10 Foto Tikus di Dalam Bunga Tulip Karya Miles Herbert Ini Imut dan Gemesin Banget Sih!

Foto Karya Miles Herbert yang Memesona

Fotografer Miles Harbert ini suka sekali dengan foto binatang. Kali ini, fotografer berkewarganegaraan Inggris ini mengadakan Captivelight, sebuah lokakarya dan pelatihan fotografi untuk orang-orang yang ingin memotret burung, katak, reptil dan hewan buas/liar lainnya.

Ia juga sedang mempunyai project untuk memotret tikus dengan bunga tulip yang berwarna-warni di studio miliknya. Dari tangannya, hadirlah foto-foto tikus yang sangat imut dan menggemaskan. Dirangkum dari Boredpanda, yuk simak 10 foto tikus imut karya Miles Herbert berikut. Tikus juga bisa imut ya ternyata!

Seekor tikus kecil berpose di dalam bunga tulip berwarna kuning dan terlihat sangat lucu dalam foto ini…

lucu banget ya via www.boredpanda.com

Kali ini si tikus di dalam bunga tulip berwarna merah. Tetep keliatan menggemaskan ya

tikus pun bisa lucu ya via www.boredpanda.com

Miles Herbert sebagai fotografer yang punya spesialisasi pada foto-foto hewan seperti ini. Tapi spesialiasi utamanya adalah katak

kreatif ya via www.boredpanda.com

Dia memotret foto seperti ini dari dalam studionya yang telah diatur sedemikian rupa agar mirip seperti foto di alam bebas

foto ini di studio foto via www.boredpanda.com

Foto-foto yang dia ambil sangatlah indah dan berwarna-warni. Betah banget melihatnya berlama-lama, meskipun itu adalah potret seekor tikus yang biasanya orang jijik melihatnya

spesialisasi foto hewan via www.boredpanda.com

Semua hewan yang jadi ‘modelnya’ dikembangbiakkan sendiri dan dilepas di cagar alam yang sudah ia atur sebelumnya. Ia tak mau mengambil hewan dari alam yang akan mengganggu populasi hewan tersebut

karya miles herbert via www.boredpanda.com

Sebagai spesialis hewan-hewan liar, Miles Herbert menyajikan potret tikus yang menikmati sari pati bunga tulip dengan begitu paripurna. Tampak natural dan indah

karya miles herbert via www.boredpanda.com

Miles Herbert menyemprotkan air agar muncul efek basah nan natural. Lebih dramatis ‘kan hasilnya, seolah si tikus berlindung dari hujan

efek air jadi lebih dramatis via www.boredpanda.com

Di tangan orang kreatif, tikus pun jadi tampak lucu dan menggemaskan ya

nggak jijik lagi kan? via www.boredpanda.com

Setelah melihat karya dari Miles Herbert, apakah kamu tertarik untuk mencobanya? Berani nggak nih motoin tikus kaya begini?

tertarik mencoba? via www.boredpanda.com

Kalau kamu suka memotret hewan seperti Miles Herbert, yuk mulai sekarang cari tikus percobaan! Hehehe.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Traveler Baper, Penghulu Kaum Jomblo

CLOSE