Kompilasi Pernikahan Paling Wow dan Viral 2019. Semua yang Termewah dan Terunik Ada di Sini

pernikahan unik 2019

Tahun 2019 sudah hampir usai dan berbagai pernikahan dengan berbagai konsep sudah terlewati. Banyak di antaranya yang viral di media sosial karena konsep uniknya, banyak juga yang tersorot kamera karena saking mahalnya. Beberapa di antaranya diangkat Hipwee Wedding untuk bisa dijadikan inspirasi atau menyemangati kerjamu agar bisa meggelar pernikahan semewah beberapa orang ternama.

Advertisement

Sambil mencari-cari ide untuk pernikahanmu tahun depan, beberapa kompilasi pernikahan tahun 2019 ini mungkin bisa membantumu. Kita cek yuk pernikahan unik apa saja yang sudah lewat dan viral!

1. Pernikahan yang satu ini baru-baru saja viral di media sosial, konsepnya yang edgy menjadi salah satu daya tarik yang unik

Pernikahan edgy/ Credit: Seiring Sejalan via www.hipwee.com

Pernikahan bertajuk Seiring Sejalan ini merupakan hasil kreativitas antara pasangan Faisal dan Anggi. Berawal dari situs pencarian jodoh, mereka akhirnya melanjutkan ke jenjang yang lebih serius. Uniknya, konsep dari lamaran sudah sangat unik yaitu tema lego. Sesi pre-wedding pun diambil dengan properti berupa boneka Mampang. Saat hari-H mulai dari outfit yang nyeleneh hingga lagu kera sakti menjadi keunikan tersendiri.

2. Pernikahan wow selanjutnya merupakan pernikahan anak pembuat sinetron terkenal di Indonesia, Raam Punjabi!

Anak Raam Punjabi/ Credit: Hipwee via www.hipwee.com

Anak sulung Raam Punjabi, Amrit Punjabi melangsungkan pernikahannya pada Agustus lalu bersama seorang perempuan dari India. Pernikahan ini digelar selama 4 hari dengan undangan berbagai artis dari dalam maupun luar negeri. Selain berbagai busana yang mewah, tamu yang datang juga diinapkan di dua hotel di Bali yaitu Westin Hotel dan Kempinski.

Advertisement

3. Jika kamu penggemar Harry Potter atau Narnia, pernikahan yang sempat viral ini mungkin sempat membuatmu iri dan dan kepingin

Berkonsep Narnia/ Credit: Amberrtrixx via www.hipwee.com

Seorang pemilik akun Twitter @amberrtrixx membagikan pengalaman menikahnya dalam tema Harry Potter dan Narnia. Mulai dari undangan fisik berupa peta ala Harry Potter dan undangan digital ala Daily Prophet, properti yang erat dengan Harry Potter layaknya tongkat sihir dan pin asrama, hingga attire yang sangat Narnia membuat pernikahan ini unik dan bisa jadi membuat iri para Potterhead.

4. Pernikahan keluarga Sampoerna juga menjadi salah satu yang menyedot perhatian tahun ini. Mulai dari digelar di Eropa hingga suvenirnya yang super mahal

Crazy Rich Sampoerna/ Credit: Lifestyle Okezone via www.hipwee.com

Pernikahan eks komisaris PT HM Sampoerna, Amanda Winarko digelar pada Juni 2019 lalu. Pernikahan super mewah ini digelar di Monte-Carlo, Monaco, Eropa Barat. Tamu yang datang diberikan biaya akmodasi sebanyak Rp21juta per malamnya plus biaya tiket pesawat ke Monako. Belum lagi tamu dijamu dengan makanan senilai Rp71juta per orang. Yang tak tanggung-tanggung lagi, wedding singer dari pernikahan ini adalah Michael Buble lo.

5. BTS menjadi salah satu boyband yang memiliki banyak sekali penggemar di Indonesia. Nggak heran kalau ada salah satu di antaranya menggelar pernikahan dengan tema yang satu ini~

Pernikahan tema BTS/ Credit: Hipwee via www.hipwee.com

Ervy Juliawita menjadi salah seorang yang beruntung karena bisa menggelar pernikahan impiannya yang bertema BTS. Ia dan suaminya, Rifry Martha menggelar pre-wedding di Korea. Seserahan dari pernikahan ini adalah satu bundel album BTS serta pernak-perniknya. Dekorasi hingga bridesmaid juga tak jauh-jauh dari tema ini. Ia sampai meminjam Army Bomb untuk melengkapi squad-nya.

Advertisement

6. Pernikahan Tania Nadira juga menjadi sorotan di tahun ini karena digelar serangkaian dengan acara yang lainnya. Acaranya juga super bling-bling dan mewah~

Tania Nadira menikah/ Credit: Tania Nadira via www.hipwee.com

Tania menggelar berbagai acara seperti Bainai, Sangeet Night, pengajian, siraman, dan Henna Night yang berlangsung kurang lebih selama sebulan. Walau dibantah, pernikahan ini dinilai menghabiskan uang senilai puluhan miliar. Gaun yang dipakai berbalut swarovski buatan Julia Sposa. Mahkotanya buatan desainer yang mendunia yaitu Rinaldy Yunardi. Berbagai detail yang lain juga dipilih yang terbaik.

Nah itu dia beberapa pernikahan yang wow baik secara konsepnya maupun banyaknya uang yang dihabiskan untuk menyelenggarakan. Kira-kira akan sekreatif apa ya orang yang menikah di tahun depan?

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Editor

An avid reader and bookshop lover.

CLOSE