Resep Jajanan Pisang Kekinian, Mudah Dibuat dan Bisa Jadi Ide Jualan

Yang masih berpikir olahan pisang cuma digoreng saja, berati belum banyak berkelana

Tak hanya ramah di dompet, buah pisang termasuk buah yang sangat mudah dikreasikan menjadi banyak olahan lezat. Ada banyak kreasi buah pisang yang bisa kamu coba, selain dimakan begitu saja tentunya. Sebut saja lumpia pisang cokelat, pisang krispi sampai smoothies pisang. Nah, baru-baru ini muncul lagi terobosan baru jajanan berbahan dasar pisang yang sedang hits di media sosial, seperti nugget pisang, frozen choco banana, sampai pisang geprek! Ugh, dengar namanya saja jadi penasaran ingin coba ‘kan?

Sayangnya, beberapa jajanan kekinian yang berseliweran di Instagram itu nggak semuanya bisa ikut dicicipi oleh sahabat-sahabat kita di seluruh Indonesia karena kebanyakan hanya tersedia di mal atau kafe-kafe hits kota-kota besar. Eits, buat yang penasaran mau ikutan icip tapi nggak nemu lapak yang jual di kotamu jangan berkecil hati dulu karena Hipwee Tips sudah merangkum resep-resep jajanan hits pisang spesial untukmu. Siapa tahu jajanan ini nggak cuma jadi sekadar teman santai sore tapi juga jadi ide jualan seru yang menguntungkan. Yuk simak baik-baik resepnya!

1. Banana nugget atau naget pisang yang super hits ini nggak cuma enak, tapi juga bisa kamu coba bikin sendiri di rumah. Bahannya simpel, cara buatnya pun nggak terlalu sulit

Naget pisang ini bikin nagih!

Meniru konsep naget ayam yang diolah dengan tepung roti dan digoreng, naget pisang pun sekilas mirip dengan naget ayam namun dengan variasi rasa yang manis khas pisang. Naget pisang ini nggak cuma menyajikan rasa yang unik tapi juga bisa kamu kreasikan dengan beragam topping lezat dan kekinian.

Sontek resepnya berikut ini agar kamu pun bisa puas menikmatinya di rumah!

Bahan-bahan yang kamu butuhkan:

  • 4 butir telur ayam
  • 100 gr tepung terigu
  • 15 gr gula (boleh dilewatkan kalau pisangnya sudah sangat manis)
  • 30 gr susu bubuk
  • 4 buang pisang cavendish
  • Tepung panir
  • Sejumput garam
  • Minyak untuk menggoreng
  • Topping sesuai selera, seperti cokelat leleh, meses, kacang, dan lain-lainnya

Cara membuat:

  • Masukkan 2 butir telur ayam, tepung terigu, gula, susu bubuk dan pisang ke dalam food processor atau blender lalu blender hingga halus dan tercampur rata
  • Kukus dalam loyang persegi yang dialasi kertas roti selama 15-20 menit. Tipsnya saat mengukus, pastikan tutup kukusan sedikit miring terbuka agar adonanmu nggak overcooked
  • Setelah matang, keluarkan dari kukusan dan dinginkan. Jika sudah dingin, potong-potong sesuai selera  seperti potongan naget pada umumnya
  • Kocok 2 butir telur, celupkan potongan adonan pisang ke dalamnya lalu lanjutkan dengan celupkan ke tepung terigu, ke telur lagi lalu terakhir ke tepung panir di piring terpisah
  • Goreng di minyak panas sampai terendam. Angkat setelah berwarna kuning keemasan. Siap disajikan dengan topping cokelat atau meses sesuai selera!

