8 Bukti yang Bikin Kamu Percaya — Kalau Indonesia Itu Selevel di Bawah Surga

Artikel ini adalah hasil partnership antara Hipwee dan Bukalapak . Yakin masih mau grumpy terus soal Indonesia?

“Yaaah namanya juga Indonesia…”

“Ini Indonesia man, ngarep apa sih lu?”

Indonesia memang unik dan “kaya.” Di sini mall yang nyaman dan adem sampai kelezatan makanan pinggir jalan semua ada. Mulai dari anak bangsa berprestasi, wakil rakyat yang ‘menggemaskan’, sampai pemimpin yang kebijakannya bikin kita garuk-garuk kepala juga tersedia.

Keluhan soal kemacetan jalan, harga barang yang kian melambung tiap harinya, sampai nilai tukar rupiah yang makin keok belakangan jadi lebih sering mampir di telinga. Tapi percayakah kamu jika sebenarnya Indonesia akan selalu jadi surga dunia? 8 bukti yang sudah Hipwee dan Bukalapak kumpulkan ini jadi penguatnya.

1.  Cuma di Indonesia kamu yang gak bisa masak bisa hidup dengan mudah. Makanan enak bisa lewat di depan rumah

Beginian lewat di depan rumah. Surga

Beginian lewat di depan rumah. Surga via wienblog-growingtree.blogspot.com

Mie Dokdok, bakso langganan yang dijajakan babang-babang, sampai Sate yang dipanggul Ibu dari Madura semua bisa lewat di depan rumah dan tinggal dipanggil dengan teriakan sederhana. Tanpa perlu keluar tenaga, kita sudah bisa mendapatkan apa yang perut butuhkan dengan mudahnya.

Hidupmu yang gak bisa memasak akan amat-sangat-mudah-di Indonesia. Kamu gak perlu belajar masak dengan susah payah.

2. Malas nyuci atau beli barang sendiri? Ada laundry dan abang-abang ojek yang bisa dititipi

Siapa yang nolak kalau (Neng) Ojeknya begini?

Siapa yang nolak kalau (Neng) Ojeknya begini? via uzone.id

Di luar negeri jasa laundry yang bisa memberimu baju bersih dan rapi termasuk servis mahal yang membuatmu harus merogoh kocek dalam-dalam. Kalau mau yang terjangkau ya self service laundry: bawa deterjen sendiri, cuci sendiri, lipat sendiri.

Cuma di Indonesia ada layanan laundry per kilo yang terjangkau bahkan buat mahasiswa. Malas mencuci, tinggal bawa baju ke laundry kiloan. Murah, praktis, bersih, wangi lagi!

Saat rasa malas untuk beli barang menghampiri, Indonesia juga punya banyak layanan delivery. Abang-abang ojek yang piawai membelah kemacetan jalan ada untuk dititipi.

3. Jalanan Indonesia boleh macet dan sempit. Tapi keberadaan tukang parkir bikin semua jadi gak rumit

Pahalamu besar di surga, Pak...

Pahalamu besar di surga, Pak… via mindcriminals.com

“Kiri dikit, yak lurus-lurus, kiri lagi – yooo mundur teruus!”

Oh Bapak parkir. Kami tak membayangkan hidup tanpa bantuanmu. Kendaraan lecet semua kali, Pak…

Di Indonesia surga dunia itu dekat, mudah, bisa didapat tanpa perlu bercinta…

4. Saat hujan tiba, Indonesia punya mie rebus pakai telur plus potongan cabe yang lezatnya gak ada dua

Apa lo? Apa lo?

Apa lo? Apa lo? via s40.photobucket.com

Makan ini…..

semua

masalah

seperti

nisbi

5. Indonesia juga punya rendang yang sudah diakui kelezatannya sebagai salah satu makanan terenak di dunia

Rendang. Nikmat Tuhan mana yang kamu dustakan? (Kredit: @naimaazhar)

Rendang. Nikmat Tuhan mana yang kamu dustakan? (Kredit: @naimaazhar) via instagram.com

Saat sedang lapar atau sedang sedih-sedihnya, gurih dan lezatnya rendang bisa jadi penyelamat suasana. Rasa daging yang kaya rempah plus gurih bumbunya bikin kita gak bisa lupa.

Asyiknya lagi, pengusaha Indonesia sudah makin kreatif dengan menyediakan Rendang Den Lapeh yang bisa kamu beli dengan praktis dan mudah secara online di Bukalapak. Buat oleh-oleh sampai mau dibawa ke luar negeri pun bisa…

6. Cowok-cowok Indonesia juga harus diakui lebih keren dari bule ganteng manapun di dunia

Cowok Indonesia. Uuuuu gak ada matinya

Cowok Indonesia. Uuuuu gak ada matinya via instagram.com

Kulit cokelat yang eksotis, penghargaan tinggi terhadap wanita, kegigihan berjuang yang dipunya — kurang apa coba?

Gak percaya? Hipwee dan Bukalapak sudah menceritakannya panjang lebar di artikel ini.

Ceweknya juga gak perlu lagi ditanya. Kalau udah begini, tidakkah kamu ingin jadi imammnya?

Mbak butuh imam?

Mbak butuh imam? via instagram.com

7. Belum lagi soal destinasi wisata yang indahnya gak ada matinya

Kalau soal wisata. Gak ada matinya (Kredit: @nuzuliadian)

Kalau soal wisata. Gak ada matinya (Kredit: @nuzuliadian) via igcdn-photos-c-a.akamaihd.net

Derawan, Bromo, Rinjani, Pantai-pantai di Gunung Kidul, Oro-oro Ombo di Semeru — Indonesia punya semuanya. Kamu gak perlu ke mana-mana.

8. Senyum hangat dan bantuan selalu bisa ditemui kapan saja di Indonesia. Bahkan dari orang yang kamu tak kenal namanya…

"Yang terbaik dari Indonesia adalah orang-orangnya"

“Yang terbaik dari Indonesia adalah orang-orangnya” via igcdn-photos-f-a.akamaihd.net

“Yang terbaik dari Indonesia adalah orang-orangnya.”

Senyum hangat dari Pak Ogah yang membantu mobilmu menyeberang di jalanan yang padat, ucapan terima kasih dari Ibu penjual gudeg saat kamu bilang, “Sudah Bu kembaliannya untuk Ibu saja.” Hingga anggukan ramah tetangga sebelah saat kamu pulang dengan lelah.

Di Indonesia kamu tak perlu mengenal nama atau punya hubungan dekat untuk mendapatkan semua keramahan yang ada. Kehangatan selalu tersedia. Kamu tak akan pernah merasa kesepian sebagai manusia.

Kalau udah begini, yakin gak mau bersyukur kamu tinggal dan tumbuh di Indonesia?

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis