Jimin BTS Siap Luncurkan Album Solo Bertajuk FACE, BIGHIT Rilis Teasernya

Karier solo anggota boyband selalu dinantikan para penggemarnya, demikian halnya dengan Jimin BTS yang baru pertama kali ini akan merilis album solonya. Album yang  bertajuk FACE tersebut akan rilis Jumat, 24 Maret 2023 mendatang. BIGHIT selaku agensi yang menaungi Jimin pun sudah mengumumkannya lewat Weverse, YouTube juga Twitter BTS 21 Februari malam kemarin.

Jimin sendiri telah menunjukkan warna uniknya melalui lagu solo Lie, Serendipity dan With You Ost drama tvN Our Blues serta VIBE yang berkolaborasi dengan Taeyang BIGBANG. Bahkan, setelah VIBE dirilis, lagu tersebut mulai masuk tangga lagu di puncak platform musik terbesar di Korea dalam waktu satu jam.

Selain itu, juga menduduki puncak tangga lagu iTunes di 60 negara dan video musiknya melampaui 50 juta penayangan. Lagu pertamanya yang dibuat sendiri Promise kemampuan Jimin untuk menulis lirik pun juga diakui. Lantas seperti apa teaser album Jimin BTS tersebut, simak informasinya, ya, SoHip~

BIGHIT rilis teaser album Jimin BTS, bertajuk FACE

Dalam video teaser tersebut, tidak banyak yang ditampilkan. Visual hanya fokus pada gelombang dengan tetesan air yang kemudian membentuk kata FACE. Bersamaan dengan perilisan teaser tersebut, BIGHIT mengumumkan album solo perdana Jimin BTS yang bertajuk FACE akan rilis pada Jumat, 24 Maret 2023 mendatang mulai pukul 1 PM  KST.

“Anggota BTS Jimin akan merilis album solo pertamanya, FACE. Tanggal rilis: Jumat, 24 Maret 2023 mulai pukul 01.00 KST,” tulis BIGHIT dikutip dari CNN Indonesia (22/02/2023)

Sementara itu, pre-order album Jimin BTS tersebut akan dimulai pada Rabu 22 Februari 2023, mulai pukul 11 AM KST atau pukul 09.00 WIB.

Keterangan BIGHIT soal album Jimin bertajuk FACE

Keterangan BIGHIT soal album Jimin bertajuk FACE | Credit: tangkapan layar Weverse

Dalam keterangan tertulisnya tersebut, BIGHIT menjelaskan bahwa album FACE tersebut akan bercerita tentang sosok Jimin sebagai seorang artis solo. Di mana ia berusaha menghadapi dirinya secara langsung saat ia bersiap untuk langkah selanjutnya sebagai artis solo.

FACE adalah tentang Jimin menghadapi dirinya secara langsung saat dia bersiap untuk langkah selanjutnya sebagi artis solo,” jelas BIGHIT.

“Jimin akan bertemu para penggemar melalui berbagai aktivitas, termasuk perilisan FACE. Jadi kami meminta dukungan Anda untuk aktivitas solo resmi pertama Jimin,” lanjut mereka.

Dalam Instagram Story (21/2) Jimin pun membagikan perilisan album solonya dari Instagram story @bts.bighitofficial tersebut. Melalui album FACE ini Jimin berencana untuk mengungkap dunia musiknya sendiri seperti nada yang jernih dan penampilan yang lembut.

Jimin sebelumnya sudah mengumumkan debut solonya saat Live di Weverse

Jimin sebelumnya umumkan album di live Weverse

Jimin sebelumnya umumkan album di live Weverse | Credit: @j.m on Instagram

Sebenarnya Jimin BTS telah mengumumkan langsung debut solonya lewat siaran langsung di Weverse pada Jumat 10 Februari 2023 lalu. Namun, ia belum mengungkapkan detail albumnya tersebut. Banyak hal yang ia siapkan untuk bisa dilakukan dengan para penggemarnya.

“Saya rasa album yang saya sedang kerjakan akan rilis sekitar Maret 2023. Saya menyiapkan banyak hal yang bisa saya lakukan bersama kalian pada masa itu. Banyak hal berbeda saya rencanakan sehingga kita bisa bersenang-senang bersama,” kata Jimin dalam siaran itu dikutip dari CNN Indonesia (22/02/2023)

Oleh sebab itu, Jimin meminta para penggemar untuk bersabar dan menantikan album solonya tersebut. Ia juga mengaku bersemangat untuk memberi tahu penggemar terlebih dulu soal albumnya.

“Kalian sudah menantikan ini dalam waktu yang lama. Jadi saya ingin segera mengumumkan kabar ini dulu sebelumnya (melanjutkan siaran langsung),” ungkap Jimin.

Namun tampaknya Jimin mengalami sedikit kendala pada proses produksi albumnya tersebut. Hal itu diungkapkannya saat melakukan wawancara dengan majalah W korea pada akhir Januari lalu. Ketika diminta untuk mengungkap pemuatan album solonya, Jimin mengaku kesulitan karena album tersebut ia persiapkan sendiri.

“Ini bukan album yang megah dan hebat. Ini adalah album pertama yang saya siapkan sendiri, jadi banyak tekanan,” ungkap Jimin dikutip dari yoursay.id (22/02/2023)

Sebagai album solo pertamanya, tentunya ada beberapa perbedaan dari rangkaian persiapan saat melakukannya bersama para member BTS. Banyak yang harus dipikirkannya, sehingga hasilnya tidak bisa keluar dengan cepat.

“Begitu banyak hal yang berbeda. Karena saya sendirian, saya banyak berpikir. Jadi sepertinya hasilnya tidak keluar dengan cepat. Ketika saya membicarakan ini dan itu dengan para anggota, saya cepat-cepat mengaturnya,” lanjutnya.

Saat mempersiapkan albumnya, Jimin sempat berpikir apakah dia bisa merilisnya karena banyaknya pemikiran dan proses pengeditan yang membuat hasilnya akan terlambat keluar.

“Tetapi ketika saya sedang mempersiapkan album pertama saya berpikir ‘Bisakah saya merilisnya dengan cara ini?’ Saya memiliki banyak pemikiran dan proses pengeditan muncul. Jadi saya pikir ada perasaan bahwa saya keluar terlambat dari yang diharapkan oleh para penggemar,” ujar Jimin.

Dengan pengumuman perilisan album Jimin BTS tersebut membuatnya akan mengikuti jejak J-Hope, Jin, dan RM yang sebelumnya telah merilis proyek solo masing-masing. J-Hope menjadi anggota BTS pertama yang merilis album solo bertajuk Jack in the Box, JIN The Astronaut, dan RM  Indigo.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Bukan sekedar hobi, melainkan memberi arti~

Editor

Penikmat buku dan perjalanan