2. Nggak cuma ayam yang bisa digeprek. Ternyata pisang pun bisa diolah jadi jajanan hits, pisang geprek lho

Pisang geprek ini nggak cuma pedas tapi juga unik

Olahan pisang geprek sepintas terlihat mirip dengan pisang epe dari Makassar. Dengan mengadopsi konsep ayam geprek yang dengan sengaja digepengkan, pisang geprek diolah dengan cara yang hampir mirip dengan cita rasa yang beda dari pisang goreng biasa. Tertarik mencoba? Yuk praktikkan resep ini di dapurmu~

Bahan-bahan yang kamu butuhkan:

  • Pisang kepok yang masih setengah matang, 5-10 biji sesuai selera
  • Sejumput garam
  • Minyak untuk menggoreng
  • Sambal untuk cocolan

Cara membuat:

  • Kupas pisang, lalu cuci dan tiriskan
  • Goreng pisang sampai agak berwarna kekuningan, jangan terlalu matang. Angkat dan tirikan.
  • Siapkan talenan, geprek semua pisang yang tadi digoreng setengah matang, geprek dengan ulekan sampai pipih
  • Goreng lagi dengan api sedang sampai kering dan kriuk-kriuk
  • Angkat, tiriskan dan taburkan garam di atas pisang geprek gorengnya, sajikan dengan cocolan sambal favoritmu

3. Frozen Choco Banana mungkin bisa jadi variasi jajanan sehat, mengenyangkan sekaligus enak buatmu. Cara membuatnya pun relatif sangat mudah lho!

Siapa yang nolak dikasih cemilan ini?

Suka makan es krim? Sajian dingin dari olahan pisang ini bisa kamu coba di rumah atau di kost. Kamu bisa mengkreasikan frozen banana untuk menjadi cemilan yang sehat sekaligus lebih sehat. Cara membuatnya super mudah, cek resepnya berikut ini.

Bahan-bahan yang kamu butuhkan:

  • 5-10 buang pisang cavendish ukuran sedang
  • Cokelat leleh
  • Topping cokelat tabur, kacang hancur, almond atau meses warna warni

Cara membuat:

  • Kupas pisang dan beri stik ice cream. Sisihkan. Lelehkan cokelat masak sampai cair, kemudian celupkan pisang atau lumuri seluruh bagian pisang sampai tertutup coklat
  • Beri taburan topping sesuai selera dan simpan dalam freezer selama beberapa saat
  • Sajikan dingin dan tata di piring cantik. Simpel ‘kan?

4. Banana Cotton Cake bakal jadi teman ngeteh atau kopi cantik yang lezat dan bikin nagih. Selain tampilannya yang instagramable banget!

Nggak cuma cantik, rasanya pun dijamin lezat~

Eits, jangan terkecoh dengan penampilannya ya. Sekilas sajian ini terlihat seperti pisang sungguhan yang dipotong lalu ditata sedemikian rupa. Padahal ini adalah bolu berbentuk pisang lho, tapi dengan bahan baku pisang tentunya. Meski cara membuatnya sedikit lebih ribet, tapi hasilnya dijamin worth it dan bikin nagih! Cek yuk resep yang diunggah Etty Yunie di akun Cookpad-nya ini :

Bahan-bahan yang kamu butuhkan:

  • 125 gr tepung terigu
  • 125 gr gula pasir
  • 4 butir telur
  • 50 gr mentega cair
  • 50 ml santan cair instan
  • 1/2 sdt ovalet
  • 1 sdm susu kental manis
  • 100 gr pisang ambon dilumatkan
  • Pewarna coklat dan kuning
  • Cokelat putih leleh yang diberi pewarna kuning dan hijau sebagai topping

Cara membuat:

  • Mixer telur, gula, susu, ovalet sampai putih kental berjejak
  • Masukkan terigu, vanili dan pewarna kuning muda gunakan mixer kecepatan rendah
  • Tambahkan pisang lalu aduk perlahan lalu tambahkan santan dan margarin cair. Aduk balik sampai rata.
  • Ambil sedikit adonan lalu tambahkan coklat pasta tuang sedikit di ujung cetakan yang sudah dioles margarin dan memanjang lalu timpa dg adonan kuning
  • Kukus 10 menit. Jangan lupa tutup kukusan alasi dengan lap agar tidak menetes ke kue

Nah, resep sudah dibagikan saatnya eksekusi di dapur. Selain lezat untuk dinikmati sendiri, cemilan ini juga bisa jadi ide usaha kamu yang mau menambah uang jajan lho. Siapa tahu bisa jadi peluang bisnis yang menguntungkan, apalagi jajanan ini nggak butuh modal besar. Selamat mencoba di rumah, ya!

Cek aneka #ResepAndalanmu lain yang bisa kamu coba di sini.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

An avid reader and bookshop lover.

Editor

salt of the earth, light of the world