9 Cara Menghilangkan Bau Prengus Pada Daging Kambing

Cara mengolah daging kambing agar tidak bau

Nggak sedikit orang yang malas mengolah daging kambing karena baunya yang prengus. Kalau nggak diatasi dengan tepat, bisa-bisa bau ini tetap akan menempel dan terendus dari olahan daging kambingmu lo! Duh, jadi malas nggak sih makannya kalau bau?

Advertisement

Tenang, ada beberapa cara mengolah daging kambing agar tidak bau prengus, bahkan bisa hilang setelah dimasak. Bahan yang yang digunakan pun juga praktis kok, kamu bisa dengan mudah menemuinya di dapur.

1. Buang lapisan lemak untuk mengurangi baunya

hilangkan lemak/idntimes

Lapisan lemak merupakan penyumbang terbesar aroma nggak sedap pada daging. Nah, salah satu cara mengolah daging kambing agar tidak bau prengus adalah dengan  menyisihkan lemak daging sebelum mengolahnya. Bekukan daging dalam kulkas lebih dulu biar lebih mudah menyisihkan lemaknya.

2. Lumuri daging dengan buah yang mengandung asam seperti jeruk nipis dan lemon

lumuri dengan jeruk lemon/thegrubfiles

Setelah mencuci daging, cara mengolah daging kambing agar tidak bau dan empuk juga bisa dilumuri dengan perasaan lemon atau jeruk nipis terlebih dahulu. Diamkan sekitar 10 menit supaya cairan menyerap. Selain mampu menghilangkan bau, melumuri daging dengan lemon atau nipis juga bisa membuatnya lebih empuk.

Advertisement

3. Rendam dengan jahe

rendam dengan parutan jahe/whatsupyukon.com

Cukup memarkan atau parut jahe dan balurkan ke permukaan untuk menghilangkan bau pada daging kambing. Tapi jangan pakai cara ini kalau kamu berencana memasak semur karena bisa merusak cita rasa masakannya.

4. Marinasi dengan nanas muda

marinasi dengan nanas/pinterest

Jika biasanya nanas muda digunakan untuk melembutkan serat daging, kamu juga bisa menggunakan nanas untuk menghilangkan bau prengusnya lo! Caranya, parut nanas muda, lalu balurkan ke daging kambing mentah dan tunggu selama 30 menit sebelum mengolahnya.

5. Membungkus daging kambing dalam lembaran daun pepaya

daun pepaya/godepok.com

Enzim yang berada dalam daun pepaya dipercaya dapat menghilangkan bau dan melembutkan tekstur daging kambing. Nggak cuma daun pepaya, daun jati dan jambu juga punya efek serupa lo!

Advertisement

6. Lumuri daging kambing dengan garam

garam/idntimes

Garam berfungsi sebagai penetralisir aroma prengus daging kambing. Balurkan garam pada daging yang telah dipotong-potong kecil, lalu diamkan selama satu jam sebelum dimasak.

7. Celupkan daging ke dalam cuka

celupkan pada cuka/ehow.com

Cara mengolah daging kambing agar tidak bau dengan cuka ini cukup mudah kok. Kamu bisa merebus satu liter air dalam panci, tunggu sampai mendidih, lalu masukkan satu kilogram daging kambing dan 50 gram cuka. Setelah itu kamu bisa tiriskan dan masak sesuai keinginan.

8. Rebus daging dengan lobak

rebus dengan lobak/hellosehat

Caranya, kamu bisa rebus daging kambing dengan potongan lobak secukupnya, kemudian rebus selama setengah jam. Setelah itu kamu bisa keluarkan lobaknya, dan mulai memasak daging sesuai dengan resep yang sudah kamu siapkan. Cara merebus daging kambing agar cepat empuk ini bisa kamu coba terapkan.

9. Rendam daging dalam susu full cream

susu/idntimes

Potong daging berukuran kecil, lalu rendam dalam susu full cream cair dan simpan dalam kulkas selama beberapa jam. Cara ini biasanya ampuh untuk mengurangi aroma nggak sedap daging kambing. Selain itu, susu juga bisa membuat teksturnya menjadi lebih lembut.

Beberapa bahan di atas tak hanya digunakan untuk menghilangkan bau prengus daging kambing, tapi juga berguna untuk mengempukkan teksturnya. Pilihlah bahan yang sekiranya mudah ditemukan dan nggak banyak mengubah rasa dagingnya.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya More

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Helga-nya Arnold!

Loading...