7 Cara Kreatif Menyiasati Lemari Pakaian yang Terlihat Penuh Agar Muat Lebih Banyak Lagi

Buat yang hobinya belanja dan suka kaget sendiri dengan kondisi lemarimu

Lemari pakaian menjadi furnitur penting yang hampir selalu ada di setiap kamar. Kalau Sobat Hipwee termasuk orang yang suka belanja dan malas menyortir isi lemari, SoHip pasti sering terkejut dengan kondisi lemari yang tiba-tiba penuh sendiri. Setelah itu, bingung di mana lagi harus menyimpan pakaian dan aksesori agar muat masuk ke dalam lemari dan tetap rapi.

Advertisement

Hipwee Tips akan beri tahu SoHip cara kreatif untuk menyiasati lemari baju yang sudah penuh agar bisa muat lebih banyak lagi. Jadi beginiā€¦

1. Daripada melipat baju dengan ukuran besar, mending digulung atau lipat berkali-kali sampai kecil ukurannya

digulung atau dilipat berkali-kali

Melipat baju terkadang malah menghabiskan volume di dalam lemari. Cobalah dengan menggulungnya, sama seperti teknik yang dipakai saat akan traveling. Baju-baju dari bahan kaus dan celana berbahan ringan bisa kamu gulung tanpa takut akan kusut.

2. Pisahkan antara kaus dan kemeja biar susunan lemari jadi lebih lega dan mudah memilihnya

pisahkan kaus dan kemeja

Kalau lemarimu punya laci atau ruang yang cukup banyak, baiknya pisahkan penempatan kaus dan kemeja. Nah, kaus-kaus santai yang biasa dipakai tidur bisa diselipkan di ruang yang mudah dijangkau karena bakal sering kamu pakai.

Advertisement

3. Khusus pakaian dalam dan aksesori kecil lainnya, buatlah sekat untuk pengelompokkan

bikin sekat

Agar terlihat rapi, kelompokkan pakaian-pakaian kecil seperti kaus kaki, celana dalam, atau aksesori lainnya. Penggunaan sekat akan membuat lemarimu lebih rapi dan teroganisir dengan baik.

4. Manfaatkan tempat gantungan lebih banyak ketimbang melipat yang ending-nya bikin penuh lemari pakaian

menggantung baju

Menggantung baju akan memperbanyak ruang dalam lemari ketimbang harus menyimpan pakaian yang dilipat. Makanya, pastikan lemarimu memiliki cukup tempat untuk meletakkan hanger, ya!

5. Khusus untuk jilbab, syal, scarf, atau selendang lain, gunakan gantungan bulat untuk menghemat tempat

gantungan dengan cincin

Kamu bisa letakkan jenis pakaian yang nggak mudah kusut seperti selendang, jilbab, syal, scarf, atau pakaian lainnya pada gantungan bulat yang bisa muat banyak seperti ini.

Advertisement

6. Atau, manfaatkan juga gantungan bersusun yang bisa membantumu menata baju-baju lebih banyak dalam satu hanger

gantungan bersusun

Kalau kamu nggak punya jenis hanger yang bersusun, ada juga model rantai yang bisa dikaitkan dan difungsikan untuk menggantung baju secara dalam satu garis sekaligus.

7. Manfaatkan juga ruang ikat pinggang pada celana untuk menggantungkannya. Terutama celana-celana pendek

menggantung sela ikat pinggang

Untuk menerapkan cara ini, kamu memerlukan cincin-cincin yang bisa dipasang pada tongkat pengait, yang nantinya bisa difungsikan untuk menggantungkan ruang ikat pinggang celana. Lemarimu bakal lebih lega ketimbang kamu menggulung atau melipatnya.

Kalau sudah tahu trik penataan lemari agar bisa muat lebih banyak busana, baju-bajumu itu nggak akan berserakan lagi di kamar. Selamat mencoba!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

salt of the earth, light of the world

CLOSE