.

Ini nih yang patut kamu perhatikan tentang komposisi kamarmu:

  • Jangan sampai kosong di bagian pojoknya. Coba isi dengan lemari, meja-kursi, atau tempat tidur
  • Biarpun kamu melakukan banyak hal di kamar, pisahkan bagian kamar untuk tidur, untuk belajar, dan untuk berolahraga
  • Dengan memisahkan bagian-bagian kamar sesuai fungsinya masing-masing, kamu bisa mencegah kamarmu berantakan!

4. Karena gak semua aksesoris lucu bisa bikin kamarmu unyu, pilihlah yang benar-benar sesuai dengan kamarmu

pilihlah aksesoris yang sesuai untuk kamar

pilihlah aksesoris yang sesuai untuk kamar via www.alibaba.com

Kamu yang penggemar aksesoris ruangan biasanya suka impulsif membeli aksesoris-aksesoris yang menurutmu lucu. Jangan begitu saja menaruh aksesoris di kamarmu. Ingatlah bahwa begitu kamu masuk ruangan, yang kamu lihat bukan hanya aksesoris itu saja, tapi perpaduannya dengan dekorasi ruangan.

Aksesoris yang tidak sesuai tidak akan sia-sia dan justru menuh-menuhin kamar. Misalnya, nih, boneka Teddy Bear ukuran super besar — sebesar manusia. Padahal, tempat tidurmu cuma single bed yang kecil! Kalau ada boneka itu, kamu mau tidur di mana…

5. Nggak perlu menyimpan barang-barang yang  nggak kita pakai di dalam kamar. Taruh mereka di gudang atau loakan.

mau kamarmu seperti ini?

jangan sampai kamarmu seberantakan ini via akusenang.com

Kita sering menumpuk barang di kamar. Entah lupa, entah malas memindahkannya. Sampai akhirnya kamarmu miripi gudang, karena lebih banyak berisi barang yang tidak terpakai daripada yang terpakai.

Kalau memang barangmu banyak, dan tidak mungkin menyingkirkannya ke tukang loak, kamu harus pandai-pandai mengatur letaknya agar tidak jadi berantakan. Barang-barang yang ukurannya kecil-kecil bisa dikumpulkan dalam satu tempat. Kelompokkan sesuai kebutuhan supaya nanti kamu lebih nyaman mencarinya. Untuk alternatif, kamu bisa lho memanfaatkan kolong ranjang untuk penyimpangan atau rak buku. Dengan begitu, kamu menghemat spot dengan memanfaatkan satu spot untuk 2 item sekaligus.

6. Kabel yang kusut bukan cuma bisa bikin kamu kesandung, tapi juga membuat mood-mu semakin mendung

Mending buat begini aja dari kotak sepatu

Mending buat begini aja dari kotak sepatu via www.diylifehackers.com

Ruwet kan?

Kabel yang terlihat di mana-mana selain berbahaya bagi keselamatan, juga tak sedap dipandang mata. Sebisa mungkin jangan sembunyikan kabel sampai tidak tertangkap mata. Kalau kamu memakai colokan dengan kabel panjang coba atur kabelmu supaya tidak berserakan. Kamu bisa menyembunyikan kabel-kabel di balik furnitur yang lain, memakai mini cable box, atau menempelkan kabel di dinding dengan paku penjepit kabel yang warna-warni. Biasakan juga untuk merapikan kabel-kabel gadget yang sudah selesai kamu gunakan. Biar mudah saat akan dipakai lagi dan tidak membuat kamar terkesan berantakan.

7. Jadikan tempat tidurmu fokus utama kamar. Begitu masuk, kamu langsung mau tidur saking nyamannya!

ranjang sebagai focal point kamar

ranjang sebagai focal point kamar via www.diasdefeminices.com

Apa yang pertama kali kamu lihat begitu membuka pintu kamar akan mempengaruhi mood-mu selanjutnya. Meja yang berantakan, cucian kotor yang menumpuk, dinding polos yang membosankan jelas tak menarik. Pastikan begitu membuka pintu, kamu langsung merasa nyaman dan ingin masuk.

Jadikan kasurmu sebagai fokus utama. Namanya juga kamar tidur. Kebiasaan meninggalkan kasur dalam kondisi berantakan ini akan membawa efek buruk saat kamu kembali. Males banget nggak sih kalau capek-capek, pengin langsung tidur, tapi kasurmu bagaikan Titanic mau tenggelam. Kamu juga bisa menghiasi dinding-dinding di atas kasurmu dengan hal-hal favorit. Pokoknya, jadikan kasurmu sebagai hal terindah yang akan kamu lihat begitu membuka pintu kamar. Maka moodmu akan membaik dan kamu tak sabar untuk masuk kamar lebih jauh.

8. Kamar yang kekurangan cahaya nggak baik untuk kesehatanmu. Bukan cuma fisik, mental juga

jendela penting untuk pencahayaan kamar

jendela penting untuk pencahayaan kamar via desaindesainrumah.com

Kamar yang terlalu gelap akan membuat kamarmu terasa sumpek. Mencari apa-apa juga susah. Kalau kamarmu punya jendela, jangan biarkan sesuatu menghalangi cahaya masuk dari jendela. Kalau kamarmu tidak punya jendela, pilihlah lampu kamar terang, sehingga jarak pandangmu pun bebas. Tapi lampu kamar yang terlalu terang juga bikin tidak nyaman lho. Pokoknya yang pas-pas aja.

Tapi mungkin bukan kamarmu yang salah, hanya kamu saja yang jenuh. Karena terkadang rasa tak nyaman tidak muncul dari sekelilingmu, tapi dari dirimu sendiri. Terlalu lama berada di dalam kamar membuatmu bosan. Kalau begini kasusnya, cobalah keluar dan bertemu dengan banyak orang. dan jika sempat, cobalah berkreasi mengubah desain dan tata letak kamarmu. Terkadang kamu hanya butuh sesuatu yang baru untuk mengembalikan moodmu.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Penikmat kopi dan aktivis imajinasi

CLOSE