Punya Insting Kuat! 5 Fakta Menarik Zodiak Capricorn

Si keras kepala dan setia

SoHip, apakah kamu salah satu peilik zodiak Capricorn? Zodiak ini terkenal sebagai salah satu zodiak yang paling keras kepala. Pemilik zodiak Capricorn cenderung suka memegang kendali, ambisius, dewasa tapi punya insting yang kuat. Bagaimana menurutmu?

Advertisement

Karena hal tersebut, Capricorn kerap menjadi pemimpin atau setidaknya rekan yang bisa kamu andalkan. Kalau kamu mau tahu lebih banyak tentang Capricorn, simak fakta lengkapnya di sini. 

Banyak orang yang tidak menyukai Capricorn

Diam-diam, Capricorn termasuk sebagai salah satu zodiak yang tidak disukai. Kenapa? Hal tersebut karena Capricorn punya beberapa sifat dominan berikut:

  • Keras kepala. 
  • Ambisius misalnya dalam mencapai karir yang tinggi. 
  • Sikapnya sedingin es. 
Advertisement

Di sisi lain, banyak orang yang menganggap kalau kemampuan Capricorn tak sebanding dengan sikapnya. Alhasil, banyak orang yang kemudian membenci sosok Capricorn. 

Cuek dalam percintaan tapi setia

pasangan zodiak capricorn

Zodiak Capricorn / Credit by Pixabay

Karier menjadi salah satu fokus yang paling sering Capricorn kejar. Saking fokusnya, mereka cenderung melupakan bagaimana kehidupan percintaannya dan bahkan terlihat cuek. 

Advertisement

Walaupun begitu, Capricorn merupakan zodiak yang mudah untuk kamu ajak berkomitmen. Sifatnya yang setia ini membuat pribadi Capricorn memiliki peluang menikah lebih cepat lo!

Lalu, siapa pasangan yang tepat? Pasangan zodiak capricorn yang tepat, yaitu:

  • Scorpio. 
  • Virgo. 
  • Taurus. 
  • Pisces. 
  • Aries. 
  • Libra. 

Punya naluri yang kuat

Salah satu sifat zodiak Capricorn yang paling istimewa adalah mereka punya naluri atau insting yang kuat. Dengan keistimewaan tersebut, pribadi Capricorn cenderung lebih mudah untuk membaca dan memahami pikiran orang lain. Bahkan, instingnya ini memudahkan Capricorn paham tentang motivasi atau niatan orang lain terutama pada pribadi Capricorn sendiri. 

Jarang marah tapi tidak mudah untuk memaafkan

Capricorn termasuk sebagai salah satu pribadi yang ‘datar’. Artinya, mereka ini tidak begitu emosional dan tidak terlalu menunjukkan emosinya pada orang lain. 

Di sisi lain, pribadi Capricorn tidak mudah tersinggung atau marah. Walaupun begitu, ketika kamu membuat si Capricorn tersinggung atau marah, maka mereka akan susah untuk melupakan dan memaafkan. 

Sosok private yang konversional

Sosok Capricorn termasuk sosok yang private. Mereka tidak mudah membuka dirinya pada orang lain dan menjaga hal yang mereka anggap pribadi. Maka dari itu, Capricorn hanya akan membagi rahasia mereka kepada seseorang yang mereka anggap bisa mereka percaya. 

Di sisi lain, Capricorn termasuk orang yang konvensional. Artinya, mereka nyaman dengan cara yang sederhana baik untuk urusan pribadi atau pekerjaan. Slowly but sure

Dari 5 fakta menarik Zodiak Capricorn di atas, mana yang menurut kamu paling menarik? Atau kamu justru punya fakta menarik lainnya seputar Capricorn? Share pendapat kamu lewat kolom komentar ya. 

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Editor

Penikmat buku dan perjalanan

CLOSE