Google Ikut-Ikutan Demam Avengers. Kalau Kamu Tik Keyword ‘Thanos’ Hal Keren ini Bakal Muncul!

Thanos hapus Google

Sadar nggak sih, sekarang di mana-mana pada cerita film Avengers Endgame? Di medsos ramai meme soal Endgame, di Twitter pada bikin utas soal Endgame. Tapi hubunganmu dengan si dia jangan dulu di-end game-in, ya? 😀

Advertisement

Percaya nggak percaya, harus percaya, Google juga ikut latah bikin fitur tentang Avengers Endgame. Simak uraian Hipwee Berikut biar kamu tau cara memainkan fiturnya!

Tinggal masukkan kata kunci “Thanos”, maka kamu pun bisa memusnahkan setengah populasi di semesta google search 😀

Kalau biasanya Google bikin fitur buat memperingati hari-hari spesial, kali ini Google bahkan turut merayakan film Avengers: Endgame yang jadi pamungkas dari franchise geng superhero Marvel. Fitur Google kali ini pun cukup unik, cukup tikkan kata kunci “Thanos” di pencarian, maka kamu bisa jadi Thanos lo.

Advertisement

Jangan lupa klik gambar Infinity Gauntlet di sebelah kanan biar sarung tangan penuh dengan infinity stones tersebut menjentikkan jarinya. Kemudian lihatlah daftar hasil pencarian yang perlahan menghilang jadi debu. Sama kayak Thanos yang memusnahkan setengah penduduk bumi kala itu.

Setengah daftar hasil pencarian Google-mu hilang? Perhatikan juga jumlah hasil pencariannya yang berkurang terus-menerus, ngeri! 😀

Hah, kosong?! Astagfirullah!!! via www.google.com

Kalau kamu nggak tahu fitur prank ini, mungkin kamu bakal kebingungan kenapa satu per satu daftar hasil pencariannya hilang. Jumlah pencarian yang ditemukan Google pun berkurang sedikit demi sedikit. Kini kamu sudah merasakan jadi Thanos yang memusnahkan setengah hasil pencarian Google. Gimana sudah merasa jahat belum? Hehehe.

Sembari kamu utak-atik dan menikmati fitur ajib ini, Hipwee ingatkan buat hati-hati. Spoiler tentang film Avengers: Endgame bertebaran di mana-mana. Kalau kamu belum nonton, kamu jadi target sasaran empuk kejahatan pembocoran film. Ingat pesan Bang Napi, waspadalah!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

CLOSE