Video Nenek Tidur di Pangkuan Kakek saat Naik Kereta Ini Bikin Baper. Bukti Cinta Sejati Itu Ada

Nenek tidur di pangkuan kakek

Capek menjalin hubungan, PDKT, jadian, kandas, lalu mencari lagi. Pengennya sih sekali dapat langsung cocok dan langgeng. Cuma menemukan cinta sejati seperti itu nggak semudah kayak pangeran di film-film Disney. Butuh kesabaran dan kerendahan hati menerima orang lain masuk ke kehidupanmu.

Advertisement

Setiap orang berharap bertemu dengan cinta sejatinya. Menjalin cinta hingga pelaminan, punya anak, punya cucu, berharap cuma maut yang bisa memisahkan. Cerita semacam itu ada di kehidupan nyata. Baru-baru ini warganet baper sama video nenek tidur di pangkuan kakek saat mereka sedang naik kereta. Apakah ini yang disebut cinta sejati?

Video nenek tidur di pangkuan kakek saat naik kereta menghebohkan publik. So sweet banget!

Beberapa waktu lalu viral video yang diunggah oleh @jelajahsolo. Video itu menampilkan nenek sedang tidur di pangkuan kakek saat naik Kereta Api Prambanan Ekspres (Prameks). Nenek nampak pulas menyandarkan kepala dan setengah badannya ke paha kakek. Tangan kiri sang kakek ditaruh ke paha nenek seperti menjaga agar nggak terjatuh. Matanya awas melihat ke luar kaca jendela.

Advertisement

@sitiweningg salut sama mereka, begitu kasih sayang mereka sampe tuwa begitu indah walau pun sampe kakek nenek 👍👍

@misschikitaard Definisi bahagia bersama❤️ terharu parah

@fenykartikasari So sweet…

Melihat video ini warganet pun baper. Mereka salut dengan hubungan kakek nenek. Bahkan ada yang sampai nge-tag pacarnya, sebuah kode dan harapan untuk seperti kakek dan nenek. 😀

Usut punya usut, kakek dan nenek tersebut ternyata sudah menikah selama 57 tahun. Cintanya udah nggak bisa diragukan lagi nih

Advertisement

Ke mana-mana berdua via regional.kompas.com

Melansir Kompas , pasangan kakek nenek tersebut merupakan warga Desa Tegalrejo, Kecamatan Grabag, Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah. Sang kakek bernama Muh Khoiri (75) dan nenek bernama Dawiyah (74). Video tersebut direkam saat keduanya hendak pulang ke Kutoarjo dari Solo.

Kakek Khoiri dan nenek Dawiyah menikah pada tahun 1962. Dalam usia pernikahan yang ke-57 tahun, mereka telah dikaruniai delapan anak, dua belas cucu, dan tiga cicit. Berdasarkan penuturan anak keenamnya, Nurul, ayah dan ibunya selalu mesra. Mereka melakukan banyak hal bareng, salat, makan, bepergian. Bahkan saat jalan berdua, ayahnya selalu menggandeng tangan ibunya. Kamu gini juga nggak sama pacar? 😀

Hubungan kakek nenek viral ini sungguh bikin baper dan iri. Bukti kalau cinta sejati itu memang benar ada

Cinta sejati via regional.kompas.com

Saat ada orang menikah, orang selalu bilang “semoga langgeng sampai anak cucu”. Daripada bingung akan bagaimana takaran cinta sejati itu, maka harapan orang itu bisa dijadikan standar. Cinta sejati yang sebenarnya bukanlah ia yang sering memberimu cokelat, bunga, puisi atau kejutan di hari ulang tahunmu. Cinta sejati ialah dia yang sanggup menemanimu hingga anak cucu.

Hubungan kakek Khoiri dan nenek Dawiyah telah membuktikan bahwa cinta semacam itu ada. Tanpa banyak atribut pengorbanan, hidup bersama sampai tua renta sudah menjadi bukti sahih cinta mereka sejati. Ketulusan cinta yang tergambar dari nenek yang tidur di pangkuan kakek. So sweet!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Fiksionis senin-kamis. Pembaca di kamar mandi.

Editor

Fiksionis senin-kamis. Pembaca di kamar mandi.

CLOSE