8 Hal yang Bisa Dilakukan Jika Kamu Nggak Bisa Pulang ke Kampung Halaman. Jangan Sedih~

tidak bisa mudik

Menjelang Lebaran, mudik atau pulang kampung merupakan suatu tradisi bagi kebanyakan orang untuk berkumpul bersama keluarga dan sanak saudara. Tapi ternyata nggak semua orang bisa mudik, lho. Banyak hal yang membuat kita tak bisa pulang ke kampung halaman, entah karena kendala pribadi maupun pekerjaan.

Advertisement

Bagi anak kos, gagal mudik rasanya kecewa luar biasa. Niat hati pengen Lebaran bareng keluarga, tapi apa daya. Eits, jangan sampai kamu terbawa kesedihan yang berlarut-larut, lebaran harusnya dirayakan dengan penuh syukur dan sukacita. Banyak hal yang bisa kamu lakukan saat merayakan Lebaran di kota perantauan kok. Ini contohnya.

1. Ikut Takbiran dan salat Id bareng warga setempat agar hubunganmu dengan lingkungan sekitar jadi makin akrab

shalat ied berjamaah

shalat ied berjamaah via 2.bp.blogspot.com

Ketika nggak bisa mudik, kamu bisa takbiran di masjid terdekat. Kalau ada temanmu yang gagal mudik juga, ajak dia takbiran bareng warga setempat. Besoknya, jangan sampai kamu melewatkan salat Id meskipun nggak bareng keluarga. Lagipula cuma 2 kali dalam setahun, sayang kan?

Selain dapat pahala, kamu juga bisa bersilaturahmi dan berbaur dengan warga setempat di lingkungan sekitarmu. Siapa tahu ketemu jodoh? Siapa tahu lo, ya!

Advertisement

2. Manfaatkan momen ini untuk mengunjungi teman, syukur-syukur disuguhi ketupat Lebaran

makan ketupat lebaran bareng teman via www.anakui.com

Lebaran selalu identik dengan tradisi silahturahmi. Bagi kamu yang nggak bisa mudik, kamu bisa memanfaatkan momen libur lebaran untuk berkunjung dan bersilahturahmi ke rumah teman lama yang jarang kamu temui pada hari biasa. Atau kamu juga bisa sekedar bersilaturahmi ke rumah temanmu yang memang akamsi (anak kampung sini).

Kalau kamu beruntung, kamu akan disuguhi ketupat Lebaran atau jajanan khas Lebaran. Silaturahmi dan makan enak di satu momen tentu menyenangkan, bukan?

3. Nggak bisa sungkem, telepon orang tua dan kerabat pun jadi suatu hal yang bakal mengharukan
telepon keluargamu

telepon orang tuamu via cdn.skim.gs

Advertisement

Menyedihkan memang, ketika kita nggak bisa pulang ke rumah saat Lebaran. Karena momen paling berharga adalah sungkeman dan bermaaf-maafan. Meski kamu nggak bisa melakukannya secara langsung, karena jarak, kamu bisa kok menyampaikannya lewat telepon.

Hal ini nggak boleh dilewatkan, ungkapkan penyesalan atas ketidakpulanganmu, dan sampaikan maaf atas segala kesalahanmu pada mereka. Hal ini akan mengobati rasa kangen kamu dan dapat merasakan suasana yang ada di rumah.

4. Daripada kesepian, ajak teman senasibmu lalu pergi jalan-jalan
berwisata aja!

berwisata aja! via hello.travefy.com

Kesibukan di hari biasa mungkin membuat kamu jarang bepergian atau sekedar jalan-jalan. Nah, coba ajak teman senasib yang juga nggak bisa mudik buat pergi jalan-jalan.

Liburan nggak perlu jauh-jauh, naik motor ke kota tetangga juga sudah cukup. Atau kamu bisa juga mengunjungi tempat wisata. Berada di tempat keramaian memang bisa mengusir kesepian lo!

5. Menjalani hobi yang terabaikan, buat kegiatan mumpung lagi libur lebaran

nonton film yang udah lama nggak kelar-kelar

nonton film yang udah lama nggak kelar-kelar via www.historicwaxcraft.com

Kesibukan saat kuliah atau bekerja tentunya membuat kamu nggak punya cukup waktu untuk melakukan hobi atau hal-hal yang kamu sukai. Nah, libur lebaran yang cukup panjang ini bisa kamu manfaatkan dengan sebaik-baiknya untuk menjalani kembali hobimu.

Kamu bisa menyelesaikan film seri yang belum juga kelar karena nggak sempat ditonton, baca novelmu yang dari dulu nyampe situ-situ aja, main game atau hunting foto momen Lebaran juga seru.

6. Kamu juga bisa kerja part time di sela-sela liburan, lumayan buat nambah penghasilan

kerja part time juga boleh, lumayan nambah uang jajan

kerja part time juga boleh, lumayan nambah uang jajan via static.independent.co.uk

Kerja part time mungkin bisa menjadi solusi ketika gagal mudik. Terutama bagi mahasiswa, bisa buat nambah-nambah isi dompet.

Rasanya nggak terlalu sulit mencari lowongan kerja part time di akhir Ramadan. Karena biasanya menjelang lebaran, perminataan konsumen meningkat sehingga banyak membutuhkan karyawan lebih banyak. Udah gitu, beberapa tempat usaha biasanya kekurangan tenaga karena ditinggal mudik karyawannya.

7. Lebaran nggak melulu cari keramaian, kamu bisa kok menikmati jalanan kota yang sepi dan lengang

sepedaan ah, mumpung jalanan sepi

sepedaan ah, mumpung jalanan sepi via 3.bp.blogspot.com

Berbeda dengan hari biasanya, di kota besar yang selalu ramai dengan kendaraan, suasananya akan berubah secara drastis ketika lebaran. Di jalanan nggak akan ada yang namanya macet atau bahkan polusi asap kendaraan bermotor.

Nah, kesempatan langka ini bisa kamu manfaatkan untuk jalan-jalan keliling kota dengan berjalan kaki atau bersepeda, biar tambah sehat. Malahan nih kamu bisa banget joget-joget di tengah jalan tanpa ada yang protes. Kapan lagi bisa menikmati jalanan sepi?

8. Merenungi diri dan introspeksi juga penting, suasana yang sepi sangat mendukung usahamu untuk beriktikaf

merenung dan menenangkan diri

merenung dan menenangkan diri via yourrelationshipcoach.co.uk

Kita mungkin terbiasa merayakan lebaran di rumah bersama keluarga besar, tenggelam dalam suasana hari raya, sehinga nggak sempat memaknai bulan puasa dan lebaran lebih dalam.

Ketika kamu sendiri, alangkah baiknya jika mencoba untuk lebih khusyuk beribadah dan merenungkan hidup kita selama ini dengan beriktikaf. Di saat seperti ini, kamu akan merasa lebih dekat dengan Sang Pencipta. Kamu akan lebih mensyukuri apa yang sudah kamu miliki, salah satunya keluarga. Sehingga kamu bisa merenungkan bagaimana seharusnya menjalani kehidupan di hari yang akan datang.

Tuh kan, masih banyak kegiatan yang bisa kamu lakukan meskipun nggak bisa mudik. Nggak perlu lagi galau menjelang Lebaran cuma karena kepikiran nggak tahu mau ngapain. Selamat Lebaran, ya!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

salt of the earth, light of the world

Editor

salt of the earth, light of the world

CLOSE