4 Hal yang Perlu Kamu Lakukan biar Dapet Give Away Kursi Komisaris. Orang Dalam doang Nggak Cukup~

Orang dalam kursi komisaris

Hidup di negara mana pun, punya kenalan orang dalam memang menjadi sebuah berkah tersendiri. Kita nggak perlu susah-susah belajar atau mati-matian berusaha punya pengalaman sebanyak-banyaknya, asal punya kenalan ajaib tersebut, dijamin jalan terasa begitu mulus tanpa ada kerikil sedikit pun. Mulai dari hal-hal sepele kayak urusan RT, sekolahan, pekerjaan, hingga kursi jabatan tinggi di pemerintahan. Nggak heran jika banyak orang yang udah minder duluan saat mengejar sesuatu kalau mengetahui jika lawannya punya kenalan orang dalam. Sia-sialah, Jon~

Advertisement

Belakangan, di sebuah negara baru saja viral kabar seorang figur publik yang diketahui punya latar belakang sebagai artis memenangkan sebuah give away. Nggak main-main, hadiah dari give away tersebut cukup besar dan begitu menjanjikan, yaitu duduk di kursi sebuah perusahaan besar dengan posisi sebagai komisaris. Benar-benar menakjubkan, bukan? Warganet di negara tersebut akhirnya memperdebatkan tentang bagaimana bisa hal ini terjadi. Memangnya pada belum tahu rahasia di bawah ini, ya? Coba simak baik-baik deh.

1. Tetap setia mendukung pemimpin idola, meski diterpa banyak isu nggak enak

Setia sama pemimpin / Credit: Billhighway via www.billhighway.co

Salah satu rahasia utama biar hidupmu tiba-tiba dikejutkan dengan pengumuman menang give away dapat kursi komisaris perusahaan besar adalah dengan melakukan hal yang satu ini. Mau bagaimanapun tingkah laku pemimpinmu, kamu harus tetap setia mendukungnya sekalipun banyak diterpa isu nggak enak. Perkara nanti mau ikutan blunder mah belakangan, yang penting tetap dukung aja dulu.

2. Harus tekenal dulu dong, percuma kalau nggak terkenal. Selain itu harus punya banyak penggemar juga

Ilustrasi jadi orang terkenal / Credit: Aceshowbiz via www.aceshowbiz.com

Selain harus punya sifat setia sama pemimpin, persoalan kedua yang harus kamu miliki untuk mendapatkan hadiah cuma-cuma tersebut adalah eksistensi. Percuma kamu punya setinggi-tingginya untuk memenangkan sebuah give away kalau nggak tenar di dunia nyata maupun dunia maya. Syukur-syukur sih punya banyak penggemar yang loyal juga, jadi ketika nanti banyak yang memberikan kritik, tetap ada orang-orang yang siap membelamu. Enak, kan?

Advertisement

3. Jangan lupa juga belajar jadi musisi yang keren, syukur-syukur selera musiknya sama kayak presiden

Ilustrasi selera bermusik / Credit: Nme via www.nme.com

Selanjutnya, kamu juga harus memiliki kemampuan khusus yang satu ini. PDKT sama gebetan sih udah biasa, kini saatnya PDKT sama pemimpin negara. Nggak perlu tiap hari kirim makanan ke kantornya, cukup pahami selera musik sang pemimpin tersebut. Lebih bagus lagi jika selera musikmu sama dengan selera musiknya. Semakin ada nilai tambah pula jika kamu punya latar belakang sebagai musisi yang keren. Dijamin langsung lolos!

4. Punya kapasitas untuk menghibur pejabat lainnya, namanya jadi pejabat, kan, pasti banyak stresnya. Capek tahu mikir kelakuan masyarakat

Ilustrasi lotere / Credit: Macclesfieldnet via www.macclesfieldnet.com

Kita semua tahu bahwa yang namanya menjadi seorang pejabat di pemerintahan atau orang penting di sebuah perusahaan itu nggak gampang. Banyak banget cobaannya yang bikin kepala pusing setiap hari. Apalagi kalau harus mikirin kelakuan masyarakat negara berkembang. Makanya, guna memudahkan jalan mendapatkan hadiah give away kita harus punya kapasitas untuk menghibur para pejabat lainnya.

Advertisement

Orang dalam udah ada, terkenal udah, bisa main musik juga, selera musiknya pun sama kayak pemimpin negara. Kalau udah melewati beberapa tahap di atas tadi, kita tinggal mempersiapkan bagaimana caranya untuk memiliki muka tebal yang tetap bisa santai-santai saja jika nanti di tengah jalan banyak jadi bahan omongan masyarakat. Bisa, yoook, bisaaa!

Ikuti Instagram @wolesjon , biar nggak ketinggalan informasi seputar cowok dan dunia hiburan lainnya, kuy!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Kadang menulis, kadang bercocok tanam

CLOSE