[Review] Menjadi Produktif Sekaligus Stylish dengan Laptop MSI Prestige 14 Evo

Melihat desainnya saja, saya bisa menyingkat pernyataan bahwa laptop ini menjanjikan performa untuk produktivitas

Seminggu lebih menggunakan laptop dari Micro-Star International (MSI) yaitu MSI Prestige 14 Evo menghadirkan pengalaman menarik tersendiri. Sebab, sebagai seorang pekerja kantoran, laptop telah menjadi bagian penting dalam kegiatan sehari-hari saya. 

Laptop MSI Prestige 14 Evo ini tampak cocok bagi pekerja seperti saya yang mengejar produktivitas tinggi. Dilihat dari desainnya saja, saya bisa menyingkat pernyataan bahwa laptop yang elegan dan simpel ini menjanjikan performa yang dapat mendukung produktivitas. 

Ringan di kelasnya, MSI Prestige 14 Evo adalah penyelamat remaja jompo seperti saya

Hal menarik pertama yang saya catat dari laptop MSI Prestige 14 Evo adalah bobotnya. Mengingat saya termasuk kategori remaja jompo yang kerap mengeluh sakit pinggang, karena ke mana-mana harus menggendong ransel berisikan beragam kebutuhan. 

Laptop MSI Prestige 14 Evo ini dapat menyelamatkan pinggang dan mood saya sehari-hari, karena memiliki berat 1,29kg dan ketebalan 15.9mm saja. Buat kamu yang juga harus membawa beragam kebutuhan dalam ransel, aspek ini penting jadi pertimbangan. 

Selanjutnya adalah desain. MSI Prestige 14 Evo ini elegan dan simple. Dengan balutan warna carbon grey, laptop ini hanya menampilkan logo MSI pada bagian belakang layarnya. Kesan elegan semakin terasa ketika layar dibuka dan bodinya terangkat. 

Yup, MSI Prestige 14 Evo ini mengusung fitur engsel yang membuat bodi laptop sedikit terangkat ketika layar dibuka, untuk posisi pandang yang lebih nyaman dan sirkulasi udara yang lebih optimal. 

Aspek yang juga menarik perhatian saya adalah touchpad dengan ukuran cukup lebar dilengkapi pemindai sidik jari. Pergerakan jari pada touchpad ini bisa lebih leluasa. Selain itu touchpad-nya juga punya sistem feedback yang lebih responsif. 

Performa yang ditawarkan MSI Prestige 14 Evo untuk menunjang produktivitas ini didukung daya yang hemat

Laptop MSI Prestige 14 Evo | dok. Hipwee

Hal penting lainnya yang saya butuhkan dari sebuah laptop adalah performa, dan Intel Evo pada laptop MSI Prestige 14 Evo ini menjanjikan hal tersebut. Buat yang belum tahu, Intel Evo merupakan sertifikasi untuk laptop premium berstandar tinggi. 

Nah, syarat agar sebuah laptop bisa mendapatkan sertifikat Intel Evo di antaranya minimal harus menggunakan prosesor Intel Core i5 atau i7 generasi ke-11, serta kapasitas RAM minimal 8GB Dual Channel. 

Adapun MSI Prestige 14 Evo ini dibekali prosesor Intel generasi ke-12. Spesifik untuk laptop yang saya jajal, yaitu Prestige 14 Evo A12M-221ID dibekali prosesor Alder Lake i5-1240P yang ditandemkan dengan chipset Iris Xe Graphics dan RAM DDR4 16GB. 

Prosesor generasi terbaru dari Intel pada MSI Prestige 14 Evo ini menjanjikan peningkatan performa hingga 45-46 persen, karena memadukan Performance (P-core) dan Efficiency (E-core) hingga 14 buah core dengan fabrikasi 10nm SuperFin. 

Nggak hanya meningkatkan performa, prosesor ini juga bisa menghemat penggunaan baterai, loh. Makin nyaman lah saya bekerja dengan performa laptop yang tinggi tanpa harus khawatir soal baterai.

Sekalipun harus nge-charge, hal itu bisa dilakukan dengan sebat karena MSI Prestige 14 Evo juga sudah dilengkapi dengan teknologi fast charging. Makin cocok buat orang-orang yang nggak punya banyak waktu dalam bekerja karena tingginya mobilitas.

Menariknya lagi, laptop ini juga bisa di-setting performanya sesuai kebutuhan melalui software MSI Center Pro. Di sana ada banyak opsi yang bisa dikulik untuk membantu dan menyesuaikan performa laptop. Kalau saya bilang, MSI Prestige 14 Evo ini benar-benar smart laptop.

