5 Aktor Ini Harusnya Dijadikan Panutan Para Cowok. Mereka Suami Impian Semua Cewek Indonesia

Bicara soal suami idaman, para cewek punya standar sendiri untuk memilih calon pendamping hidupnya. Setia, mapan dan bertanggung jawab. Tiga syarat inilah yang biasanya harus dipenuhi para cowok sebelum menseriusi pasangannya. Tampan? Oke, poin ini memang cukup krusial. Tapi, soal penampilan bisa dipoles. Cukup jadi bonus saja jika cewek mendapatkan calon imam yang good looking.

Mari kita tilik beberapa aktor ibukota yang kini telah memiliki keluarga. Terlepas dari apa dan siapapun mereka, para artis ini rupanya dijadikan sosok suami idaman para cewek. Tiga kriteria yang jadi syarat untuk menjadi imam rumah tangga lolos dilewati mereka. Pun paras tampan juga dimilikinya. Eits, ternyata ada yang lebih penting ketimbang kemapanan dan ketampanan. Cowok haruslah memiliki kepribadian yang baik untuk menyandang predikat sebagai suami idaman. Penasaran siapa saja artis yang digadang-gadang jadi sosok suami idaman? Dan seperti apa kepribadian ‘baik’ yang patut dicontoh? Ini dia daftarnya..

1. Sosok Glenn Alinskie yang kini menyandang status ayah, adalah salah satu bukti sebuah ketulusan cinta yang diidam-idamkan para cewek

Glenn dan keluarga

Glenn bersama keluarga kecilnya via scontent-sin6-1.cdninstagram.com

Siapa sih yang nggak tahu Glenn Alinskie? Suami dari pesinetron Chelsea Olivia sekaligus ayah dari bayi cantik Nastusha Olivia Alinskie. Cowok ini dikenal dengan kesabaran dan kelembutannya ini  jadi salah satu sosok suami idaman para cewek.

Pernah berhubungan LDR dalam jangka waktu 8 tahun selama berpacaran, nggak membuat cowok ini berpaling. Perjuangannya memang patut diacungi jempol, mengingat 8 tahun bukanlah waktu yang singkat. Kalau bukan karena ketulusan cintanya, Glenn bisa saja sudah menggandeng cewek lain. Setelah menikah, keromantisannya masih kerap ia tunjukkan hingga sekarang ia memiliki seorang putri cantik. Nggak cuma itu, dia juga selalu siap siaga dalam andil merawat putrinya. Tulus, penuh kasih sayang dan kesigapannya bisa dijadikan teladan bagimu, para cowok yang ingin jadi calon suami idaman.

2. Karakter ramah dan hangat Dude Harlino bikin setiap cewek adem hatinya, belum lagi pribadinya yang religius abis

duhh, adem di hati

duhh, adem di hati via scontent-sin6-1.cdninstagram.com

Aktor tampan Dude Harlino juga masuk dalam daftar tipikal suami idaman yang dipuja oleh kaum hawa karena keramahan dan kehangatan di setiap penampilannya. Hal ini semakin terlihat setelah pernikahannya dengan Alyssa Soebandono digelar. Dilihat dari foto-foto kebersamaannya dengan Alyssa nampak Dude adalah sosok suami yang sangat mengagumi dan mencintai istrinya.

Dude juga memang dikenal sebagai sosok aktor yang sangat religius. Dan rupanya nilai plus Dude ini ia tularkan kepada kekasih hati yang kemudian menjadi istrinya tersebut. Kini, Alyssa nggak hanya cantik dan pintar, ia juga menjadi seorang istri dan ibu muslimah ideal yang diidolakan banyak cewek di seluruh Indonesia. Beginilah seharusnya pribadi seorang cowok, menularkan hal positif bagi pasangannya. Cewek mana sih, yang nggak mau diajak jadi orang baik?

3. Mesti terkenal tengil dan begajulan, ternyata Vino G Bastian adalah sosok lelaki setia. Bayangkan saja, dia hanya mem-follow akun sang istri di instagramnya!

kelihatan aslinya

kelihatan aslinya via scontent-sin6-1.cdninstagram.com

Menjadi suatu kebanggaan bagi Vino ketika berstatus suami sekaligus ayah bagi istri dan anaknya. Seorang Vino yang kita kenal sebagai cowok dengan karakter tengil, begajulan sekaligus humoris, nggak disangka hatinya begitu pink. Meski istrinya lebih tua darinya, namun Vino nggak lantas bertingkah kekanak-kanakan. Ia tetap mengusahakan rejeki untuk menafkahi istri dan anaknya. Rasa tanggung jawabnya besar dan ia rela melakukan apapun demi membahagiakan keluarganya.

Menariknya lagi, jika kita simak akun instagram Vino, dia hanya mem-follow satu akun saja, yakni istrinya. Kenyataan ini sontak membuat kita bergeming sejenak, ada dua kemungkinan memang, antara dia setia terhadap istrinya, atau istrinya protektif terhadap Vino. Daripada sibuk menerka-nerka, kita ambil sisi positifnya saja bahwa Vino adalah sosok cowok yang setia terhadap istrinya, di tengah ketenaran yang ia miliki..

4. Soal tampang, Kristian Sugiono tiada lawan. Cowok penuh kesabaran yang sarat kesuksesan ini juga patut jadi idaman

gemes deh lihatnya

gemes deh lihatnya via scontent-sin6-1.cdninstagram.com

Aktor tampan ini telah mematahkan hati para cewek yang mengidolakannya dengan menikahi Titi Kamal 7 tahun silam. Kesetiaan dalam membina keluarga bersama sang istri patut diacungi jempol. Kesabarannya diuji ketika sang istri tak kunjung dikaruniai momongan. Tian tetap berada di sisi Titi sampai akhirnya mereka berdua dikarunia seorang anak.

Bukan hanya tampan dan sabar, Christian Sugiono juga tergolong pria kreatif yang memiliki bisnis yang cukup bergengsi di dunia digital, di samping karirnya di dunia akting. Suami kreatif itu nggak bisa diam, bukan untuk melakukan hal-hal yang nggak berguna, tapi untuk memanjakan passion yang juga mengusahakan hasilnya demi keluarga.

5. Armand Maulana, sosok suami sekaligus ayah idaman yang rela berjuang dari nol bersama sang istri

Sosok Armand Maulana yang dikenal sebagai vokalis sebuah band tahun 90-an, juga dijadikan salah satu daftar suami idaman versi Hipwee. Armand yang sudah puluhan tahun menjalin rumah tangga, nggak lantas menjadi berkurang kecintaannya terhadap sang istri. Pengalaman hidup yang pas-pasan dan momen berjuang bersama sang istri menjadi alasannya untuk kembali rukun meski berbagai cobaan dihadapinya.

Uniknya lagi, Armand ternyata cowok yang bebas dari asap rokok dan minuman beralkohol. Di tengah kehidupannya sebagai musisi yang rentan dengan kebebasan, ia cukup tangguh untuk menjaga kesehatannya. Di mana punya efek yang baik juga buat keluarganya, bukan?

Nah, jadi girls, cowok seperti apa yang kamu idamkan untuk menjadi calon imammu nanti? Biar para cowok juga bisa meneladani hal baik sejak sekarang.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

salt of the earth, light of the world