6 Streamer Game Terbaik di Indonesia. Ciri Khasnya Bikin Menghibur!

Mereka terkenal karena menghibur melalui streaming game di berbagai platform

Di era digital hari ini, bermain game bukanlah sesuatu yang sia-sia. Ada banyak sekali orang yang sukses berkarier di industri game. Beberapa profesi yang kemudian muncul akibat perkembangan industri game antara lain pro player dan juga streamer. Sama seperti di negara-negara lain, ada cukup banyak streamer game paling populer di Indonesia.

Advertisement

Tentu saja menjadi seorang streamer game bukan sesuatu yang mudah. Dibutuhkan ciri khas, konsistensi dan juga kemampuan menghibur demi menarik perhatian penonton atau penggemar game secara umum. Dari sekian banyak, berikut ini ada 9 streamer game paling populer di Indonesia versi Hipwee Hiburan. Siapa aja? Yuk langsung aja simak!

1. Sarah Viloid

Sarah Viloid

Sarah Viloid/Credit: Instagram @sarahviloid

Pertama ada streamer perempuan Sarah Viloid. Perempuan yang sudah berkarier di industri game sejak tahun 2013 ini memang sangat populer karena konsisten. Sarah Viloid sendiri terkenal karena bermain game multiplayer kompetitif dari mulai MOBA sampai battleground.

Parasnya yang cantik dan juga kemampuan bermain gamenya yang di atas rata-rata membuat para penonton nyaman untuk menyaksikan siaran langsungnya. Nggak cuma main gim kompetitif, kini Sarah Viloid juga mulai merambah ke banyak judul game offline.

Advertisement

2. Frost Diamond

Frost Diamond

Frost Diamond/Credit: YouTube Frost Diamond

Frost Diamond menjadi sosok streamer sukses berkat game Minecraft. Seperti kita tahu, Minecraft adalah salah satu game online sekaligus offline paling populer di dunia. Di Indonesia sendiri, Frost Diamond adalah orang yang mampu menghibur anak-anak kecil dengan ciri khasnya.

Kini, Frost Diamond nggak hanya membuat konten game Minecraft. Di kanal YouTubenya, ia juga sering membagikan video-video keseharian yang nggak kalah seru. Berkat konsistensi dan gaya khasnya, Frost Diamond kini telah memiliki 21 juta subscriber.

3. Jonathan Liandi

Jonathan Liandi

Emperor/Credit: Instagram @jonathanliandi

Advertisement

Lalu ada Jonathan Liandi. Sedikit berbeda dengan streamer lain, Jonathan Liandi merupakan seorang gamer Mobile Legends yang sangat berfokus pada dunia E-sports. Nggak cuma bermain gim, ia juga merupakan sosok yang cukup berpengaruh di dunia E-Sports Indonesia.

Jonathan punya konten Empe Talk yang merupakan konten khusus wawancara dengan para pelaku E-sports. Karena ciri khasnya dan dedikasinya untuk memajukan industri game kompetitif di Indonesia, ia berhasil mengumpulkan 5 juta subscriber.

4. Nita Vior dan Gustian REKT

Onic Vior dan REKT

Nita dan Gustian/Credit: Instagram @nitavior

Kini kita mulai masuk pada sosok Nita Vior dan Gustian REKT. Nama Vior dan REKT sedang naik daun berkat siaran langsung mereka yang unik. Nita dan Gustian menggunakan persona budak cinta saat memainkan game.

Singkatnya, keduanya menebar romantisme di setiap siaran yang mereka lakukan. Karena populer, mereka disebut-sebut sebagai pionir dari FTV streamer di Indonesia. Mau bagaimana lagi, mereka memang cocok banget sebagai pasangan!

5. Pascol dan LuanLuan

Pascol dan LuanLuan

Pascol dan LuanLuan/Credit: Instagram @luanluan.ig

Jika Nita dan REKT pamer kemesraan, maka beda halnya dengan Pascol dan LuanLuan. Terkenal sebagai partner streaming, nama keduanya sangat populer di kalangan penonton YouTube hari ini. Keduanya terkenal sebagai partner yang nggak akur dan sering memaki satu sama lain saat keduanya bermain game.

Pascol sendiri memang punya ciri khas sebagai streamer bapak-bapak yang gagap teknologi dan mencoba bermain game. Walhasil, siaran langsung Pascol dan juga LuanLuan penuh dengan kata-kata mutiara berupa umpatan dan barang-barang yang rusak karena dihancurkan.

6. Windah Basudara

Windah Basudara

Windah Basudara/Credit: YouTube Windah Basudara

Terakhir adalah raja streamer game Indonesia, Windah Basudara. Buat kamu yang belum tahu, Windah Basudara adalah seorang content creator game terbaik di Indonesia hari ini. Ia terkenal berkat ciri khas dan kata-katanya yang sering menjadi panutan streamer game lain.

Windah Basudara sendiri memainkan banyak dan beragam jenis game. Dari mulai game MOBA, game Android, game PS2 bahkan game high end hari ini. Selain gaya bermain gamenya yang menghibur, Windah sangat terkenal karena sering membuat drama dan ending unik setiap ia menyelesaikan sebuah game.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Represent

Editor

Kadang menulis, kadang bercocok tanam

CLOSE