20 Inspirasi Mahkota Bunga atau Flower Crown Yang Cantique Untuk Hari Pernikahanmu

Pernikahan itu hari yang paling penting untuk sebagian besar cewek, jadi nggak ada salahnya kalo kamu ingin segalanya terlihat sempurna. Ngikutin tren dekorasi atau style pernikahan juga nggak ada salahnya kok, apalagi tren flower crown atau mahkota bunga. Nggak cuma cantik, mereka memiliki kesan yang feminim dan penuh fantasi. Mahkota bunga cocok banget bua mereka yang punya jiwa yang bebas, meskipun sekarang segala jenis cewek juga berhak melangkah ke pelaminan dengan aksesoris cantik yang satu ini.

Selain bisa dijadikan aksesoris utama, mahkota bunga juga sangat fleksibel terkait dengan styling-nya. Kamu bisa menyesuaikannya sesuai dengan gaya rambut kamu atau kamu padukan dengan hijab kamu. Bahkan kamu juga bisa memadu-madankan mahkota bunga dengan cadar atau veil atau mungkin bandana. Ini nih inspirasi berbagai jenis mahkota bunga yang bakalan bikin kamu cepet – cepet pingin nikah!

1. Kita mulai dari bunga yang kecil – kecil namun cantik seperti mahkota bunga Baby’s Breath yang satu ini.

bunga baby's breath

bunga baby’s breath via brideandbreakfast.ph

2. Kalau kamu nasionalis dan tradisional, coba pakai mahkota bunga melati beserta daunnya ini. Pasti wangi banget!

bunga melati

bunga melati via studiofleurette.com

3. Alergi sama bunga asli? Coba mahkota bunga palsu ini yang dihias dengan bunga dan beri dari emas.

bunga dan berry emas

bunga dan berry emas via www.etsy.com

4. Atau kamu suka yang lebih ringan di kepala? Gabungan bunga kain dan manik – manik kecil ini imut banget!

bunga sutera

bunga sutera via www.brides.com

5. Bunga daisy atau bunga kamomil beserta tangkainya bisa jadi alternatif juga, wangi mereka khas banget!

bunga daisy dan kamomil

bunga daisy via www.boho-weddings.com

6. Buat yang pakai hijab, padukan saja warna mahkota bunganya dengan warna hijab kamu!

senada dengan warna hijab

senada dengan warna hijab via instagram.com

7. Hijab pink muda cocok banget diberi mahkota bunga dengan aksen pink yang lebih tua, kesannya girly sekali!

8. Tampilkan kesan suci dan murni dengan hijab, cadar, dan mahkota bunga yang serba putih!

9. Atau biar lebih berwarna, beri aksen warna kuning dengan mahkota bunga dari mawar kuning.

warna kuning dipadukan dengan putih

warna kuning dipadukan dengan putih via id.pinterest.com

1o. Hijab krem yang inipun tetap terlihat cantik dengan mahkota bunga yang palsu.

agak kecoklatan

agak kecoklatan via id.pinterest.com

11. Mungkin terlihat tak biasa, namun gabungan antara bunga matahari dan gandum – ganduman ini cantik juga.

4060162823

bunga matahari dan gandum

bunga matahari dan gandum via www.refine-studio.com

12. Padukan warna bunga di mahkota kamu dengan warna lipstik agar kamu tampil menonjol. Bunga mawar merah + lipstik merah, bunga mawar ungu + lipstik ungu!

mawar merah

mawar merah via www.weddingchicks.com

mawar ungu

mawar ungu via www.lovemydress.net

13. Wahh, mahkota bunga sakura bikin kamu serasa di Tokyo, Kobe, atau Osaka! Kawaii!

bunga sakura

bunga sakura via www.etsy.com

14. Tampil berlebihan pun nggak papa, bunga serba putih terlihat harmonis dengan gaun putih kamu.

15. Atau kamu suka yang warna – warni? Go big dengan mahkota bunga – bunga dan tanaman “liar” yang satu ini!

rame banget!

rame banget! via moncheribridals.com

16. Yang ini juga lucu banget! Ada buah raspberry yang bisa kamu makan kalau laper, hehe!

buah beri

buah beri via bridalmusings.com

17. Buat yang merasa nggak lengkap tanpa cadar, mahkota bunga bisa juga digabung dengan cadar seperti cadar chiffon yang satu ini!

cadar di belakang

cadar di belakang via ruffledblog.com

18. Atau mungkin kamu suka cadar dengan renda – renda? Dipadukan dengan bunga – bunga kering agar kesannya homy dan rustic.

cadar renda + bunga

cadar renda + bunga via www.queridavalentina.com

19. Ditambah pita pun juga cocok asal warnanya tidak terlalu ramai!

floral dan pita

floral dan pita via www.laurawhelan.com

20. Yang paling cantik nih, cadar yang menyeluruh dengan mahkota bunga warna putih diatasnya.

cadar menyeluruh

cadar menyeluruh via boards.weddingbee.com

Cantik banget ya flower crown atau mahkota bunga? Di indonesia masih jarang banget orang yang mau ke pelaminan dengan aksesoris ini, tapi bukan berarti kamu nggak bisa kan? Siapa tau hari pernikahan kamu jauh lebih memorable dan berkesan dengan tambahan aksesoris ini. Pastinya kamu juga akan merasa lebih cantik dan spesial di hari pernikahan kamu. Jadi, yang mana mahkota bunga favorit kamu?

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

fashion is temporary, style is forever

CLOSE