Layar yang nyaman dipandangi membuat betah dan fokus ketika mengejar deadline

Laptop MSI Prestige 14 Evo | dok. Hipwee

Layar MSI Prestige 14 Evo turut memastikan laptop ini mendapat sertifikasi Intel Evo yang mengharuskan penggunaan layar Full-HD. Nah, menyempurnakan tampilan Full-HD (1920×1080) dengan sRGB100% 300nits-nya, MSI Prestige 14 Evo mengusung desain bezel yang tipis. 

Aspek layar ini nggak kalah penting bagi pekerja seperti saya, karena kenyamanan bekerja yang akan berdampak pada produktivitas akan sangat ditentukan oleh layar laptop. Layar yang nyaman dipandangi membuat saya betah dan fokus ketika mengejar deadline

Berhubungan dengan layarnya yang apik, MSI Prestige 14 Evo seperti telah disinggung dibekali kartu grafis Intel Iris Xe yang memastikan pemrosesan teks, gambar, atau bahkan video berjalan lancar jaya. 

Buat kamu yang hobi nonton film ketika istirahat kerja atau dengar musik sambil WFH, laptop ini paripurna berkat kualitas suara premium dengan teknologi Hi-Res Audio dan DTS Processing. Laptop ini punya output audio yang cukup powerful

Sampai di sini saya bisa bilang kalau body laptop yang tipis bukan alasan untuk meragukan performa yang ditawarkan. Si ramping yang satu ini benar-benar kecil-kecil cabe rawit. Perpaduan antara suara yang jernih dan grafis yang memanjakan mata bikin betah berlama-lama di depan laptop. 

Kemampuannya dalam bekerja secara multitasking begitu lincah. Penyimpanan berkapasitas 512GB NVMe PCIe Gen4x4 SSD pun mencukupkan kebutuhan menyimpan berbagai file kerjaan. 

Fitur esensial yang bikin MSI Prestige 14 Evo sempurna untuk menunjang produktivitas

Laptop MSI Prestige 14 Evo ini nggak hanya kuat secara performa untuk mendukung produktivitas para profesional, tetapi juga kuat secara fisik karena sudah berstandar militer MIL-STD-810G.

Laptop MSI Prestige 14 Evo ini bisa dibilang bandel dalam segala kondisi, karena sudah lulus uji kelembaban udara yang tinggi, goncangan, serta benturan. Mau dipakai kerja seharian di ruangan ber-AC hingga terguncang-guncang di angkutan ketika bepergian bukan lagi soal yang mengkhawatirkan.

Kenyamanan menggunakan laptop ini pun didukung oleh sejumlah fitur esensial, seperti pemindai sidik jari dan pengenal wajah melalui webcam 720p untuk alasan keamanan, serta dua port USB-C yang mendukung Thunderbolt 4, audio combo jack, SD Express Micro SD Card Reader, dan konektivitas WiFi 6E untuk memastikan kelancaran produktivitas. 

Selain itu, pada software MSI Center Pro yang sempat disinggung, kamu juga bisa mengaktifkan fitur noise canceling pada mikrofon untuk menunjang kegiatan meeting secara virtual, loh.

Kesimpulan

Spesifikasi laptop MSI Prestige 14 Evo | dok. Hipwee

Dengan banderol harga Rp15.999.000, MSI Prestige 14 Evo melalui performa yang dimilikinya menawarkan paket lengkap untuk menunjang produktivitas para profesional. Nggak hanya itu, tampilannya yang simple dan elegan menjadikan laptop ini cocok untuk para pekerja dengan ruang kerja tak berbatas. 

Kalau kamu ingin merasakan dan membuktikan sendiri kualitas laptop ini, MSI Prestige 14 Evo bisa kamu beli secara online di https://msi.gm/hipweeprestige14on atau secara offline melalui https://msi.gm/hipweeprestige14off . Untuk setiap pembelian laptop ini kamu juga akan mendapatkan ransel gratis dan tentunya garansi selama dua tahun. Informasi lebih detail mengenai laptop MSI Prestige 14 Evo bisa diakses melalui tautan ini https://msi.gm/hipweeprestige14

Menggunakan laptop ini selama kurang lebih satu minggu telah menghadirkan pengalaman bekerja yang baru buat saya. Bobot yang enteng untuk laptop di kelasnya menjadikan MSI Prestige 14 Evo ini nyaman dibawa ke mana-mana. Sementara desainnya yang simple menjadikan penggunanya nggak menonjol saat membuka laptop ini di mana saja. 

Kualitas laptop ini nggak perlu didebat lagi. Mulai dari desain, kegunaan serta ketahanan, semua lini dibabat habis dengan predikat yang sangat memuaskan. Jika diibaratkan anak kuliahan, laptop yang satu ini paripurna dengan predikat cumlaude!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Kopito Ergo Sum -- Aku minum kopi maka aku ada.

Editor