7 Trik Cepat Atasi Mual saat Hamil Muda. Lelah Kan Bolak Balik Kamar Mandi Mulu?

tips mengatasi mual saat hamil muda

“Masih mual, Sis?”

“Duh, iya nih. Udah bukan morning sickness lagi tapi all day sickness. Gue nggak tahan sama bau apa pun dan nggak bisa makan kayak biasanya, huhuhu…”

Advertisement

Mual saat sedang hamil muda? Tenang, lebih dari separuh perempuan hamil di dunia mengalami hal ini dan apa yang kamu rasakan wajar adanya. Gejolak hormon dalam tubuh membuat indra penciuman jadi ekstra sensitif dan perut gampang banget terasa mual. Biasanya kondisi ini hanya terjadi di awal kehamilan dan nggak akan berlangsung lama. Meski seiring waktu akan berkurang dan menghilang dengan sendirinya, ada beberapa trik yang bisa kamu lakukan demi mengatasi rasa mual berlebih. Semua langkahnya mudah dan banyak yang sudah membuktikan kalau trik ini bisa bantu atasi rasa tak nyaman di awal kehamilan. Simak baik-baik ulasannya ya

1. Memberikan sedikit sentuhan pedas pada makanan bisa jadi opsi menghilangkan mual yang kamu rasakan

Yang penting makanannya bebas bahan berbahaya ya. Masak sendiri misalnya~ via parenting.firstcry.com

Banyak yang mengaku selera makannya sedikit bertambah saat mengonsumsi makanan yang sedikit lebih pedas. Tapi jangan berlebihan sampai membuat kamu sakit perut dan diare ya!

2. Meminum air jahe hangat bisa memberikan rasa nyaman pada perut serta mengurangi rasa mual yang sedang kamu rasakan

Buat ngurangin mual via www.momjunction.com

Dilansir dari lama Alodokter , air jahe hangat bisa memberikan rasa nyaman pada perut dan tubuh. Apalagi kalau ditambah irisan lemon dan mint yang bisa memberikan rasa enak pada minuman kamu.

Advertisement

3. Konsumsi makanan tinggi protein dan vitamin B, seperti kacang-kacangan bisa jadi salah satu cara mengurangi rasa mual yang menyiksa

Makan kacang sebagai cemilan via poh.vn

Selain mudah dikonsumsi, makanan ini bisa memberikan nutrisi yang kamu butuhkan serta membantu mengatasi rasa mual yang kamu rasakan.

4. Tidur lebih awal dan beristirahat lebih banyak bisa bantu mengurangi rasa nggak nyaman pada perut

Istirahat via www.momtricks.com

Kurang istirahat bisa memperparah kondisi mual pada dirimu. Pastikan kamu istirahat cukup, tapi nggak berlebihan ya!

5. Meski rasanya sangat mual dan nggak enak, pastikan kamu selalu terhidrasi dengan baik dan makan sedikit demi sedikit. Sediakan selalu kue kering di tas atau samping tempat tidur

Pilih cemilan yang sehat dan aman buat bumil ya via parenting.firstcry.com

Minum cukup air putih bisa menghindarkan kamu dari dehidrasi. Selain itu, selalu menyediakan camilan kue kering yang rasanya nggak macam-macam juga bisa membantu perutmu selalu terisi dan mengurangi rasa nggak enak di mulut. Perut kosong justru bisa memicu rasa mual berlebih lo.

Advertisement

6. Selalu sugesti baik pada diri sendiri. Kapan pun di mana pun, katakan pada dirimu bahwa kamu kuat dan tidak sedang mual

Sugesti diri nggak mual setiap saat! via vineveracosmetics.com

Pada beberapa orang, memberikan sugesti positif semacam ini bisa membantu mengurangi rasa mual secara signifikan lo. Coba deh, setiap melongok ke cermin katakan pada dirimu bahwa kamu kuat dan nggak mual. Sedikit banyak, itu akan memberikan kekuatan untukmu lo.

7. Hindari makanan dengan aroma tajam, berbumbu kuat, terlalu berminyak dan bersantan karena bisa memicu rasa tak nyaman yang membuat mual

Makan yang sehat saja dan nggak macam-macam bumbunya via parenting.firstcry.com

Kita yang sehari-hari nggak hamil saja bisa mual, apalagi kalau sedang hamil nih?

8. Coba konsumsi sup buah atau es buah yang menggunakan air kelapa manis tanpa gula tambahan. Bisa ditambah sedikit susu dan sirup, serta buah-buahan favoritmu

Tapi batasi es dan sirupnya jangan berlebihan ya, manfaatkan manis alami buah dan air kelapa saja via hellosehat.com

Meski mual, jangan sampai malas makan. Ya, memang sulit sih mempraktikannya saat kamu sedang mabuk parah, tapi janin dalam dirimu tetap butuh asupan nutrisi lo. Mengonsumsi banyak ragam buah-buahan yang dikemas dalam bentuk es buah bisa atasi rasa nggak enak yang kamu rasakan lo. Tapi ingat esnya jangan berlebihan ya~

9. Terakhir, kalau mualnya sudah nggak tertahankan kamu bisa konsultasi ke dokter kandungan. Biasanya kamu akan diresepkan obat khusus dari dokter

Konsultasikan kalau sudah berlebihan ya via www.parents.com

Kalau sudah nggak tertahankan, biasanya dokter akan meresepkan suplemen atau obat-obatan tertentu untuk mengatasi mual yang berlebihan. Jangan takut dan ragu ya untuk mengungkapkan perasaanmu jika mual sudah mengambil alih hidup dan mengganggu kegiatanmu sehari-hari. Mual hamil itu sangat menyiksa dan nggak akan lebay kalau kamu minta pertolongan ahlinya.

Ada banyak faktor, kenapa seorang ibu bisa hamil kebo alias nggak ada kesulitan apa pun selama hamil atau justru sebaliknya, justru rewel dengan berbagai macam keluhan. Itu semua dikarenakan reaksi tubuh dan level hormon yang berbeda di masing-masing orang, sehingga apa yang dirasakan satu ibu dengan yang lainnya nggak sama. Mual dan muntah berlebih dalam durasi terlalu panjang dan intensitas lebay juga patut dicurigai sebagai gejala hiperemesis gravidarum yang mengganggu masa kehamilan. Intinya, kalau sudah berlebihan segera konsultasikan ke dokter ya!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

An avid reader and bookshop lover.

CLOSE