Tips Memilih Produk Perawatan Tubuh yang Patut Kamu Coba. Nggak Cuma Soal Kandungan, Kemasannya juga Penting Diperhatikan!

Produk Perawatan Tubuh Ramah Lingkungan

Jika belanja ke toko kecantikan, pasti mata kamu dimanjakan banget sama banyak jenis produk perawatan tubuh. Di zaman sekarang, memilih produk perawatan tubuh, seperti sabun mandi dan lotion, makin dimudahkan karena hadirnya ragam jenis yang bisa disesuaikan dengan kondisi kulit. Malah terkadang kita kepincut sama warna-warni dan kemasan bentuk produknya. Padahal hal utama yang harus diperhatikan adalah kandungan produk itu sendiri, apakah cocok dengan kulit atau tidak.

Tapi apakah memilih produk perawatan tubuh yang tepat hanya soal kandungan? Ternyata, kemasan dari produk yang kita pilih juga berperan penting untuk kehidupan. Kita hidup di dunia tidak sendiri, ada makhluk lainnya yang juga bisa berdampak jika kita salah pilih produk perawatan tubuh, terutama dari kemasannya. Simak deh tips memilih produk perawatan tubuh di bawah ini.

Kenali kulitmu dan pilih produk perawatan tubuh dengan kandungan yang memang kamu perlukan

Kenali dulu jenis kulitmu (Foto: iStock)

Hal utama yang harus kamu perhatikan memang melihat kandungan produk perawatan tubuh yang akan dipilih. Caranya adalah dengan mengenali bagaimana kulit tubuhmu. Apakah kulit termasuk kulit kering atau punya alergi terhadap suatu kandungan. Saat memilih produk, perhatikan pada bagian ingredients dan telusuri satu per satu nama kandungannya. Pilih juga produk perawatan tubuh yang terbuat dari bahan alami atau natural dan tanpa tambahan paraben, silikon, hingga pewarna buatan. Dengan begitu, kulitmu akan selalu terjaga.

Selain kandungannya, pilih produk dengan kemasan yang ramah lingungkan. Nggak kalah penting loh!

Jangan sembarang pilih produk perawatan tubuh ya! (Foto: iStock)

Sudah menemukan kandungan yang sesuai jenis kulit, saatnya memperhatikan kemasannya. Hal ini nggak kalah penting karena bisa berdampak besar pada lingkungan. Biasanya, produk perawatan tubuh dikemas dalam botol plastik. Nah ternyata, sampah-sampah plastik yang sebagian berasal dari kemasan produk perawatan tubuh bisa membahayakan kehodupan laut khususnya terumbu karang atau koral.

Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) mengungkapkan bahwa kawasan pesisir Indonesia didominasi oleh sampah plastik sebanyak 36-38% dan hal ini dapat menjadi ancaman besar bagi kerusakan ekosistem laut, seperti koral. Hasil pemantauan LIPI pada 2019 menyebutkan bahwa hanya 6,42% atau 74 lokasi koral yang berkategori sangat baik di Indonesia dan 33,82% dikategorikan dalam kondisi buruk. Padahal koral memiliki peran penting untuk melindungi masyarakat pesisir dari terjangan ombak dan mengurangi tingkat pemanasan global karena kemampuannya untuk menyerap karbondioksida.

Love Beauty Planet menghadirkan rangkaian produk dengan kemasan yang dibuat dari ocean-bound plastic, plastik yang ramah lingkungan

Rangkaian produk Love Beauty and Planet ‘Clean Oceans Edition’ (Foto via lovebeautyandplanet.com)

Terus bagaimana cara memilih kemasan produk perawatan tubuh yang tidak merusak kehidupan laut? Kamu sebagai beauty enthusiast bisa mendukung kehidupan laut yang lebih baik dengan menggunakan produk perawatan tubuh Love Beauty Planet. Soalnya, Love Beauty Planet menghadirkan rangkaian produk dengan kemasan yang dibuat dari ocean-bound plastic, plastik yang ramah lingkungan.

Kamu perlu tahu nih, ocean-bound plastic merupakan sampah di area sekitar laut yang kemungkinan besar akan berakhir di lautan. Daripada berdampak ke lingkungan, Love Beauty and Planet mengumpulkan dan mendaur ulang plastik-plastik tersebut menjadi botol spesial untuk rangkaian Clean Oceans Edition. Setiap botol Clean Oceans Edition terbuat dari 22-30 gram ocean-bound plastic. Artinya, dengan membeli produk ini, kamu turut berkontribusi membantu mengurangi potensi sampah plastik di lautan.

Dengan membeli Love Beauty and Planet ‘Clean Oceans Edition, kamu telah berkontribusi menanam 2.000 terumbu karang di Taman Nasional Kepulauan Seribu

Sampah plastik dari produk perawatan tubuh bisa menganggu ekosistem koral lo! (Foto: iStock)

Melalui rangkaian Clean Oceans Edition, Love Beauty and Planet juga mengajak kamu untuk menunjukkan #SmallActsofLove dalam mendukung kelestarian laut Indonesia. Nantinya, Love Beauty Planet akan mengonversikan pembelian setiap produk Clean Oceans Edition untuk menanam 2.000 koral di Taman Nasional Kepulauan Seribu. Taman Nasional Kepulauan Seribu ini merupakan salah satu Asean Heritage Parks, yaitu penghargaan tertinggi terhadap kawasan konservasi di Asia Tenggara yang patut dilindungi karena keberagaman hayati dan ekosistemnya.

Love Beauty Planet Cleans Oceans Edition terdiri dari Sea Salt & Bergamot Body Wash, Sea Salt & Bergamot Body Lotion, dan Sea Salt & Bergamot Shampoo. Kandungan bahan alami sea salt dari Bali yang berkualitas tinggi akan membuat kulit terasa halus dan lembut, membersihkannya secara menyulur, bahkan juga bisa  membantu proses eksfoliasi rambut. Tubuh dan rambut juga akan harum seharian karena dibuat dari minyak ekstrak alami bergamot dari Italia. Hal pentingnya lagi, seluruh rangkaian ini diformulasikan dengan kandungan lembut tanpa tambahan sulfat, silikon, paraben, maupun pewarna buatan.

Nggak susah kan buat memilih produk perawatan tubuh yang ramah lingkungan?

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Kopito Ergo Sum -- Aku minum kopi maka aku ada.

Editor

Penikmat kopi dan aktivis imajinasi