Tidak Perlu Semua Jenis Makeup Kamu Punya. Cukup dengan Trik Subtitusi Ini, Kesehatan Kantongmu Tetap Terjaga

Trik makeup

Bagi kaum hawa makeup seolah menjadi kebutuhan primer yang wajib dipunya saat mereka beranjak dewasa. Demi ingin tampil cantik paripurna, nggak jarang para kaum hawa terobsesi untuk terus menambah koleksi makeup-nya. Bahkan seringnya karena penasaran ingin mencoba atau sekedar lapar mata, kita jadi impulsif  dan ingin punya semuanya. Padahal sebenarnya juga nggak perlu-perlu banget sih.

Advertisement

Lain halnya dengan para pemula yang baru akan belajar makeup dan masih dalam fase coba-coba. Wajar aja kalau koleksi alat-alat makeup yang lengkap belum semuanya dipunya. Tapi tenang aja, kamu nggak harus punya semuanya kok, ada beberapa yang memang multifungsi dan bisa digunakan sebagai pengganti alat makeup yang lain. Penasaran apa aja?

Berikut bocoran trik untuk mengakali kekurangan alat makeup yang kamu punya, yuk simak…

1. Pikir-pikir dulu sebelum impulsif membeli lipstik matte, bedak tabur pun ternyata bisa jadi solusi.

Lumayan menghemat kan via www.stylecraze.com

Mencari lipstik matte yang tepat memang susah-susah gampang. Nggak jarang lipstik matte yang sudah terlanjur dibeli ternyata terlalu cracky dan malah bikin kulit bibir kita kering. Padahal dengan sedikit kreatifitas aja kita bisa bikin lipstik matte sendiri lho! Caranya gampang, lapisi bibirmu dengan bedak tabur saat memakai lipstik glossy, lalu ratakan hingga kering dan merata.

Advertisement

2. Lapisi maskaramu dengan bedak tabur untuk mendapatkan hasil yang lebih tebal.

Jadi makin cetar deh via www.elle.com

Ingin bulu mata yang terlihat lebih tebal? Nggak perlu ganti maskara, akali dengan menggunakan bedak tabur. Caranya, setelah sekali pulasan, sapukan mascara pada bedak tabur, aplikasikan ke bulu mata, lalu ulangi hingga mendapat hasil yang diinginkan.

3. Nggak perlu beli baru, gunakan lipstikmu sebagai pengganti blush on.

Lumayan kan penghematan via mezza.info

Lipstikmu bisa jadi blush on juga lho, tinggal aplikasikan tipis-tipis lalu usap dengan gerakan memutar. Selain menghemat, kita juga jadi lebih gampang memadukan warna blush on dengan warna bibir.

4. Biarpun ngejreng, ternyata lipstik oranye juga punya fungsi lain lho.

Aman buat kantong dan kantung mata via www.huffingtonpost.co.uk

Kalau kamu nggak suka warna lipstik oranye yang terlalu mencolok, kamu bisa menggunakannya sebagai base concealer. Hal ini diaplikasikan berdasarkan teori warna, karena kantung mata biasanya memiliki undertone biru, maka warna yang tepat untuk menetralisirnya adalah oranye. Untuk hasil natural, jangan lupa tambahkan concealer dengan warna kulit ya.

Advertisement

5. Manfaatkan palet eyeshadow sebagai pengganti contour dan highlight.

Multifungsi juga ternyata via sorcier.org

Kalau kamu punya eyeshadow warna silver atau keemasan yang ber-shimmer, kamu bisa memanfaatkannya sebagai highlight. Sementara eyeshadow warna coklat hingga coklat gelap bisa kamu manfaatkan sebagai bronzer dan contour.

6. Multifungsi, eyeshadow coklat bisa jadi pengganti pensil alis juga.

Masih ada lagi fungsi lainnya via www.makeupvibesblog.com

Kadang saat membeli pensil alis coklat, setelah diaplikasikan ternyata warna yang keluar terlalu terang atau kemerahan. Hal ini bisa diakali dengan menggunakan eyeshadow dengan warna yang lebih gelap untuk mengisi alis. Taraa! warna alismu jadi lebih natural deh.

7. Nggak harus punya eye base dulu, concealer bisa jadi penggantinya.

Boleh nih dicoba via inyminy.com

Buat kamu yang sayang untuk membeli produk-produk yang trivial seperti eye base, tenang aja, ada alternatifnya kok. Kamu bisa mengakalinya dengan memulaskan concealer sebelum mengaplikasikan eye shadow. Hasil warnanya nggak kalah pigmented juga kok jika dibandingkan dengan menggunakan eye base. Menarik untuk dicoba kan?

8.  Ingin alis cetar ala-ala pakai pomade alis? Solusi gampangnya ya pakai maskara.

Banyak juga kegunaannya via www.benefitcosmetics.com

Alis yang tebal dan rapi merupakan dambaan semua wanita. Namun kadang pensil alis pun belum cukup untuk membuat alis yang sempurna seperti tampilan alis yang menggunakan pomade brow. Untungnya, hal ini bisa diakali dengan menggunakan maskara bening. Gel pada maskara dapat membuat alis terlihat lebih tebal dan rapi.

9.  Shave balm bisa jadi alternatif buat kamu yang masih nabung buat beli primer.

Wah cara yang kreatif ya via www.makeupvibesblog.com

Nggak cuma buat cukuran, shave balm ternyata juga bisa digunakan sebagai primer lho. Karena komposisi bahan dasarnya yang hampir sama, produk shave balm ini hampir tidak menimbulkan iritasi. Hal ini juga sudah dibuktikan oleh banyak beauty blogger, berani nyoba?

Nah itu tadi girls rekomendasi beauty hacks versi Hipwee. Selain efisien dan nggak butuh terlalu banyak produk, dengan cara ini kamu bisa sekalian menghemat lho. Lumayan kan? Selamat mencoba!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Mind wanderer~

CLOSE