3 Member BTS yang Isi OST Drama Korea, Terbaru Jimin

Jimin akan mengisi OST drama Korea Our Blues yang dibintangi oleh Lee Byung Hun dan Shin Min A

Siapa si yang tidak mengenal boyband asal Korea Selatan, BTS? Bangtan Boys atau yang lebih populer dikenal dengan nama BTS memang mempunyai penggemar dengan sebutan ARMY yang tersebar di seluruh pelosok dunia termasuk Indonesia.

Advertisement

Grup yang beranggotakan tujuh orang yaitu RM, J-Hope, SUGA, Jin, V, Jungkook, dan Jimin ini sukses menorehkan prestasi di kancah internasional. BTS berhasil menjadi satu-satunya boyband asal Korea Selatan yang berhasil menjual lebih dari satu juta copy di Amerika Serikat lewat lagunya yang berjudul Butter. Wow!

Selain disatukan dalam grup, ternyata beberapa member BTS juga mengerjakan proyek secara individu lo. Terbaru, Jimin mendapat tawaran untuk mengisi salah satu drama berjudul Our Blues yang akan segera ditayangkan di tv Korea. Sebelum Jimin, ternyata ada member lain yang juga pernah mendapatkan pengalaman serupa. Siapa sajakah dia? Kita simak bersama yuk, Sobat Hipwee.

V BTS

BTS

V BTS mengisi OST drakor Hwarang | Credit: Instagram (@bts.bighitofficial)

Kim Taehyung atau yang mempunyai nama panggung V ini pernah menjalani debut pertamanya sebagai penyanyi solo dengan mengeluarkan lagu yang berjudul Even If I Die, It’s You pada tahun 2016. Lagu tersebut berhasil didapuk menjadi original soundtrack (OST) drama Korea yang berjudul Hwarang di tahun yang sama.

Advertisement

Tak hanya mengisi lagu, V juga menyalurkan bakat aktingnya dengan memerankan tokoh Han Sung di drama tersebut. V kembali mengisi OST drama Korea yaitu Itawoon Class pada tahun 2020 lewat lagu Sweet Night. Selanjutnya, V juga mengisi OST drama Korea populer Our Beloved Summer melalui lagu Chrismast Treeyang pada tahun 2021.

Jin BTS

BTS

Jin BTS menyanyikan lagu “Yours” untuk drakor Jirisan | Credit: Instagram (@bts.bighitofficial)

Member selanjutnya yang pernah mengisi soundtrack drama Korea adalah Jin. Kim Seok Jin yang merupakan nama lengkap Jin mengawali karirnya sebagai penyanyi solo lewat lagu Even If I Die, It’s You seperti sahabatnya V, dalam drama Korea berjudul Hwarang pada tahun 2016. Lagu itu ditulis oleh Oh Jun-sung selaku pengarah musik drama tersebut.

Advertisement

Lima tahun berselang tepatnya pada tahun 2021, Jin kembali menjadi pengisi OST drama Korea yang berjudul Jirisan. Member tertua BTS ini menyanyikan lagu berjudul Yours yang semakin membuat drama Korea tersebut menjadi sangat populer.

Jirisan pertama kali tayang pada tanggal 23 Oktober 2021 pukul 9 malam KST dan tersedia di layanan streaming Viki. Diketahui sutradara dari drama Jirisan adalah Lee Eung-bok yang sebelumnya pernah menghasilkan drama hits seperti Dream High, School 2013, Descendants of the Sun, Goblin, dan Mr. Sunshine.

Jimin BTS

BTS

Jimin BTS mengisi soundtrack drakor Our Blues | Credit: Instagram (@bts.bighitofficial)

Tak kalah dengan kedua rekannya, Jimin yang mempunyai nama asli Park Ji-Min akhirnya ikut melebarkan sayap sebagai seorang penyanyi solo dan langsung mengisi OST. Itu akan menjadi pengalaman yang sangat luar biasa bagi seorang Jimin yang diketahui baru pertama kali mengisi OST drama Korea.

Dilansir dari laman Soompi, perusahaan produksi yang bertanggung jawab atas OST untuk Our Blues yaitu Yamyam Entertainment mengkonfirmasi bahwa Jimin ikut terlibat. Hal itu disampaikan oleh salah satu perwakilan Yamyam Entertainment pada hari Selasa, 15 Maret 2022.

Jimin akan berpartisipasi sebagai penyanyi OST untuk drama Sabtu-Minggu baru di tvN yang berjudul Our Blues,” kata seorang perwakilan dari Yamyam Entertainment (15/03/2022).

Our Blues menceritakan kisah hidup manis, asam, dan pahit dari beragam karakter orang di Pulau Jeju. Drama tersebut merupakan karya penulis Noh Hee Kyung dan sutradara Kim Kyu Tae yang akan tayang pada Sabtu, 9 April 2022 dan dibintangi oleh Lee Byung Hun, Shin Min Ah, Han Ji Min dan aktor-aktor ternama lainnya.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

"Jangan bosan jadi orang baik."

Editor

Penikmat jatuh cinta, penyuka anime dan fans Liverpool asal Jombang yang terkadang menulis karena hobi.

CLOSE