Inilah 5 Warna Api dan Pengaruhnya. Pantas Saja Masak Pakai Kompor Gas Jadi Lebih Cepat Matang~

Macam-macam warna api

“Api yang merah menyala…”

Advertisement

Dari sejak dahulu kala, entah kenapa, warna merah itu selalu dikenal sebagai ‘warna resminya’ api dan segala sesuatu yang berapi-api, agresif, atau bahkan berbahaya. Padahal kalau dilihat baik-baik, warna api itu bukan hanya merah lho.  Kobaran api ada juga yang berwarna kuning, jingga, bahkan biru. Meski sering lihat, tampaknya hanya sedikit orang yang sadar akan perbedaan warna-warna dalam api.

Dalam satu nyala api pada lilin, warna apinya berbeda-beda lho via pxhere.com

Bukan cuma sadar kalau api itu warnanya beda-beda, sedikit juga yang memahami kenapa nyala api warnanya bisa beda satu dari yang lain. Banyak juga yang tidak tahu kalau api yang berwarna merah itu, justru api yang sebenarnya bersuhu relatif rendah dibanding nyala api warna lain, alias tidak panas. Lha terus api seperti apa ya yang paling panas? Buat yang penasaran, yuk kulik bareng warna-warni api lewat ulasan Hipwee News & Feature ini!

1. Siapa bilang warna api yang biru artinya api itu dingin. Malah, api berwarna biru memiliki suhu yang paling tinggi

Api dari kompor gas sih kebanyakan warnanya biru | Photo by Pixabay via www.pexels.com

Dilansir dari Kok Bisa , suhu api yang berwarna biru ternyata merupakan yang paling panas. Suhunya bisa mencapai lebih dari 1500 derajat Celcius. Terkena air panas yang suhunya 100 derajat Celcius aja bisa bikin melepuh, bayangkan saja bagaimana sakitnya kulit terkena api yang berwarna biru ini. Biasanya, pada kompor gas, api yang dihasilkan berwarna biru karena gas lebih efisien saat terbakar.

Advertisement

2. Kalau api berwarna kuning, biasanya suhunya ada di kisaran 1200 hingga 1500 derajat Celcius. Nah, sangat panas kan!

Nyala api dari kompor yang bahan bakarnya minyak tanah biasanya berwarna kuning via zenstoves.net

Peringkat kedua api paling panas adalah yang berwarna kuning. Suhunya masih dibawah api yang berwarna biru, tetapi tetap saja sangat panas. Nah, semakin rendah suhu api, artinya pembakarannya makin nggak efisien. Biasanya, kompor minyak tanah menghasilkan api berwarna kuning cenderung ke jingga.

3. Api yang berwarna jingga lebih ‘dingin’ dibandingkan dengan api berwarna kuning. Suhunya sekitar 1000 sampai 1200 derajat Celcius

Api dari pembakaran kayu warnanya jingga cenderung ke merah | Photo by Jens Mahnke via www.pexels.com

Jika menemui api berwarna jingga pada lilin, artinya suhu api tersebut ada diantara 1000 hingga 1200 derajat Celcius. Biasanya, api seperti ini juga ada pada bara arang atau kayu. Sering lihat ‘kan? Nah, kebanyakan api yang dihasilkan dari arang atau kayu bakar saat memasak adalah api berwarna jingga ini.

4. Yang paling nggak panas adalah api berwarna merah. Biasanya, api berwarna merah terletak di paling luar nyala api lho

Bara dari arang biasanya berwarna merah via rec.or.id

Yang paling nggak panas adalah api berwarna merah. Suhunya dibawah 1000 derajat Celcius. Artinya, pembakarannya kurang sempurna. Api berwarna merah biasanya ditemui di bara kayu atau arang. Meski terbilang nggak panas, tapi tetap saja bisa membuat tangan jadi melepuh.

Advertisement

5. Berbeda lagi dengan warna kembang api. Warna-warni pada kembang api disebabkan oleh tambahan bahan kimia di dalamnya

Kembang api bisa menghasilkan nyala api berwarna-warni yang cantik | Photo by Sami Anas via www.pexels.com

Ternyata, nggak semua hal kalau dibakar akan menghasilkan warna yang mirip saat menyalakan lilin lho. Seperti misalnya pada kembang api , nyala api bisa berwarna hijau, biru, ungu, dan sebagainya. Ternyata, ada beberapa senyawa yang kalau dibakar menghasilkan warna-warna cantik. Misalnya saja warna biru dihasilkan dari pembakaran tembaga klorida.

Nah, dari penjelasan tersebut sudah tahu kan mengapa memasak dengan kompor gas lebih cepat matang dibandingkan dengan kompor minyak ataupun arang. Tentu saja karena nyala api kompor gas kebanyakan berwarna biru yang suhunya paling tinggi dibandingkan dengan yang lainnya.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

CLOSE