11+ Potret Mengerikan Kebakaran Hutan di California. Rumah Mewah Seleb Hollywood Banyak yang Kena!

Kebakaran hutan di California

Negara bagian Amerika Serikat, California, kembali dilanda kebakaran hebat. Kali ini terjadi di dekat kota Paradise dan Malibu. Api melahap hutan di sekitar sana dengan cepat karena hembusan angin yang kian menguat. Pakar cuaca bahkan memperingatkan adanya udara panas yang disebut “devil winds” sehingga kondisi berbahaya ini diprediksi akan berlangsung sampai minggu depan. Kejadian ini jelas jadi pukulan bagi warga di sana, mengingat kebakaran yang nggak kalah besar baru berlangsung Agustus 2018 kemarin.

Advertisement

Hal lain yang juga jadi perhatian banyak orang adalah banyaknya rumah mewah selebriti Hollywood yang ikut terkena imbas kebakaran ini. Mulai dari penyanyi top Lady Gaga, sosialita Kim Kardashian, musisi Kevin Parker, hingga Gigi Hadid dan Orlando Bloom. Kabarnya, sampai artikel ini ditulis, kebakaran ini sudah memakan korban yang nggak sedikit lho! Waduh, kira-kira separah apa sih? Yuk, simak dulu kumpulan potret mengerikan kebakaran hutan di California, yang sudah Hipwee News & Feature rangkum berikut ini!

1. Kebakaran ini dilaporkan terjadi sejak Kamis (8/11) dan makin menguat pada Minggu (11/11) petang karena hembusan angin yang cukup besar

Api semakin besar karena hembusan angin yang kuat via www.express.co.uk

2. Kebakaran terjadi di Kota Paradise, dalam rentang waktu cukup singkat, pepohonan di sekitar sana terlalap api, kabel-kabel listrik runtuh

Pepohonan habis dimakan api via www.nbcnews.com

3. Pada Minggu malam bahkan kebakaran yang terjadi di California itu disebut-sebut sebagai yang terbesar dalam sejarah, mirip dengan kebakaran Griffith Park tahun 1933 yang menelan 29 korban jiwa

Kebakaran dilihat dari satelit via www.upi.com

4. Sampai artikel ini ditulis, jumlah korban meninggal sudah mencapai 25 orang; 23 orang ditemukan tewas di Paradise, sedangkan 2 lainnya di Malibu

Jumlah korban meninggal mencapai 25 orang via www.nytimes.com

5. Malah katanya 7 orang di Paradise ditemukan meninggal di kendaraan mereka dalam perjalanan “melarikan diri”. Soalnya setelah asap membumbung, warga jadi pada mengungsi pakai mobil, menyebabkan kemacetan di jalanan

Ada juga yang ditemukan ‘terpanggang’ dalam mobil via www.firehouse.com

6. Kemacetan ini juga kabarnya menyebabkan proses evakuasi jadi sulit, karena jalanan penuh dengan mobil, sedangkan api di kanan kiri makin membesar

Karena kemacetan parah, banyak orang yang akhirnya meninggalkan kendaraan mereka via www.10news.com

7. Otoritas setempat memperkirakan saat ini ada sekitar 250.000 orang yang terpaksa mengungsi dari rumah mereka, menghindari dua kebakaran besar –Camp dan Woolsey–

Pengungsi mencapai 250.000 orang via abc30.com

8. Sedangkan menurut Sheriff Kory L. Honea saat konferensi pers Minggu malam, masih ada 228 orang yang belum ditemukan di California utara

Masih ada yang belum ditemukan via www.bbc.com

9. Kebakaran ini nggak hanya dirasakan warga biasa saja, selebriti papan atas seperti Lady Gaga juga harus merelakan kediamannya dilahap api. Ia pun dievakusi dari rumahnya

Bangunan yang hancur karena terbakar via www.nytimes.com

10. Musisi Kevin Parker, personil band Tame Impala sampai mengunggah cuitan saat ia harus merelakan peralatan rekamannya terbakar

11. Nggak cuma itu, rumah klan Kardashian-Jenner, Gigi Hadid, dan Orlando Bloom juga ikut jadi korban. Kim Kardashian diketahui melarikan diri pakai jet pribadinya

Mansion mewah Caitlyn Jenner juga tak luput dari serangan di jago merah via whatsnew2day.com

12. Menanggapi bencana hebat ini, Presiden Donald Trump justru menuai kecaman setelah mengatakan kebakaran ini terjadi karena manajemen kehutanan yang buruk

Hutan-hutan habis tak bersisa via www.nytimes.com

Advertisement

Warga dan beberapa artis seperti Katy Perry marah dengan pernyataan Trump yang dinilai tak berdasar itu.

Entah apapun penyebab pasti kebakaran ini, yang jelas peristiwa ini merupakan bencana besar yang harus segera ditangani serta dicari solusinya agar nggak terulang di kemudian hari. Semoga saja otoritas setempat segera dapat mengatasinya ya!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

An amateur writer.

CLOSE